Spesifikasi Tecno Camon 30S Pro: Memiliki Desain Dual-Curved Screen Mode

Rahmat Jiwandono
Jumat 23 Agustus 2024, 18:28 WIB
Tecno Camon 30S Pro. (Sumber: tecno)

Tecno Camon 30S Pro. (Sumber: tecno)

Techverse.asia - Tecno menghadirkan Camon 30S Pro, tambahan terbaru untuk seri smartphone Camon. Camon 30S Pro sudah dijual mulai awal bulan ini, di Afrika Sub-Sahara, Amerika Latin, Asia Tenggara, hingga Asia Selatan.

Ihwal spesifikasinya, handset ini ditenagai chipset 4G MediaTek G100, yang dibangun pada proses 6 nanometer (nm) yang canggih. Chipset ini tidak hanya meningkatkan kinerja perangkat tetapi juga meningkatkan efisiensi energi hingga 30 persen jika dibandingkan dengan G96 12 nm.

Baca Juga: Godox Rilis Mikrofon Nirkabel Cube-S yang Didukung Apple Find My

“Peluncuran Tecno Camon 30S Pro menandai pengalaman pencitraan yang canggih dan menjadi tren yang dirancang khusus untuk basis pengguna Tecno yang masih muda,” kata General Manager Tecno Jack Guo.

Lebih lanjut, Camon 30S Pro dilengkapi dengan sensor Sony 100MP Ultra-Clear Mode bersama dengan kamera utama 50MP dan kamera depan 50MP dengan teknologi pelacakan mata. Detail ditangkap dengan presisi yang mantap, memungkinkan opsi pemotongan pasca-pengambilan yang luas.

Selain itu, fungsi Super Steady Night Potrait 50MP dan Super Steady Shake-Resistant Photography menjamin kualitas foto yang tajam serta jernih bahkan di lingkungan yang menantang seperti cahaya redup dan selama getaran yang disebabkan oleh gerakan.

Camon 30S Pro juga turut memperkenalkan serangkaian fungsi canggih yang disempurnakan AI seperti AI Erase dan AIGC Portrait Mode, yang menghadirkan lebih banyak kesenangan dalam fotografi ponsel pintar.

Baca Juga: Laporan Adjust: Aplikasi Belanja Ubah Cara Konsumen dalam Interaksi dengan Brand

Dari aspek desain, gawai ini memperkenalkan Dual-Curved Screen Mode, yang pertama dalam jajaran Camon. Layar lengkung yang ini menawarkan kelengkungan 57 derajat, yang memberikan pegangan yang nyaman dan ergonomis sekaligus memberi pengguna perangkat yang lebih tipis dan ringan.

Layar tersebut disetel secara teliti untuk akurasi warna yang presisi, kontras yang jelas, dan kehalusan yang mulus. Mendukung gamut warna kelas sinema DCI-P3, layar ini menghasilkan warna yang hidup dan nyata dalam video.

Menganut bahasa desain melingkar Camon, ia menampilkan Cosmic Concentric Circles Design pada modul kameranya dan memperkenalkan bodi lengkung ganda untuk pertama kalinya yang menciptakan tampilan ramping.

Lebih jauh, Tecno Camon 30S Pro pun hadir dengan Zoom Ring yang mengelilingi modul kamera. Perangkat ini juga dilengkapi Corning Gorilla Glass 5 yang memastikan peningkatan daya tahan meskipun bentuknya ramping.

Baca Juga: Tecno Pova 6 Pro Punya Kapasitas Baterai Jumbo, Bisa Main Gim Lebih dari 11 Jam

Tersedia dalam tiga warna - Interstellar Grey, Pearl Gold, dan Shimmering Silver Green - Camon 30S Pro menonjol sebagai lambang gaya dan inovasi. Yang perlu diperhatikan, varian Interstellar Grey dan Shimmering Silver Green menggunakan teknologi gosok untuk menyingkap 1.300 jejak bintang di panel belakangnya.

Untuk Mondrian Special Edition yang akan datang membawa pengalaman selangkah lebih maju dengan aplikasi inovatif Sunlight Drawing Technology di panel belakang.

Meskipun ramping dan ringan, Camon 30S Pro memiliki baterai berkapasitas 5.000mAh, yang memastikan masa pakai baterai yang sangat lama hingga 1,25 hari atau sekitar 30 jam. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kemampuan Super Charge 45W yang cepat, yang menyediakan pengisian daya penuh hanya dalam 55 menit.

Baca Juga: Tecno Perkenalkan Teknologi PolarAce yang Bakal Tersedia di Ponsel Camon 30 Premier

Dengan jaminan daya tahan selama empat tahun, pengguna dapat mengandalkan setidaknya 1600 siklus pengisian daya sambil mempertahankan kapasitas baterai dengan efektivitas lebih dari 80 persen. Tak ketinggalan, ini adalah perangkat Camon pertama yang mendukung pengisian daya nirkabel 20W.

Dengan demikian, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengisi daya ponsel mereka dengan mudah hanya dengan meletakkannya di bantalan pengisian daya nirkabel yang kompatibel.

Camon 30S juga dilengkapi Dolby Atmos, yang secara signifikan meningkatkan pengalaman audio di seluruh permainan, pemutaran video, dan mendengarkan musik. Dolby Atmos memperkaya musik dengan suara yang lebih mendalam dan menyeluruh, mempertajam kejelasan dialog dalam video, dan meningkatkan permainan dengan panggung suara yang diperluas dan nada bass yang lebih jelas.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 14:23 WIB

Sony Hadirkan 2 Turntable Nirkabel Baru, Cocok untuk Pemula dan Audiophile

Pemutar piringan hitam ini memiliki konektivitas nirkabel, pengoperasian yang mudah, kualitas suara yang tinggi, dan desain yang apik.
Sony PS-LX5BT. (Sumber: Sony)
Automotive27 Januari 2026, 19:53 WIB

Harley Davidson Perkenalkan Motor Baru 2026, Ada Tipe Grand American Touring

Koleksi Enthusiast Baru - Model Edisi Liberty Merayakan Ulang Tahun ke-250 Amerika Serikat.
Harley Davidson Street Glide Limited (kiri) dan Road Glide. (Sumber: Harley Davidson)
Lifestyle27 Januari 2026, 19:31 WIB

ASUS ROG Rilis Tas Archer Messenger 14 dan Archer Backpack 16

Dua tas ini menawarkan gaya, daya tahan, dan kenyamanan bagi para gamer yang selalu bepergian.
ASUS ROG Archer Messenger 14 (kiri) dan Archer Backpack 16. (Sumber: ASUS)