Telkomsel NextDev ke-10 Kembali Bergulir, Pendaftaran Startups Scouting Segera Dibuka

Rahmat Jiwandono
Jumat 25 Oktober 2024, 16:53 WIB
Telkomsel mengadakan program NextDev edisi ke-10. (Sumber: telkomsel)

Telkomsel mengadakan program NextDev edisi ke-10. (Sumber: telkomsel)

Techverse.asia - Program inkubasi startup yang digagas oleh Telkomsel, NextDev kini kembali hadir dan usianya sudah memasuki yang ke-10. NextDev ini bertujuan untuk menguatkan fondasi dan startup tahap awal yang ada di Indonesia supaya bisa berkembang dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan.

Mengusung tema #ElevatingStartups, NextDev k-10 bertujuan guna mendorong transformasi industsri startup digital di Tanah Air menuju tingkatan yang lebih tinggi lagi, sekaligus memberikan kontribusi yang riil terhadap masyarakat.

Baca Juga: Climate Tech Hijau Raih Pendanaan dari ClimeCapital, Lewat SEACEF II

Vice President Corporate and Social Responsibility (CSR) Telkomsel Saki H. Bramono mengungkapkan, nilai ekonomi digital Indonesia diproyeksikan tembus Rp22,513 triliun pada 2045 mendatang menurut data Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Selain itu, berdasarkan laporan Tinc Impact Report 2023 menunjukkan bahwa 96 persen pendiri yang mengikuti program inkubator atau akselerator startup merasakan dampak yang positif pada bisnis mereka.

"Kami melalui program impact startup incubator, NextDev telah dan terus mengembangkan kapabilitas mereka. Kami juga terus melangkah dengan implementasi prinsip ESG secara berkelanjutan bagi masyarakat yang kian berdaya dalam menciptakan hari yang lebih baik dan masa depan gemilang," ujarnya, Jumat (25/10/2024).

Rangkaian NextDev ke-10 menghadirkan beragam inovasi, mulai dari kurikulum NextDev Academy tahun ini yang diperkuat oleh kurikulum integrasi teknologi kecerdasan buatan kekinian guna mendorong kapabilitas, etika bisnis, dan inovasi.

Baca Juga: Bank Danamon x MUFG Siap Gelontorkan Investasi Rp1 Triliun Lebih untuk Startup

Lalu, kolaborasi bersama International Hub Connector untuk memperluas peluang global bagi startup peserta. Selain itu, sederet alumni terbaik dari program yang sebelumnya dan ekosistem inovasi Telkomsel juga bakal berperan sebagai co-mentor dalam Startups Scouting dan Summit, memberi bimbingan langsung kepada mereka guna meningkatkan kompetensinya.

Pendaftaran Startups Scouting dan Summit dibuka secara daring mulai 24 Oktober hingga 30 November 2024. Selama periode tersebut, Open Session akan berlangsung di empat lokasi, mulai dari Kota Bandung (24 Oktober), Makassar (7 November), Batam (14 November), dan Bali (21 November).

Di setiap kota tersebut pun akan dibuka sesi Local Pitch guna mendapat akses langsung ke 24 besar kompetisi. Pada awal tahun depan, untuk 10 perusahaan rintisan terbaik dari tiga kategori utama - Productivity Enhancement, Emerging Technologies, dan Digital Lifestyle - akan dipilih guna mengikuti NextDev Academy selama empat bulan.

Baca Juga: Telkomsel Ventures Mengadakan TINC Batch 9, Bantu Majukan Startup

"Program tersebut akan meliputi Orientation Bootcamp dan Expert Talks yang dipandu oleh para mentor yang sudah berpengalaman," katanya.

Puncak dari program Telkomsel NextDev ke-10 ialah NextDev Summit, platform penghargaan bagi startup terbaik sekaligus ajang diskusi serta kolaborasi bagi para pelaku ekosistem digital nasional dan global.

Acara NextDev Summit akan mempertemukan alumni, startup enthusiast, hingga ekosistem inovasi guna memperluas jejaring dan mendorong kemajuan sistem digital yang memiliki dampak positif secara berkelanjutan.

Baca Juga: Telkomsel Ventures Suntik Dana ke Startup Tictag, Perluas AI yang Mudah Diakses

Sejak 2015, NextDev telah melibatkan lebih dari 6.500 startup dengan 152 alumni terbaik. Lima startup berhasil mengikuti akselerasi melalui program Tinc (Telkomsel Ventures), delapan startup telah berkolaborasi langsung dengan Telkomsel, dan 13 startup telah mendapatkan eksposur di kancah internasional.

Beberapa alumni pun telah meraih pengakuan internasional bersama NextDev, seperti Shieldtag yang memenangi Medali Emas di ASEAN Digital Award 2024, MyEco yang meraih Medali Perunggu pada SingTel Group Future Makers 2023, dan Habibi Garden yang menjadi Best Startup di dua kategori sekaligus pada SingTel Group Future Makers 2018.

"Selama satu dekade terakhir, NextDev telah menjadi platform bagi startup Indonesia untuk tumbuh dan berkontribusi membangun ekosistem digital yang semakin inklusif dan berkelanjutan," papar dia.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 14:23 WIB

Sony Hadirkan 2 Turntable Nirkabel Baru, Cocok untuk Pemula dan Audiophile

Pemutar piringan hitam ini memiliki konektivitas nirkabel, pengoperasian yang mudah, kualitas suara yang tinggi, dan desain yang apik.
Sony PS-LX5BT. (Sumber: Sony)
Automotive27 Januari 2026, 19:53 WIB

Harley Davidson Perkenalkan Motor Baru 2026, Ada Tipe Grand American Touring

Koleksi Enthusiast Baru - Model Edisi Liberty Merayakan Ulang Tahun ke-250 Amerika Serikat.
Harley Davidson Street Glide Limited (kiri) dan Road Glide. (Sumber: Harley Davidson)
Lifestyle27 Januari 2026, 19:31 WIB

ASUS ROG Rilis Tas Archer Messenger 14 dan Archer Backpack 16

Dua tas ini menawarkan gaya, daya tahan, dan kenyamanan bagi para gamer yang selalu bepergian.
ASUS ROG Archer Messenger 14 (kiri) dan Archer Backpack 16. (Sumber: ASUS)