SKIN1004 Pilih Natasha Wilona sebagai Brand Ambassador di Indonesia

Rahmat Jiwandono
Rabu 05 November 2025, 18:05 WIB
Natasha Wilona (kiri) menjadi duta merek SKIN1004. (Sumber: istimewa)

Natasha Wilona (kiri) menjadi duta merek SKIN1004. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Brand perawatan kulit asal Korea Selatan, SKIN1004 resmi mengumumkan bahwa artis Natasha Wilona didapuk menjadi brand ambassador (BA) alias duta merek pertama mereka di Indonesia. Pengangkatan tersebut jadi momen krusial dalam perjalanan SKIN1004 di Tanah Air yang sudah berkecimpung di pasar kecantikan sejak tujuh tahun silam.

Baca Juga: Sydney Sweeney Ditunjuk Jadi Global Brand Ambassador Pertama Laneige

Langkah ini sekaligus menegaskan pasar Indonesia sebagai salah satu market dengan pertumbuhan paling cepat untuk SKIN1004. Indonesia punya peran penting dalam perjalanan perusahaan tersebut, dan seiring waktu, SKIN1004 merasakan hubungan yang kian erat dengan para konsumen di Indonesia.

Chief Brand Officer (CBO) SKIN1004 Inseung Kwak menyatakan bahwa penunjukkan Natasha Wilona ini sebagai duta merek pertamanya di Tanah Air, mencerminkan kedekatan yang sudah terjalin di antar keduanya.

"Citra Natasha Wilona yang natural dan kepribadian dan ketulusan dia sejalan dengan filosofi kami. SKIN1004 percaya bahwa dia akan memberikan makna lebih pada merek kami bagi masyarakat Indonesia," ujar Kwak dalam keterangan tertulisnya kami kutip, Rabu (5/11/2025).

Bersama dengan Natasha Wilona, SKIN1004 akan menghadirkan kampanye bertajuk Find Calm in Nature's Way. Melalui kampanye ini, SKIN1004 mengajak konsumen Indonesia untuk berhenti sejenak, dan kembali terhubung dengan alam demi menemukan keseimbangan di tengah rutinitas sehari-hari yang sibuk.

Baca Juga: Produk Skincare Asli Indonesia Scarlett Tunjuk Boyband EXO Sebagai Brand Ambassador

Pesan itu akan direalisasikan lewat beragam aktivitas yang menarik, seperti acara pop-up experience terbesar SKIN1004 yang bakal dilaksanakan di Kota Kasablanka Mall, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, mulai 19 sampai 30 November 2025. Di acara ini, pengunjung bisa menjajal langsung produk-produk dari SKIN1004.

"Pengunjung juga dapat berinteraksi langsung dengan kami lewat banyak kegiatan, termasuk konsultasi produk yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing individu," papar dia.

Natasha menambahkan, perawatan kulit adalah hal yang penting dari gaya hidupnya, terlebih dengan aktivitasnya yang padat dan tuntutan pekerjaan. Dia mengaku suka dengan filosofi SKIN1004 yang menghadirkan ketenangan dan kemurnian dari alam ke dalam rutinitas sehari-hari.

Baca Juga: Casio Rilis 2 Jam Tangan Baru: GMW-BZ5000 dan GST-B1000D

"Produk-produk SKIN1004 membantu saya dalam menjaga kesehatan kulit sekaligus menemukan keseimbangan antara kesibukan serta waktu guna melakukan ritual perawatan diri (self care)," ujar gadis kelahiran tahun 1998 itu.

Menurut aktris dalam film Janji Darah tersebut, penunjukkan dirinya sebagai duta merek SKIN1004 yang pertama di Indonesia merupakan suatu kehormatan. "Mewakili merek skincare global asal Korea Selatan yang punya kesamaan dalam arti autentisitas dan kecantikan alami," katanya.

Adapun keunikan SKIN1004 yakni menghadirkan rangkaian produk perawatan wajah dengan formula yang lembut tapi efektif untuk semua jenis kulit. Produk-produknya meliputi Centella Ampoule, Poremizing Velvet Finish Sunscreen, dan Tone Brightening Capsule Ampoule yang menjadi favorit banyak konsumen di sini.

