X Berencana Mendirikan Kantor Moderasi Konten di Texas

Rahmat Jiwandono
Rabu 31 Januari 2024, 15:38 WIB
Logo Twitter sekarang jadi X, bukan burung biru lagi.

Logo Twitter sekarang jadi X, bukan burung biru lagi.

Techverse.asia - X menyatakan akan mempekerjakan 100 karyawan penuh waktu untuk kantor kepercayaan dan keselamatan baru di Austin, Texas, Amerika Serikat (AS), tim yang akan didedikasikan untuk moderasi konten.

Rencana tersebut muncul, hanya beberapa hari sebelum sidang yang dijadwalkan oleh CEO Linda Yaccarino pada 31 Januari 2024 di hadapan Komite Kehakiman Senat AS mengenai penanganan X/Twitter terhadap moderasi eksploitasi seksual anak.

Pusat kepercayaan dan keselamatan itu, dimana perusahaan berencana untuk mempekerjakan 100 karyawan tetap, akan fokus pada penghentian penyebaran materi eksploitasi seksual terhadap anak (CSE).

Baca Juga: The New York Times Bangun Tim untuk Mengeksplorasi AI di Ruang Redaksi

Langkah ini dilakukan lebih dari setahun setelah Elon Musk mengakuisisi perusahaan tersebut, yang menyebabkan dia mengurangi jumlah karyawan secara drastis, termasuk tim kepercayaan dan keselamatan, moderator, insinyur, dan staf lainnya.

X/Twitter memperbarui postingan blog tentang pendekatan moderasi CSE dengan menyebutkan kantor baru kemarin, meskipun tidak mengungkapkan apa yang akan dilakukan tim baru, atau kapan kantornya akan dibuka.

Kepala Operasi Bisnis X Joe Benarroch, mengatakan kepada Bloomberg bahwa tim tersebut juga akan membantu penegakan moderasi lainnya, seperti yang melarang ujaran kebencian dan adegan kekerasan.

Postingan pekerjaan moderasi konten untuk X di Texas mengatakan bahwa moderator akan menyelidiki masalah seperti spam dan penipuan dan memberikan dukungan kepada pelanggan.

Baca Juga: Canon Luncurkan 3 Lensa RF Terbaru di Indonesia, Cek Selengkapnya

Menurut Bloomberg, Benarroch menyebutkan bahwa X tidak memiliki lini bisnis yang berfokus pada anak-anak, namun investasi ini penting bagi perusahaan untuk terus menghentikan pelanggar menggunakan platformnya guna distribusi atau keterlibatan apapun kaitannya dengan konten CSE.

Elon Musk menghabiskan sebagian besar tahun pertamanya di X dengan mengambil langkah-langkah untuk mengubah platform tersebut menjadi benteng “kebebasan berpendapat,” dan menghapus tim moderasi konten yang telah dibentuk oleh Twitter sebelum pengambilalihannya.

Seperti Twitter, perusahaan ini memiliki sejarah yang sulit dalam memoderasi CSE dengan benar - sesuatu yang menjadi subjek gugatan keselamatan anak pada 2021 lalu.

Meskipun Elon Musk mewarisi masalah ini dari manajemen Twitter sebelumnya, serta banyak perjuangan lainnya, terdapat kekhawatiran bahwa masalah CSE akan semakin buruk di bawah kepemimpinannya - terutama mengingat adanya PHK pada anggota tim kepercayaan dan keselamatan.

Baca Juga: Berkonflik dengan Uni Eropa, Mantan Karyawan Twitter Peringatkan Elon Musk

Setelah mengambil kendali di X/Twitter, Elon Musk berjanji bahwa mengatasi masalah konten CSE adalah prioritas nomor satunya, tetapi laporan tahun 2022 oleh Business Insider menunjukkan bahwa masih ada postingan di mana orang-orang meminta konten tersebut. Perusahaan pada tahun itu juga menambahkan fitur baru untuk melaporkan materi CSE.

Namun, pada tahun lalu, Musk menerima kembali akun yang sebelumnya dilarang karena memposting gambar CSE, sehingga menimbulkan pertanyaan seputar penegakan kebijakan X.

Tahun lalu, investigasi yang dilakukan oleh The New York Times juha menemukan bahwa citra CSE terus menyebar di platform X bahkan setelah perusahaan tersebut diberi tahu, dan materi yang beredar luas dan mudah diidentifikasi oleh perusahaan juga tetap online.

