Bocoran Desain dan Spesifikasi iPhone 17 Air, Rilis September 2025

Rahmat Jiwandono
Kamis 28 Agustus 2025, 15:20 WIB
Dugaan bocoran iPhone 17 Air.

Dugaan bocoran iPhone 17 Air.

Techverse.asia - Pada September besok, Apple akan menghadirkan jajaran iPhone 17, salah satu yang dirumorkan adalah model iPhone 17 Air. Disebut demikian karena profilnya yang sangat tipis. Gawai ini kemungkinan akan menggantikan iPhone Plus.

Pun akan dipatok di harga US$950 atau sekitar Rp15 jutaan, tersedia dalam warna hitam, perak, dan emas muda. Dihimpun dari beberapa sumber, iPhone 17 Air ketebalannya cuma 5,55 milimeter (mm). Dengan demikian, smartphone flagship tersebut akan menjadi iPhone tertipis hingga saat ini – lebih tipis dari iPhone 6 yang dirilis pada 2014 dengan ketebalan 6,9 mm.

17 Air juga dikabarkan memiliki layar 6,6 inci, yang menempatkannya di antara iPhone 16 Pro 6,3 inci dan 16 Pro Max 6,9 inci yang telah diluncurkan tahun lalu.

Baca Juga: Fitur Pesan Langsung Kini Ada di Spotify

Lebih jauh, Apple berencana memperluas ProMotion ke seluruh jajaran iPhone 17 tahun ini, termasuk 17 Air, yang memungkinkan semua model meningkatkan kecepatan refresh rate 120Hz untuk pengguliran dan konten video yang lebih lancar saat diperlukan.

Langkah ini tampaknya merupakan respons Apple terhadap tren perangkat yang lebih ramping, mengikuti jejak perusahaan lain seperti Samsung dan Huawei.

Handset ini dikabarkan hanya memiliki satu speaker, di lubang suara, sebab tampaknya tidak ada cukup ruang untuk speaker kedua di tepi bawah. 17 Air juga dirumorkan akan menampilkan Dynamic Island yang lebih sempit dibanding model iPhone 17 lainnya.

Meskipun desainnya yang tipis memang bergaya, namun ada beberapa kompromi. Berdasarkan render yang telah kami lihat, iPhone 17 Air diperkirakan hanya memiliki satu lensa kamera belakang saja. Penempatan kamera ini belum pernah terlihat sebelumnya di ‌iPhone‌.

Baca Juga: Apple Perpanjang Kontrak dengan Qualcomm sampai 2026, iPhone 17 Pakai Chip Buatan Sendiri?

Kamera belakangnya kemungkinan akan dipindah ke bagian tengah atas perangkat. Beberapa smartphone Android seperti Google Pixel 9 Pro memiliki kamera belakang di posisi tengah atas, atau dalam bilah horizontal bergaya landasan pacu, tetapi sistem kamera ‌iPhone‌ telah menempati sudut kiri atas sejak model 2007.

Sementara, semua model ‌iPhone 17‌ akan dilengkapi kamera depan beresolusi 24 megapiksel (MP) dengan lensa enam elemen. ‌Pada iPhone‌ 14 dan 15 punya kamera depan 12MP dengan lima elemen lensa plastik, dan jajaran ‌iPhone 16‌ memiliki perangkat keras yang sama.

Menurut laporan pewarta Mark Gurman dari Bloomberg, ‌iPhone 17 Air‌ juga akan memiliki tombol kontrol kamera yang sama dengan yang terdapat pada model ‌iPhone 16‌ di sisi kanan perangkat.

Baca Juga: Capture: Aplikasi Kamera dari VSCO untuk iPhone Kini Tersedia Secara Global

Tombol ini menyediakan akses cepat ke kamera dan pengaturan terkait, tapi beberapa orang merasa sensitivitas sentuhan tombol tersebut kurang responsif, sehingga banyak pengguna menonaktifkannya.

Soal performa, iPhone 17 Air akan dibekali cip A19 Apple, yang kemungkinan besar berbasis versi optimal dari proses 3 nanometer (nm) yang diproduksi oleh TSMC, kemungkinan N3P atau N3X. Selain itu, iPhone 17 Air‌ juga akan punya RAM 8GB, dibandingkan dengan RAM 6GB pada ‌iPhone 15‌ Plus.

Namun demikian, baru-baru ini, laporan lain menyebutkan bahwa semua model ‌iPhone 17‌ akan dibekali RAM 12GB, termasuk model Air. Dari segi desain, semua model ‌iPhone 17‌ akan dilengkapi layar anti-reflektif yang lebih tahan gores dibandingkan Ceramic Shield Apple yang terdapat pada model iPhone 15.

Tapi, hingha kini masih belum jelas apakah Apple berencana mengadopsi Gorilla Glass Armor yang digunakan Samsung pada Galaxy S24 Ultra, tetapi deskripsi teknologi terbaru Corning tersebut sesuai dengan rumor itu.

Baca Juga: Apple Meluncurkan iPhone 16E Seharga Hampir Rp10 Juta, Tak Ada MagSafe

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 14:23 WIB

Sony Hadirkan 2 Turntable Nirkabel Baru, Cocok untuk Pemula dan Audiophile

Pemutar piringan hitam ini memiliki konektivitas nirkabel, pengoperasian yang mudah, kualitas suara yang tinggi, dan desain yang apik.
Sony PS-LX5BT. (Sumber: Sony)
Automotive27 Januari 2026, 19:53 WIB

Harley Davidson Perkenalkan Motor Baru 2026, Ada Tipe Grand American Touring

Koleksi Enthusiast Baru - Model Edisi Liberty Merayakan Ulang Tahun ke-250 Amerika Serikat.
Harley Davidson Street Glide Limited (kiri) dan Road Glide. (Sumber: Harley Davidson)
Lifestyle27 Januari 2026, 19:31 WIB

ASUS ROG Rilis Tas Archer Messenger 14 dan Archer Backpack 16

Dua tas ini menawarkan gaya, daya tahan, dan kenyamanan bagi para gamer yang selalu bepergian.
ASUS ROG Archer Messenger 14 (kiri) dan Archer Backpack 16. (Sumber: ASUS)