All New Nissan Murano Bakal Dijual di Amerika Serikat dan Kanada pada Awal 2025

Rahmat Jiwandono
Jumat 25 Oktober 2024, 17:23 WIB
Nissan Murano. (Sumber: Nissan)

Nissan Murano. (Sumber: Nissan)

Techverse.asia - Nissan pada bulan ini resmi meluncurkan mobil barunya yaitu Nissan Murano 2025, yang memperlihatkan desain premium crossover ukuran sedang yang serba baru dan daftar lengkap fitur-fitur baru. Nissan Murano yang serba baru ini akan dijual secara eksklusif di Amerika Serikat (AS) dan Kanada pada awal 2025 mendatang.

Baca Juga: Hyundai Buka Pra-pemesanan All New SANTA FE di Seluruh Indonesia

Bicara mengenai desainnya, Murano yang serba baru ini dibangun berdasarkan tema desain Nissan – keanggunan yang energetik – dengan eksterior yang lebih ramping dan modern yang dipertegas oleh pelek ukuran 21 inci yang tersedia, lampu belakang LED lebar penuh, dan cat dua warna alias two-tone yang tersedia.

Interiornya juga sama mengesankannya, yaitu dengan material yang lembut dan detail yang halus di seluruh bagian; layar ganda berukuran 12,3 inci definisi tinggi; dan fitur-fitur mewah seperti pencahayaan ambient 64 warna yang tersedia dan kursi depan yang dapat memijat penumpangnya.

Lebih lanjut, mobil Nissan Murano 2025 memberikan rasa percaya diri dan kendali bagi mereka yang berada di balik kemudi dengan Nissan Safety Shield 360 sebagai standar. Selain itu, adanya fitur ProPILOT Assist dan ProPILOT Assist 1 dapat membantu memperlancar perjalanan darat dengan membantu berkendara di jalan raya.

Baca Juga: Telkomsel NextDev ke-10 Kembali Bergulir, Pendaftaran Startups Scouting Segera Dibuka

Terakhir, ada dua teknologi kamera baru di Nissan Murano yang terdiri atas Invisible Hood View, yang memungkinkan tampilan virtual melalui rongga mesin untuk navigasi yang tepat, dan tiga dimensi (3D) Around View Monitor, yang menyediakan delapan titik pandang virtual di sekitar kendaraan saat parkir atau bermanuver.

Nissan Murano juga menawarkan konektivitas intuitif yang mulus. Pengemudi tetap bisa terhubung saat bepergian lebih penting dari sebelumnya, dan Murano siap menghadapi tantangan ini dengan Google bawaan yang tersedia, termasuk Google Maps terkini dan aplikasi lain, tepat di layar sentuh kendaraan berukuran 12,3 inci.

Sistem tersebut juga dipasangkan dengan sistem audio Bose 10 speaker yang disetel untuk suara yang memukau di seluruh kabin.

Baca Juga: Bagai Membawa Permen Raksasa, M&M'S® dan Kate Spade New York Rilis Koleksi Kolaborasi

Di samping itu, Murano 2025 menjanjikan sistem penggerak halus dengan kendali yang meyakinkan. Ya, Murano yang serba baru ini didukung oleh sistem penggerak VC-Turbo (Variable-Compression Turbo) 2.0 liter yang responsif dengan daya 241 tenaga kuda dan torsi 260 lb-ft, meningkat 20 lb-ft dibandingkan dengan Murano sebelumnya.

Mesin tersebut dipasangkan dengan transmisi otomatis sembilan percepatan yang dilengkapi denfan paddle shifter untuk dinamika berkendara yang lebih memikat. Fitur idle stop start menjadi sebuah fitur yang standar.

Nissan Murano yang serba baru ini tersedia dengan penggerak roda depan atau Intelligent All-Wheel Drive (AWD) guna membantu pengendaraan dan pengendalian, peredam sensitif frekuensi dan power steering elektrik telah diadopsi.

