LiveIn Akuisisi KoolKost Milik RedDoorz, Sediakan Hunian Indekos Terjangkau

Rahmat Jiwandono
Senin 10 Maret 2025, 21:25 WIB
LiveIn. (Sumber: istimewa)

LiveIn. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - LiveIn, startup proptech asal Malaysia, yang baru saja berekspansi ke Indonesia, resmi melakukan akuisis terhadap KoolKost, merek akomodasi penyedia hunian indekos milik RedDoorz. Dengan demikian, langkah ini menambah sedikitnya 27 properti KoolKost di enam kota dalam portofolionya.

Meski begitu, KoolKost akan tetap beroperasi sendiri sebagai sub-brand di bawah manajemen LiveIn Indonesia. Sekadar informasi, KoolKost diluncurkan pada 2020 oleh RedDoorz, yang menyediakan hunian terjangkau bagi wisatawan jangka panjang, pelajar, maupun pekerja di Indonesia.

Baca Juga: Thinking Machine Labs: Startup yang Didirikan Mira Murati Eks CTO OpenAI

KoolKost memiliki beberapa fasilitas seperti akses air minum, Wifi gratis, hingga layanan kebersihan. Kini, KoolKost pun telah berkembang menjadi salah satu pemain utama di bidang hunian jangka panjang.

Co-founder sekaligus Chief Executive Officer (CEO) LiveIn Keek When Kai menjelaskan, akuisisi tersebut dilakukan guna memperkuat kehadirannya di Tanah Air lewat jaringan mitra properti yang luas dan reputasi yang telah dibangun oleh KoolKost. Selain itu, juga bisa memberi dampak kepada pemilik properti serta penyewa muda.

"Kami bersemangat dengan potensi guna memberikan dampak yang positif bagi para owner property sekaligus menyediakan hunian yang fleksibel bagi anak muda yang mendukung pertumbuhan serta aspirasi mereka," ujar Keek dalam keterangan tertulisnya kami lansir, Senin (10/3/2025).

Baca Juga: Lamudi Jalin Kemitraan dengan Ray White Indonesia, Bakal Rilis Aplikasi SuperApp

Founder dan CEO RedDoorz Amit Saberwal menyambut baik akuisisi tersebut dan semakin optimistis bahwa kehadiran LiveIn bakal memberikan nilai tambah untuk ekosistem bisnis hospitality yang lebih luas.

Menurutnya, dengan pasar yang sedemikian besar, masih ada ruang untuk banyak pemain guna berkontribusi dan memberikan solusi atas tantangan yang ada.

"Kami akan tetap fokus membangun perusahaan akomodasi multi-brand terbesar di kawasan Asia Tenggara, dengan memperkuat jaringan hotel RedDoorz, dan memperkuat merek kelas menengah kami seperti SANS Hotel serta Urbanview," paparnya.

Baca Juga: Accacia Incar Potensi Pasar Dekarbonisasi Sektor Properti Bernilai US$18 Triliun

Setelah itu, secara bertahap KoolKost akan dibuat selaras dengan standar produk LiveIn lainnya yakni LiveIn Intro, LiveIn Select, dan LiveIn Signature. Akuisisi ini sejatinya telah dirampungkan sejak kuartal keempat (Q4) tahun lalu.

Di sisi lain, Badan Pusat Statistik (BPS) memproyeksikan bahwa pada 2035 mendatang, sekitar 66,6 persen penduduk Indonesia bakal tinggal di wilayah perkotaan. Hal ini seiring dengan semakin meningkatnya kebutuhan akan tempat tinggal yang fleksibel.

Untuk itu, LiveIn berupaya menjawab tantangan tersebut dengan menawarkan opsi yang harganya ramah di kantong dan tentunya berkualitas, serta menghadirkan model Offline to Online (O2O) dan LiveIn Ecosystem guna menciptakan pengalaman hunian yang lebih holistik.

"Kami berkomitmen untuk mengubah properti yang belum dimanfaatkan dengan optimal menjadi hunian modern yang terjangkau bagi anak muda di seluruh Asia Tenggara," tambah Country Manager LiveIn Indonesia Lau Ngee Keong.

Baca Juga: Living Lab Ventures Investasi ke Startup Teknologi Properti Digital Classifieds Group

Berkelindan dengan akuisisi ini, LiveIn juga bakal memperkuat posisi mereka dengan dukungan pendanaan dari sejumlah investor. Tercatat ada lebih dari 13 investor yang terlibat dalam putaran pendanaan terhadap startup proptech tersebut.