Berkat tekstur yang ringan dan gampang meresap, SKIN1004 sangat cocok dipakai di iklim tropis yang lembap dan panas, menjadikannya opsi yang cocok bagi kosumen di Tanah Air. Selain itu, merek ini menjunjung tinggi prinsip etika dan berkelanjutan. Hal ini tercermin lewat beragam sertifikasi seperti vegan dan cruelty-free.

Baca Juga: Hurley Mengumumkan Duta Merek Global Pertama dan Kolaborasi dengan Travis Barker

"Kami pun berkomitmen untuk memberikan produk hipoalergenik yang ramah lingkungan," kata Kwak.

SKIN1004 sejauh ini sudah ada di lebih 122 negara di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri, produk tersebut bisa ditemukan secara daring atau pun luring, dan di sejumlah gerai kecantikan lainnya di seluruh Indonesia. Dengan menetapkan Natasha sebagai duta mereknya, perusahaan berharap bisa membangun hubungan yang lebih dekat dengan konsumen.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno21 Januari 2026, 21:27 WIB

Resmi Direvisi, Netflix Siap Bayar Tunai kepada Warner Bros Discovery

Netflix merevisi tawaran untuk membayar tunai sepenuhnya kepada WBD guna menangkis tawaran Paramount.
Ilustrasi Netflix.
Startup21 Januari 2026, 19:08 WIB

Merambah Pasar Indonesia, ElectGo Hadirkan Lokapasar Berbasis AI

Keberadaan e-commerce ini diharapkan memudahkan proses pengadaan produk industrial.
ElectGo. (Sumber: dok. electgo)
Techno21 Januari 2026, 17:41 WIB

Acer Umumkan PC Aspire AI Copilot Plus, Pakai Cip Intel Core Ultra Series 3

Tersedia dalam model 14 dan 16 inci dengan opsi layar OLED dan kemampuan AI terintegrasi.
Acer Aspire 16 AI. (Sumber: Acer)
Lifestyle21 Januari 2026, 17:18 WIB

Air Jordan 6 Infrared Salesman Melakukan Debutnya, Tersedia Mulai 14 Februari 2026

Bersamaan dengan ini, Nike juga merilis Air Jordan 1 Low dan Flight Court.
Air Jordan 6 Infrared Salesman. (Sumber: Nike)
Techno21 Januari 2026, 15:28 WIB

Spek dan Harga Ricoh GR IV Monochrome, Khusus Memotret Hitam Putih

Mengejar Ekspresi Monokrom Terbaik dengan Sensor Gambar Khusus.
Ricoh GR IV Monochrome. (Sumber: Ricoh)
Automotive21 Januari 2026, 15:01 WIB

Yamaha Lexi LX 155 Buka Tahun 2026 dengan Grafis dan Warna Anyar

Motor ini dibanderol mulai dari Rp30 jutaan untuk OTR DKI Jakarta.
Yamaha Lexi LX 155 2026. (Sumber: Yamaha)
Techno21 Januari 2026, 14:31 WIB

ASUS Zenbook Duo 2026 Pakai Prosesor Intel Core Ultra X9 Series 3

Laptop layar ganda yang telah berevolusi terus berinovasi dengan daya dan portabilitas yang lebih baik.
ASUS Zenbook Duo. (Sumber: ASUS)
Hobby21 Januari 2026, 14:00 WIB

Daftar Gim dan Jadwal Pertandingan Esports World Cup 2026, Nilai Hadiahnya Fantastis

Para perserta yang mengikuti EWC 2026 memperebutkan total hadiah Rp1,27 triliun.
Total hadiah yang disiapkan EWC sebesar US$75 juta dolar Amerika. (Sumber: EWC)
Techno20 Januari 2026, 19:27 WIB

Lenovo Luncurkan Yoga Pro 9i Aura Edition dan 7i Aura Edition

Dua laptop ini akan dijual secara massal mulai kuartal kedua 2026.
Lenovo Yoga Pro 9i Aura Edition. (Sumber: Lenovo)
Startup20 Januari 2026, 19:11 WIB

Omoway Kantongi Pendanaan Puluhan Juta Dolar AS, Bikin Motor Listrik Self-Balancing

Perusahaan rintisan ini akan membuat motor listrik self-balancing pertama di dunia secara massal.
Motor listrik Omo X yang diproduksi oleh Omoway. (Sumber: istimewa)