China Bangun International Aerospace City, Ada Apa Saja di Sana?

Uli Febriarni
Senin 19 September 2022, 18:26 WIB
salah satu areal pengujian perakitan satelit sedang dibangun / xinhua

salah satu areal pengujian perakitan satelit sedang dibangun / xinhua

Kawasan pelabuhan di Hainan, menjadi saksi betapa pemerintah China semakin serius dalam komitmen mereka untuk memajukan teknologi kedirgantaraan dan keantariksaan. Hal itu dikarenakan pemerintah negara itu terus melanjutkan proyek pendirian International Aerospace City mereka.

Area itu dikenal dengan nama Wenchang International Aerospace City, berada di salah satu kawasan industri utama di pelabuhan perdagangan bebas hainan di Provinsi Hainan, China selatan.

Lewat foto udara yang dipublikasikan oleh Xinhua, 16 September 2022, diketahui bahwa beberapa area dan gedung penting yang akan digunakan dalam pengembangan sains serta teknologi antariksa China itu masih terus berprogres. Berfokus pada pengembangan ilmu dan teknologi keantariksaan, Wenchang International Aerospace City dlengkapi dengan pusat komputer dan pabrik pengujian perakitan satelit. Bahkan ada satu kompleks bangunan, dalam foto ditunjukkan dengan keterangan sebagai pusat layanan industri, telah selesai dan dioperasikan. 

Progres aerospace city ini semakin menegaskan komitmen China terhadap ilmu antariksa. Melanjutkan inovasi mereka yang baru saja diumumkan pekan lalu. Mengenai astronot China Shenzhou-14 yang telah menyelesaikan kegiatan ekstravehicular (EVA) mereka. Para astronot disebut telah menyelesaikan serangkaian tugas mereka, termasuk pemasangan pegangan bantuan ekstravehicular dan rangkaian pompa tambahan dari sirkuit beban. Mereka juga memverifikasi kemampuan penyelamatan ekstravehicular.

EVA telah memeriksa lebih lanjut kemampuan koordinasi astronot dan memverifikasi kinerja fungsional kabin airlock Wentian dan fasilitas pendukung untuk EVA. 

Tidak sampai di sini saja, kenyataanya sebelum ini, pada akhir Agustus lalu China telah melakukan eksplorasi pertama mereka terhadap satelit surya. Satelit eksplorasi matahari pertama China telah mengamati hampir 100 erupsi matahari dan menyelesaikan tes serta eksperimen di orbitnya. Data ilmiah dari pengamatan satelit telah secara resmi dirilis dan dibagikan kepada dunia.

Kepala perancang proyek, Zhao mengatakan, satelit diluncurkan pada Oktober tahun lalu, satelit Xihe, beroperasi di orbit sinkron matahari pada ketinggian rata-rata 517 km, dengan spektrometer pencitraan Hα surya sebagai muatan ilmiah utamanya.

Satelit tersebut, untuk pertama kalinya secara global, memperoleh struktur halus garis spektral Hɑ, SiΙ dan FeΙ matahari di orbit, yang secara langsung dapat mencerminkan karakteristik letusan matahari, kata Zhao.

"Bekerja sama dengan China Aerospace Science and Technology Corporation, Nanjing University dan Chinese Academy of Sciences, CNSA telah melakukan verifikasi kinerja di orbit dan aplikasi rekayasa teknologi platform satelit dengan presisi dan stabilitas ultra-tinggi. Berbeda dengan desain tradisional, platform satelit baru telah mengadopsi teknologi kontrol maglev, untuk memastikan bahwa pencitraan beban tidak terpengaruh oleh getaran platform dan untuk mendapatkan pencitraan yang lebih stabil dan akurat," imbuhnya, masih dari laman yang sama. 

Teknologi ini diharapkan dapat digunakan dalam misi luar angkasa negara itu di masa depan, termasuk penginderaan jauh resolusi tinggi, deteksi stereoskopik matahari, dan penemuan planet ekstrasurya.

Kemajuan Teknologi Antariksa China
Seperti kita ketahui, beberapa dekade belakangan, China terus menunjukkan taring mereka dalam bidang teknologi, baik itu komputerisasi, mobile hingga antariksa. Sains mereka terus berkembang dan melaju pesat menyaingi apa yang dilakukan negara-negara di Amerika dan Eropa.