Baca Juga: X Ingin Jadi Aplikasi Segalanya, Elon Musk Janjikan Pembayaran P2P Tahun Ini

Laporan ini sangat kontras dengan pernyataan X sendiri yang mengklaim bahwa perusahaan telah secara agresif menangani masalah ini dengan meningkatkan penangguhan akun dan perubahan pada penelusuran.

Selain itu, X juga menerbitkan postingan blog pada pekan kemarin yang merinci kemajuannya dalam memerangi CSE, mencatat bahwa mereka menangguhkan 12,4 juta akun pada 2023 untuk CSE, naik dari 2,3 juta pada 2022.

Mereka juga mengirimkan 850 ribu laporan ke Pusat Nasional untuk Anak Hilang dan Tereksploitasi (NCMEC) pada tahun lalu, lebih dari delapan kali lipat jumlah yang dikirim pada 2022.

Baca Juga: Elon Musk Butuh Uang Sebanyak Satu Miliar Dolar untuk Mendanai xAI

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno27 April 2024, 17:09 WIB

Berantas Judi Online, Butuh Komunikasi dengan Negara yang Melegalkan Perjudian

Berantas Judi Online, Butuh Komunikasi dengan Negara yang Melegalkan Perjudian
ilustrasi judi online (Sumber: freepik)
Startup27 April 2024, 16:54 WIB

Maka Motors: Kisah Startup yang Berasal dari Garasi Kebanjiran

Ramah Lingkungan Bukan Satu-satunya Alasan Konsumen Membeli Motor Listrik
CEO and Founders Maka Motors Raditya Wibowo (kiri). (Sumber: Dok. Maka Motors)
Startup27 April 2024, 15:48 WIB

Starcamp Ganti Nama Jadi Starventure, Kini Fokus Bantu Startup Tahap Awal Temukan Nilai Tambah

Starcamp Ganti Nama Jadi Starventure, Kini Fokus Bantu Startup Tahap Awal Temukan Nilai Tambah
Beberapa perusahaan yang merupakan portofolio Starventure (Sumber: Starventure)
Startup27 April 2024, 15:15 WIB

TransTRACK Gandeng We+, Wujudkan Manajemen Keselamatan Kerja dan Kompensasi Kecelakaan Kerja

TransTRACK Bersama We+ Ajak Terapkan Sistem Manajemen Keselamatan untuk Perjalanan Lebih Aman
TransTRACK bekerja sama dengan We+, untuk Personal Accident yang berupa kompensasi kecelakaan We Care (Sumber: TransTRACK)
Startup27 April 2024, 14:42 WIB

Fitur 'tiket Green' dari tiket.com, Respon Tingginya Kesadaran Green Tourism

tiket.com Punya Fitur 'tiket Green'
tiket Green (Sumber: tiket.com)
Techno27 April 2024, 14:00 WIB

Internet Indonesia Lambat, Begini Kata Kominfo

Internet Indonesia Lambat, Kominfo Lakukan Ini
ilustrasi jaringan internet (Sumber: freepik)
Techno26 April 2024, 20:26 WIB

Sah! UU yang Mengharuskan ByteDance Menjual TikTok

Sah! UU yang Mengharuskan ByteDance Menjual TikTok di Amerika
Amerika sahkan UU yang mewajibkan ByteDance menjual TikTok (Sumber: Shopify)
Startup26 April 2024, 19:52 WIB

PLans: Aplikasi Pemantau Kesehatan Reproduksi Perempuan, Pengguna Bisa Terhubung dengan Layanan Kesehatan

PLans: Aplikasi Pemantau Kesehatan Reproduksi Perempuan, Pengguna Terhubung dengan Profesional dan Layanan Kesehatan
PLans, aplikasi digital pemantau kesehatan reproduksi (Sumber: PLans)
Techno26 April 2024, 19:27 WIB

Bijak Bermedia Sosial, Jangan Sampai Ada Galih Loss Berikutnya

Bijak Bermedia Sosial, Jangan Sampai Ada Galih Loss Berikutnya
(ilustrasi) menggunakan media sosial dengan bijak (Sumber: freepik)
Lifestyle26 April 2024, 17:08 WIB

Taman Hiburan Peppa Pig akan Dibangun di China, Dibuka pada 2027

Taman hiburan luar ruang Peppa Pig di Shanghai segera menjadi atraksi unggulan di kota tersebut.
Ilustrasi taman hiburan Peppa Pig yang akan dibuka di Shanghai, China. (Sumber: istimewa)