Ratusan Ribu Wisatawan Indonesia Kunjungi China, Kota Hangzhou Bisa Jadi Pilihan

Kota Hangzhou di China. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Kota Hangzhou adalah ibu kota dari Provinsi Zhejiang, China, yang dikenal sebagai jendela peradaban negara ini yang sudah lama eksis sampai sekarang. Kini, Hangzhou kian agresif dalam menarik arus kunjungan wisatawan global, tak terkecuali wisatawan asal Indonesia.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), China terus berada di jajaran lima besar destinasi wisata utama untuk wisatawan asal Tanah Air. Tercatat lebih dari tiga ratus ribu wisatawan nasional telah mengunjungi Negeri Tirai Bambu pada semester pertama 2025, yang mencakup sekitar 5,6 persen dari total perjalanan mereka ke luar negeri.

Dinas Kebudayaan, Radio, Televisi, dan Pariwisata Hangzhou pun mempromosikan pesona daerahnya demi mendatangkan minat wisatawan Indonesia. Hal itu tercermin melalui penerbitan perangko bersama Indonesia-Tiongkok pada Agustus kemarin dalam rangka 75 tahun hubungan bilateral kedua negara ini.

Baca Juga: Glamping Pinus Pengger di Bantul Resmi Dibuka, Beroperasi Penuh Pertengahan 2026

Perangko tersebut menampilkan keindahan Danau Beratan, Bali, dan Danau Barat, Hangzhou. Lebih jauh, pesona kota tersebut terletak di tiga situs warisan dunia, masing-masing mewakili bab penting dalam sejarah serta kebudayaan China.

Lanskap Budaya Danau Barat, terwujud melalui sepuluh pemandangan danau ini yang merupakan mahakarya estetika klasik China yang melambangkan keselarasan hubungan manusia dan alam selama lebih dari seribu tahun.

Kanal Besar yang merupakan bagian dari Hangzhou, bagian dari jalur air buatan terpanjang dan paling tua di dunia. Lokasi ini menyimpan kisah kejayaan ekonomi masa lampau. Kawasan bersejarah tersebut dikonfigurasikan dengan kehidupan kota modern.

Baca Juga: AirAsia Buka Penerbangan Langsung Ke Hong Kong dari Bali dan Jakarta

Situs arkeologi Kota Liangzhu juga menjadi cerminan dari sejarah peradaban China yang berawal lebih dari lima tahun yang lalu. Struktur kotanya yang monumental, sistem pengelolaan air yang maju, hingga artefak giok yang indah menjadi bukti nyata akan asal-usul kuno China. Dengan begitu, Kota Hangzhou mendapat julukan "Kota Pertama Tiongkok."

Guna meningkatkan pengalaman berbelanja wisatawan asing, Hangzhou telah menerapkan dan memaksimalkan kebijakan yang bernama The Refund for Tourist (TRT) di mana wisatawan asing yang dianggap memenuhi persyaratan bisa mendapat pengembalian pajak pertambahan nilai (PPN) dari aktivitas belanja di toko-toko bebas bea ketika kembali ke negara mereka.

Kebijakan itu menandaskan komitmen Hangzhou sebagai pusat belanja internasional dan menciptakan layanan yang ramah untuk wisatawan. Daya tarik Kota Hangzhou pun tak cuma terbatas pada sektor pariwisatanya saja, namun juga ekonomi.

Pada ajang Global Digital Trade Expo (GDTE) edisi keempat yang telah digelar pada September 2025 di kota ini, Indonesia menjadi salah satu tamu kehormatan.

Baca Juga: Film Hollywood Bakal Dilarang Beredar di China Imbas Kebijakan Tarif Trump?

"Sebagai tamu kehormatan di event GDTE tahun lalu, Indonesia punya rencana pengadaan barang dan jasa dengan nilai mendekati satu miliar Yuan, khususnya untuk pembangunan ibu kota baru serta transformasi digital," terang Wali Kota Hangzhou Yao Gaoyuan lewat keterangan tertulisnya dilansir Techverse.asia, Jumat (9/1/2025).

Kota Hangzhou bahkan menyiapkan pesawat khusus guna membawa para delegasi bisnis asal Tanah Air yang jumlahnya sebanyak seratus orang untuk turut serta di GDTE.

Di sisi lain, upaya untuk memperkenalkan daya tarik wisata Hangzhou, pada Maret 2013 silam, Komisi Pariwisata Hangzhou memulai kampanye daring melalui Facebook, kampanye 'Marco Polo Modern'. Selama tahun berikutnya, hampir 26 ribu peserta dari seluruh dunia mendaftar, dengan harapan menjadi duta pariwisata asing pertama Hangzhou.

Dalam konferensi pers di Hangzhou pada 20 Mei 2014, Liam Bates diumumkan sebagai pemenang dan memenangkan kontrak senilai US$55 ribu, menjadi warga negara asing pertama yang diangkat oleh pemerintah Tiongkok dalam peran resmi tersebut.

Baca Juga: IMX Series 2026 Bakal Mampir di Kota Jogja dan Surabaya, Catat Tanggalnya

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI