Ajak Anak Mainkan Game Edukatif dengan Gerakan Tangan

Uli Febriarni
Jumat 26 Januari 2024, 20:22 WIB
seorang anak usia PAUD sedang mencoba memainkan gim edukasi menggunakan hand gesture recognition (Sumber: ITS)

seorang anak usia PAUD sedang mencoba memainkan gim edukasi menggunakan hand gesture recognition (Sumber: ITS)

Mencari game edukatif bagi anak, bukanlah hal mudah. Terlebih, jika goals yang ingin didapatkan adalah: mereka bisa memainkan game ramah anak, bermuatan edukasi, sekaligus memicu tubuh mereka aktif bergerak.

Namun demikian, kini para orang tua bisa memanfaatkan game edukasi yang dikembangkan oleh tim kolaborasi dosen dan mahasiswa dari Departemen Teknik Elektro dan Departemen Teknik Komputer Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

Tim tersebut berhasil menemukan game edukatif berbasis gerakan tangan untuk anak usia dini.

Inovasi ini mendapatkan dukungan pendanaan dari Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) melalui program Special Interest Group on Humanitarian Technology (SIGHT).

Baca Juga: Cara Menggunakan Pixel 8 Pro Sebagai Termometer

Wakil ketua tim game ITS, Feby Artwodini Muqtadiroh, mengungkap pentingnya pilihan metode pembelajaran yang tepat bagi perkembangan anak usia Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Pemilihan metode pembelajaran yang tepat menjadi sangat penting untuk menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan.

"Kami menawarkan game edukasi dengan pemanfaatan teknologi sebagai sarana untuk meningkatkan pengalaman belajar anak-anak," ungkapnya, seperti dikutip dari laman universitas, Jumat (26/1/2024).

Lebih lanjut, mahasiswa doktoral ITS tersebut menjelaskan, inovasi yang berjudul Smart Game Based on Cultural Wisdom for Kidpreneur Learning ini merupakan sebuah paket pembelajaran berupa permainan gim edukasi.

Baca Juga: Samsung Galaxy S24 dan S24 Plus Pakai Chip Exynos 2400, Bukan Snapdragon 8 Gen 3

Baca Juga: Pasar Otomotif 2024, LCGC dan LMVP Bakal Dominasi Penjualan

Game ini menggunakan teknologi hand gesture (gestur tangan) dengan kamera sebagai antarmuka. Hal ini dilakukan dengan memanfaatkan kemajuan dalam kemajuan teknologi pada computer vision, dan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) secara augmented reality (AR).

Tak hanya memanfaatkan teknologi, inovasi ini juga membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan.

"Dalam memainkan game ini, pemain diharuskan untuk berinteraksi langsung dengan melakukan gerakan tangan yang tepat. Dengan interaksi secara langsung, kita juga dapat meningkatkan keterampilan motorik halus siswa," tambah mahasiswa yang mengembangkan game ini bersama Eko Mulyanto Yuniarno ini.

Baca Juga: GorryWell Kembangkan Kecerdasan Buatan, Bisa Analisis Pola Tidur hingga Tingkat Stres

Baca Juga: Seagate Rilis Mozaic 3 Plus, Terobosan Volume Ramp Hard Drive

Poin menarik lainnya, game ini dibalut dengan berbagai jenis materi permainan edukatif seperti matematika, bahasa, dan logika.

Tema yang dipilih juga mencakup aspek budaya, lingkungan, dan cinta pada negara, sehingga memungkinkan para guru di sekolah untuk dapat memperkaya pengalaman belajar siswa.

"Hal inilah yang nantinya akan mendasari perkembangan kognitif secara akademik maupun aspek sosial yang lebih baik pada anak-anak," urainya.

Feby dan timnya berhasil mengimplementasikan inovasi ini di Puri Cendekia Islamic Entrepreneur School di Surabaya, sebuah sekolah yang menekankan nilai-nilai kewirausahaan dan Islami untuk anak usia dini.

Pemilihan sekolah didasarkan pada keunikannya yang menerima semua siswa dari berbagai latar belakang. Feby berharap timnya dapat membantu lebih banyak sekolah dengan paket pembelajaran ini.

Baca Juga: Lenovo Tab M11, Tablet Ramah Anak dengan Kids Space

Baca Juga: ASUS Rilis 3 Laptop Khusus untuk Anak-anak, Ini Tipenya

Dengan dukungan dana yang diterima, Feby dan tim berhasil menyelesaikan inovasi ini hingga sekarang sudah siap untuk digunakan.

Inovasi tersebut tidak hanya ditujukan untuk kepentingan sekolah, namun diharapkan juga dapat memberikan dampak positif yang lebih luas dalam pengembangan pendidikan anak usia dini.

"Ke depannya, semoga inovasi dapat terus kami kembangkan dengan menyesuaikan jenis permainannya sesuai kebutuhan siswa," imbuhnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle29 Januari 2026, 15:42 WIB

Crunchyroll Anime Awards 2026 Digelar di Jepang pada 23 Mei

Daftar Nominasi Diumumkan 2 April 2026, Bersamaan Dengan Dimulainya Pemungutan Suara Penggemar Secara Global.
Crunchyroll Anime Awards 2026. (Sumber: dok. crunchyroll)
Techno29 Januari 2026, 15:26 WIB

Realme P4 Power 5G: Ponsel dengan Titan Battery 10.001mAh Pertama di Dunia

Menghadirkan daya tahan ultra-panjang dan membuka era baru 10.000mAh di industri smartphone.
Realme P4 Power 5G. (Sumber: Realme)
Hobby29 Januari 2026, 15:14 WIB

Review Sinners: Film Vampir Berbalut Sejarah Kelam, Musik, dan Budaya

Sinners baru saja resmi mengantongi 16 dalam ajang penghargaan film Oscar tahun ini.
Poster film Sinners. (Sumber: Warner Bros)
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)