Alasan Meta Menghentikan Dukungan untuk NFT di Instagram dan Facebook

Rahmat Jiwandono
Selasa 14 Maret 2023, 15:19 WIB
CEO Meta Mark Zuckerberg. (Sumber : Istimewa)

CEO Meta Mark Zuckerberg. (Sumber : Istimewa)

Techverse.asia - Meta resmi akan menghentikan kerjasamanya terkait dengan NFT (Non Fungible Token) di Facebook dan Instagram per Selasa (14/3/2023). Kepala Perdagangan dan Teknologi Keuangan Meta Stephane Kasriel memposting di Twitter bahwa perusahaan akan menghentikan fitur NFT dan koleksi digitalnya di Instagram dan Facebook.

Keputusan tersebut berarti Meta akan mengakhiri pengujian pembuatan dan penjualan NFT di Instagram serta kemampuan untuk membagikan NFT di Instagram dan Facebook dalam beberapa minggu mendatang, Juru Bicara Meta Joshua Gunter mengonfirmasi hal tersebut. 

“Kami menghentikan koleksi digital (NFT) untuk saat ini untuk fokus pada cara lain untuk mendukung pembuat, orang, dan bisnis,” tulis Stephane Kasriel, dalam cuitan terbaru yang ia bagikan di Twitter seperti yag kami lihat. 

“Kami belajar banyak hal yang dapat kami terapkan pada produk yang terus kami bangun untuk mendukung pembuat konten, orang, dan bisnis di aplikasi kami, baik hari ini maupun di metaverse,” katanya. Dia juga menambahkan bahwa perusahaan malah akan berfokus pada operasi monetisasi untuk Reel dan pembayaran perpesanan di seluruh Meta.

Baca Juga: Meta Akan Stop Memberikan Bonus Reels kepada Pembuat Konten di Facebook dan Instagram, Ada Apa?

“Biar saya perjelas, menciptakan peluang bagi kreator dan bisnis untuk terhubung dengan penggemar mereka dan memonetisasi tetap menjadi prioritas, dan kami akan fokus pada area di mana kami dapat memberikan dampak dalam skala besar, seperti perpesanan dan peluang monetisasi untuk Reels,” tulis Kasriel.

Pembaruan datang hampir setahun setelah CEO Meta Mark Zuckerberg muncul di festival tahunan SXSW untuk mengumumkan bahwa Instagram bekerja pada dukungan NFT, yang memulai debutnya pada Mei tahun lalu. Meta mengumumkan perluasan fitur yang signifikan lainnya pada November 2022, saat itu MEta mengungkapkan rencana untuk memungkinkan pembuat untuk membuat dan menjual koleksinya langsung di Instagram.

Produk berumur pendek ini baru mulai diuji dengan kreator Instagram terpilih, ditambah beberapa pengguna Facebook pada Juni 2022. Lantas pada bulan Juli, Meta memperluas dukungan NFT di Instagram untuk para kreator di 100 negara. Kurang dari setahun kemudian, Meta beralih dari NFT.

Kasriel tidak merinci mengapa Meta berbelok arah pada NFT, yang menurut Zuckerberg dapat berperan dalam rencana metaverse perusahaan. “Saya harap Anda tahu, pakaian yang dikenakan avatar Anda di metaverse, Anda tahu, pada dasarnya dapat dicetak sebagai NFT dan Anda dapat membawanya di antara tempat yang berbeda,” ujar Kasriel saat hadir di SXSW tahun lalu.

Baca Juga: Instagram Akan Hadirkan Fitur Baru Ini dan Uji Alat Verifikasi Usia untuk Pengguna

Tapi itu bukan satu-satunya inisiatif ambisius yang gagal dalam setahun terakhir. Meta juga menutup dompet crypto-nya, Novi, yang pernah dikabarkan memiliki dukungan NFT di peta jalannya pada tahun lalu. Perusahaan juga telah menghentikan proyek dengan divisi Metaverse-nya, Reality Labs, dan programnya yang memberikan bonus kepada pembuat Reels.

Meta telah memotong biaya di seluruh lini perusahaan saat berjuang untuk mewujudkan mimpi Metaverse menjadi kenyataan (virtual). Reality Labs, divisi Meta yang mengerjakan produk AR dan VR, menelan kerugian sebesar $13,7 miliar tahun lalu. Pada November 2022, Meta memberhentikan 11.000 karyawannya atau sekitar 13 persen dari tenaga kerja globalnya, menandai pemotongan terbesar dalam sejarah perusahaan.

Dan saat Meta melewati badai ini, hype seputar NFT telah mereda secara signifikan. Pada saat itu, minat Meta pada NFT sepertinya dapat bersinggungan dengan rencananya untuk metaverse realitas virtual — CEO Mark Zuckerberg mengatakan bahwa dia berharap suatu hari nanti pengguna dapat membuat pakaian virtual sebagai NFT, misalnya. Meta memberi tahu bahwa meereka akan terus mengawasi crypto untuk jangka panjang. 

Kendati begitu, bahkan ketika Meta keluar dari NFT, media sosial lainnya bergegas memasuki pasar NFT yang runtuh pada 2022 dan kehilangan nilai miliaran setelah sempat hype di awal tahun 2021. Reddit terus mempromosikan avatar "koleksi digital" yang merupakan NFT, Starbucks baru-baru ini menjual mengeluarkan pilihan 2.000 $100 NFT dalam program loyalitas pelanggan Odyssey, dan Sesame Street baru saja mengumumkan kolaborasi NFT.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)
Techno29 Januari 2026, 18:21 WIB

Lenovo Perkenalkan ThinkPad Rollable XD Concept dan AI Glasses Concept

Itu adalah laptop yang layarnya bisa diperlebar dari 13 inci menjadi 16 inci serta smart glasses berbasis AI.
Lenovo ThinkPad Rollable XD Concept. (Sumber: Lenovo)
Automotive29 Januari 2026, 18:00 WIB

Vespa 946 Horse dan Koleksi Aksesori In Sella Resmi Rilis Global

Motor edisi terbatas dan pakaian dari koleki Al Vento ini hadir guna menyambut Tahun Kuda 2026.
Vespa 946 Horse. (Sumber: Vespa)
Techno29 Januari 2026, 17:13 WIB

Anker Luncurkan 2 Earbud dan Speaker Bluetooth Baru, Apa Saja?

Kedua earbud sudah bisa dibeli mulai saat ini, sedangkan speaker nirkabel baru tersedia mulai awal bulan depan.
Anker Aero Fit 2 Pro. (Sumber: Anker)
Lifestyle29 Januari 2026, 15:42 WIB

Crunchyroll Anime Awards 2026 Digelar di Jepang pada 23 Mei

Daftar Nominasi Diumumkan 2 April 2026, Bersamaan Dengan Dimulainya Pemungutan Suara Penggemar Secara Global.
Crunchyroll Anime Awards 2026. (Sumber: dok. crunchyroll)
Techno29 Januari 2026, 15:26 WIB

Realme P4 Power 5G: Ponsel dengan Titan Battery 10.001mAh Pertama di Dunia

Menghadirkan daya tahan ultra-panjang dan membuka era baru 10.000mAh di industri smartphone.
Realme P4 Power 5G. (Sumber: Realme)
Hobby29 Januari 2026, 15:14 WIB

Review Sinners: Film Vampir Berbalut Sejarah Kelam, Musik, dan Budaya

Sinners baru saja resmi mengantongi 16 dalam ajang penghargaan film Oscar tahun ini.
Poster film Sinners. (Sumber: Warner Bros)
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)