Investor-investor itu termasuk Wavemaker Partners, Malaysia Debt Ventures, Korea Investment Partners, Intervest, CAC Capital, KK Fund, Jungle Ventures, Incubate Fund, hingga Aufcan. Investor lainnya yang mendukung pertumbuhan LiveIn ialah Accord Ventures, Cradle, Hoop Partners, dan Staria.

Pada 2024 kemarin, LiveIn telah mendapat pendanaan seri B dengan nominal mencapai US$10,95 juta. Angka ini termasuk investasi dari Korea Investment Partners senilai US$2,6 juta.

Baca Juga: OYO Siapkan Ratusan Properti di Seluruh Indonesia, Rambah Sampai ke Papua

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait
Travel

OYO Luncurkan 150 Properti Managed by OYO

Jumat 23 Februari 2024, 11:08 WIB
OYO Luncurkan 150 Properti Managed by OYO
Berita Terkini
Automotive20 Juni 2025, 21:47 WIB

Spesifikasi Lengkap Ducati XDiavel V4, Gendong Mesin Hampir 1200CC

Meski sudah diumumkan secara luas, tapi harga untuk XDiavel V4 belum diungkap.
Ducati XDiavel 4.
Techno20 Juni 2025, 20:13 WIB

Kartu Grafis ROG Astral GeForce RTX 5080 Dhahab CORE OC Edition Rilis Global

Kartu grafis baru memanfaatkan arsitektur Blackwell dengan ray tracing generasi keempat untuk memberikan kinerja yang luar biasa
ROG Astral GeForce RTX 5080 Dhahab CORE OC Edition. (Sumber: ASUS)
Automotive20 Juni 2025, 19:41 WIB

IMX Resmi Menjadi Event Rujukan oleh Kementerian Ekonomi Kreatif

Kementerian Ekonomi Kreatif Dukung NMAA.
Kementerian Ekonomi Kreatif mendukung NMAA dalam mengembangkan subsektor otomotif kreatif. (Sumber: NMAA)
Techno20 Juni 2025, 19:05 WIB

The Fed Tahan Suku Bunga, Iklim Investasi Global Turun Tipis

The Fed tetap mempertahankan proyeksi dua kali pemangkasan suku bunga pada tahun ini.
Ilustrasi suku bunga. (Sumber: istimewa)
Culture20 Juni 2025, 18:04 WIB

Desa Wisata Wukirsari Raih Predikat Best Tourism Village oleh UN Tourism 2024

Setelah mendapat pengakuan dari UN Tourism, kunjungan wisata meningkat dari sekitar 7.000 menjadi hampir 10.000 per bulan.
Ilustrasi batik tulis wukirsari. (Sumber: istimewa)
Techno19 Juni 2025, 21:38 WIB

Logic Pro Versi Terbaru Kini Tersedia di Macbook dan iPad

Alat ini meningkatkan pembuatan beat di Mac dan iPad dengan kemampuan baru yang canggih.
Logic Pro. (Sumber: Apple)
Lifestyle19 Juni 2025, 21:21 WIB

Penantian Selama 18 Tahun, Muse Akhirnya Gelar Konser di Indonesia

Ini daftar harga tiket konser dan siteplan konser Muse di Jakarta.
Muse.
Techno19 Juni 2025, 18:41 WIB

Samsung Rilis Lini Smart Monitor Terbarunya, Punya Fitur Vision AI

Lini Smart Monitor baru kini tersedia, dengan model unggulan QD-OLED M9, serta model M8 dan M7 yang diperbarui.
Seri Smart Monitor yang dirilis Samsung. (Sumber: Samsung)
Automotive19 Juni 2025, 18:06 WIB

Yamaha Jupiter Z1 Tampil Sporty dengan Grafis dan Warna Baru, Harga Rp21 Jutaan

Motor bebek sampai saat ini masih diminati oleh konsumen di Indonesia.
Desain dan grafis anyar Yamaha Jupiter Z1. (Sumber: Yamaha)
Techno19 Juni 2025, 17:25 WIB

Instagram Dilaporkan Tengah Menjalankan Uji Coba Fitur Repost Lainnya

Namun demikian belum diketahui kapan fitur ini bakal tersedia untuk semua pengguna Instagram.
Instagram.