  • Pada 2018, diketahui badan antariksa china telah mengirim robot penjelajah ke bulan pada awal 2018, untuk memerika batuan di bulan. Robot tersebut bekerja sembari mengambil gambar lanskap yang menunjukkan keberadaan robot itu selama melakukan misinya di bulan
  • China membangun teleskop yang disebut-sebut mampu menemukan alien dan misteri lain di alam semesta. Teleskop radio bernama Xingjiang Qitai 110m Radio Telescope ini berdiameter 10 persen lebih besar dari Green Bank, -teleskop radio terbesar di dunia-, dapat digerakkan untuk mengamati ke arah tertentu. 
  • Meluncurkan robot explorasi Mars bernama Tianwen-1 pada Juli 2020 lalu.
  • Meluncurkan sepasang satelit ke luar angkasa untuk mempelajari tentang gelombang gravitasi atau gema dalam ruang-waktu.
Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno17 Mei 2024, 17:22 WIB

TikTok Sedang Menguji Video Berdurasi Satu Jam, Tandingi Youtube?

Platform ini perlahan-lahan meningkatkan durasi maksimum video.
TikTok.
Travel17 Mei 2024, 17:07 WIB

Super Air Jet Buka Rute Penerbangan Kediri-Balikpapan Mulai Juni 2024

Rute ini dibuka guna mendukung pertumbuhan IKN.
Super Air Jet. (Sumber: istimewa)
Techno17 Mei 2024, 16:36 WIB

Apple Mengumumkan Fitur Aksesibilitas Baru untuk iPhone dan iPad

Sejumlah fitur aksesibilitas ini mungkin akan debut di iOS 18 dan iPadOS 18 akhir 2024.
Apple hadirkan fitur pelacakan mata untuk iPhone dan iPad. (Sumber: Apple)
Hobby17 Mei 2024, 16:07 WIB

Fujifilm X-T50 Meluncur Global, Kini Punya Dial Khusus untuk Film Simulations

Kamera dan lensa seri X terbaru yang menawarkan solusi untuk materi kreatif di Perjalanan.
Fujifilm X-T50. (Sumber: Fujifilm)
Techno17 Mei 2024, 16:01 WIB

Mode Gelap dan Heat Map: Fitur Terbaru Strava, Temani Kamu yang Baru Sempat Lari Ketika Malam

Fitur Strava yang terbaru, berfungsi dengan kekuatan kecerdasan buatan (AI)
Strava diperkuat AI, kini memiliki sejumlah fitur tambahan (Sumber: Strava)
Techno17 Mei 2024, 15:29 WIB

Sony Xperia 1 VI, Punya Lensa Canggih dengan Sensor Bertenaga AI

Bukan hanya mengandalkan kamera, ponsel ini juga menawarkan suara yang superior, layar yang bisa diandalkan dan baterai 5.000 mAh.
Sony Xperia 1 VI (Sumber: Sony)
Techno17 Mei 2024, 14:59 WIB

NTT DATA Bangun JKT2A, Memperluas Platform Jaringan Pusat Data di Indonesia

Perluasan pusat data baru di Jakarta adalah untuk memenuhi kebutuhan hyperscalers dan korporasi guna mempercepat pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.
NTT DATA sedang membangun Pusat Data Jakarta 2 Annex. (Sumber: istimewa)
Hobby17 Mei 2024, 14:30 WIB

Update Terbaru Starfield: Fitur Anyar, Peningkatan Peta, dan Tampilan Antarmuka

Nantikan terus kabar terbaru seputar semua fitur ini pada beberapa bulan mendatang.
Update gim Starfield per Mei 2024. (Sumber: Starfield)
Techno17 Mei 2024, 14:16 WIB

Lagi, Bitcoin Tembus Rp1 Miliar, Pasar Kripto Siap Terbang?

Indikator altcoin season muncul dalam 2-3 bulan mendatang.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Lifestyle17 Mei 2024, 13:44 WIB

2 Siswa SMA Pribadi Bandung Buat Deterjen Ramah Lingkungan

Sabun ini terbuat dari limbah pepaya dan nanas.
SMA Pribadi Bandung membuat deterjen ramah lingkungan. (Sumber: dok. pribadi)