Baca Juga: Nissan Silvia S14 Berdesain Karakter Hai.Dudu x Vertex dan Tarmac Works Mejeng di IMX 2024

Sesuai dengan model sebelumnya, Nissan Murano 2025 yang serba baru akan diproduksi di Smyrna, Tennessee, AS, dengan harga yang diumumkan mendekati tanggal penjualan.

Kendaraan ini menandai model ketiga bermerek Nissan baru yang dikirimkan secara berurutan untuk AS dan Kanada di bawah rencana Arc Business, setelah peluncuran Kicks pada Agustus dan peluncuran Armada baru pada September kemarin.

Baca Juga: Honda dan Nissan Ajak Mitsubishi untuk Kembangkan Kendaraan Elektrik

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive13 Juni 2025, 21:25 WIB

Harga dan Spek Lengkap SUV Listrik Geely EX5 di Indonesia

Geely EX5 juga didukung oleh berbagai inovasi terbaru yang membuatnya unggul di kelasnya.
Geely EX5. (Sumber: geely)
Techno13 Juni 2025, 19:36 WIB

Edifier Hadirkan ES Series Baru: Perpaduan Desain Elegan dan Suara Mantap

ES juga merupakan singkatan dari Edifier Sound.
Edifier ES Series. (Sumber: Edifier)
Culture13 Juni 2025, 17:45 WIB

ARTJOG 2025 Dibuka Mulai 20 Juni hingga 31 Agustus 2025 di JNM Kota Jogja

ARTJOG juga menawarkan berbagai cara menikmati dan merayakan seni melalui serangkaian program pendukung.
ARTJOG 2025 digelar mulai 20 Juni sampai 31 Agustus 2025.
Techno13 Juni 2025, 17:16 WIB

Boost Mobile Luncurkan Celero 5G Tab, Baterai Besar dan Harga Terjangkau

Penawaran tablet eksklusif pertama perusahaan.
Boost Mobile Celero 5G Tab. (Sumber: boost mobile)
Lifestyle13 Juni 2025, 16:53 WIB

Samsung Galaxy Active Club: Komunitas Olahraga untuk Hidup Aktif dan Sehat

Galaxy Active Club hadir untuk merespons tren gaya hidup sehat yang meningkat di Indonesia.
Samsung Galaxy Active Club. (Sumber: Samsung)
Techno13 Juni 2025, 15:30 WIB

Boyamic 2 dan Boya Link 3 Meluncur Global, Segini Harganya

Mikrofon nirkabel bertenaga AI merevolusi kejernihan audio.
Boyamic 2. (Sumber: Boya)
Startup13 Juni 2025, 14:51 WIB

Investbanq Kantongi Pendanaan Pra-seri A Senilai 3 Juta Dolar AS

Didirikan oleh Oz (Olzhas) Zhiyenkul dan Tk (Talgat) Kantayev, Investbanq yang berbasis di Singapura ingin mentransformasi masa depan industri pengelolaan aset.
Ilustrasi platform Investbanq. (Sumber: dok. investbanq)
Techno13 Juni 2025, 13:55 WIB

Donald Trump Kembali Gaungkan Ancaman Kenaikan Tarif Pasca Inflasi AS Mereda

Lantas bagaimana dampaknya ke pasar kripto dan Saham AS?
Ilustrasi kripto. (Sumber: freepik)
Travel12 Juni 2025, 18:57 WIB

Tokyo dan Osaka Menduduki Puncak Daftar Tempat Wisata Musim Panas

Fluktuasi mata uang menjadi pertimbangan utama bagi wisatawan.
Asia memimpin tren destinasi wisata saat musim panas. (Sumber: Mastercard)
Techno12 Juni 2025, 18:42 WIB

TikTok Memperluas Kelola Topik, Kontrol Konten yang Muncul di FYP

TikTok memberi semua orang kontrol lebih atas konten yang ada di halaman Untuk Anda (FYP).
Kemampuan mengontrol konten-konten yang muncul di beranda FYP TikTok. (Sumber: TikTok)