Vivo Y400 Segera Rilis di Indonesia, Punya Fitur Underwater Photography Mode

Rahmat Jiwandono
Selasa 29 Juli 2025, 14:09 WIB
Vivo Y400. (Sumber: Vivo)

Vivo Y400. (Sumber: Vivo)

Techverse.asia - Vivo Y400 segera dilansir di Indonesia dalam waktu dekat, produk terbaru dari lini Y Series. Ponsel pintar ini dirancang untuk konsumen yang hidupnya penuh agenda dan selalu terhubung, Y400 siap menjadi pendamping setia dan stylish sekaligus tangguh di segala situasi.

Product Manager Vivo Indonesia Gilang Pamenan mengatakan, perangkat ini hadir dengan kombinasi fitur yang dibuat guna mendukung keseharian pengguna yang dinamis, baik untuk eksplorasi konten, produktivitas, ataupun hiburan.

"Dengan desain yang stylish, performa tangguh, dan harga yang terjangkau, kami berharap Vivo Y400 bisa menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mau tampil beda dan tetap nyaman menjalani rutinitas digitalnya," paparnya, Selasa (29/7/2025).

Untuk pertama kalinya dalam lini Y Series, Vivo menggunakan desain layar Flat Flagship dan Borderless yang terinspirasi dari desain flagship yang premium, menjadikan Y400 punya rasio screen-to-body tertinggi di kelasnya sampai 91,9 persen, dan ketebalannya cuma 7,90 milimeter (mm).

Baca Juga: Vivo Y19s Pro Resmi Diluncurkan di Jakarta Fair Kemayoran 2025

Perusahaan juga mempertegas kesan premium dan elegan melalui Metallic Ring Camera Module di bagian belakang. Lingkaran metalik itu membingkai kamera utama secara simetris, memberikan aksen visual yang solid, rapi, dan mengesankan.

Selain itu, Vivo Y400 juga disematkan Dynamic Light, cahaya interaktif yang menyala secara otomatis ketika ada panggilan masuk, notifikasi, atau saat kamera diaktifkan. Gawai ini tersedia dalam satu pilihan warna saja yakni Ungu Senja.

Gawai ini hadir dengan layar AMOLED 6,67 inci Full High Definition Plus (FHD+) yang memberi pengalaman visual kelas atas dalam genggaman. Dengan refresh rate 120Hz, layar tersebut mampu memberikan transisi gambar yang mulus, mulai dari scrolling media sosial, main gim, hingga berselancar di internet lebih responsif dan lancar.

Ditambah dengan kecerahan puncak hingga 1800 nits, artinya layar tetap jelas dan terang meski dipakai di bawah sinar matahari langsung. Layar pada Vivo Y400 juga penuh warna berkat cakupan 100 persen DCI-P3 color-gamut. Adanya fitur Eye Protection yang terintegrasi membuat layarnya tetap nyaman untuk dilihat dalam jangka waktu lama.

Baca Juga: Realme P3 5G Dipasarkan di Indonesia, Ponsel Kelas Menengah di Segmen Rp3 Jutaan

Menemani layar yang imersif, Vivo Y400 menyimpan tenaga besar berkat Baterai 6000mAh BlueVolt yang diklaim bisa bertahan hingga dua hari pemakaian. BlueVolt adalah teknologi eksklusif Vivo yang memungkinkan kapasitas baterai besar dalam desain tipis, ringan dan portabel.

"Dan saat baterai mulai menipis, teknologi 44W FlashCharge siap mengisi daya dari 1-50 persen hanya dalam 30 menit," terangnya.

Untuk kebutuhan foto dan video, Y400 dibekali kamera utama 50MP Sony Underwater yang mampu menangkap gambar dengan detail tinggi, reproduksi warna yang akurat, dan ketajaman yang konsisten di pelbagai kondisi pencahayaan.

"Vivo Y400 juga dilengkapi dengan Underwater Photography Mode, fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar dalam skenario basah tanpa khawatir," ujarnya.

Baca Juga: Vivo Y29 5G Rilis Global, Cek Spesifikasi Lengkapnya

Vivo Y400 telah Dilengkapi dengan Sertifikasi IP68/69 tahan air ekstrem, menghadirkan standar ketahanan air dan debu tertinggi di kelasnya. Sehingga ponsel pintar ini mampu bertahan dalam perendaman air hingga kedalaman enam meter selama 30 menit.

Daya tahan ini dimungkinkan berkat adanya rangka flagship tiga lapis tahan air yang merupakan perlindungan berlapis yang melibatkan perlindungan dari bagian luar hingga dalam. Rangka pelindung yang tak hanya melapisi bagian luar seperti speaker, port USB, dan slot SIM, tapi juga melindungi komponen internal dari risiko infiltrasi air.

Tak berhenti di situ, Vivo Y400 juga dilengkapi dengan fitur Water Ejection yang berfungsi untuk mendeteksi dan mengeluarkan air maupun debu yang tertinggal di lubang speaker dan porta pengisian daya.

"Cukup dengan satu ketukan, sistem akan mendorong keluar sisa cairan yang dapat berisiko merusak perangkat atau menghambat pengisian daya," katanya.

Baca Juga: Ponsel Entry Level POCO C65 Dijual di Indonesia, Harganya Mulai dari Rp1,4 Jutaan


Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 14:23 WIB

Sony Hadirkan 2 Turntable Nirkabel Baru, Cocok untuk Pemula dan Audiophile

Pemutar piringan hitam ini memiliki konektivitas nirkabel, pengoperasian yang mudah, kualitas suara yang tinggi, dan desain yang apik.
Sony PS-LX5BT. (Sumber: Sony)
Automotive27 Januari 2026, 19:53 WIB

Harley Davidson Perkenalkan Motor Baru 2026, Ada Tipe Grand American Touring

Koleksi Enthusiast Baru - Model Edisi Liberty Merayakan Ulang Tahun ke-250 Amerika Serikat.
Harley Davidson Street Glide Limited (kiri) dan Road Glide. (Sumber: Harley Davidson)
Lifestyle27 Januari 2026, 19:31 WIB

ASUS ROG Rilis Tas Archer Messenger 14 dan Archer Backpack 16

Dua tas ini menawarkan gaya, daya tahan, dan kenyamanan bagi para gamer yang selalu bepergian.
ASUS ROG Archer Messenger 14 (kiri) dan Archer Backpack 16. (Sumber: ASUS)