Bespin Global Ekspansi ke Indonesia, Bidik Pasar Cloud dan Generatif AI

Rahmat Jiwandono
Rabu 29 November 2023, 09:35 WIB
Bespin Global. (Sumber: Istimewa)

Bespin Global. (Sumber: Istimewa)

Techverse.asia - Bespin Global berambisi untuk menguasai pasar cloud Indonesia yang diprediksi tumbuh pesat seiring dengan booming kecerdasan buatan generatif (GenAI). 

Bespin Global, yang memiliki lebih dari ribuan ahli berskala global dengan keahlian multi-cloud, khususnya bidang big data, machine learning, dan Artificial Intelligence (AI), berambisi memperbesar skala bisnisnya di Indonesia. 

Perusahaan memasang target pertumbuhan dan rencana ekspansi tiga kali lipat di tahun 2024. Rencana tersebut mulai dari membidik pasar segmen digital native dan korporasi, sekaligus melipatgandakan SDM lokal untuk mendukung ekspansi dan mencapai profitabilitas dengan lebih cepat. 

Baca Juga: TikTok Umumkan Inisiatif Belasan Miliar untuk Hadang Misinformasi Iklim

Proyeksi Statista, pada tahun depan pasar generatif AI Indonesia diprediksi naik menjadi US$ 28,4 juta dan menembus US$1,14 miliar pada 2030. Generatif AI adalah teknologi kecerdasan buatan yang mampu menciptakan berbagai jenis konten, mulai dari teks, gambar, audio, hingga video.

Sementara, mengutip lembaga riset global Gartner, nilai pasar public cloud  Indonesia diperkirakan mencapai US$1,43 miliar di tahun 2023 dengan tingkat pertumbuhan pendapatan rata-rata tahunan (CAGR) sebesar 17,78 persen pada periode 2023-2027, dengan valuasi pasar menembus US$2,76 miliar di tahun 2027.  

Pertumbuhan pasar didorong oleh tren adopsi perusahaan yang migrasi ke public cloud. Survei IDC pada 2022 menunjukkan bahwa lebih dari 60 persen organisasi di Indonesia dan Asia Tenggara menempatkan ketahanan infrastruktur digital sebagai prioritas utama di tengah ketidakpastian akibat ketegangan geopolitik, inflasi, dan gangguan rantai pasokan.

Survei IDC pada 2021 juga menyatakan 81 persen organisasi di Indonesia meningkatkan penggunaan layanan cloud.

Baca Juga: 5 Tips Sehat Secara Finansial Jelang Akhir Tahun 2023

Sebagai penyedia layanan terkelola multi cloud (MSP) dengan pengalaman melayani banyak pelanggan, Bespin Global berada pada posisi kuat untuk mendampingi korporasi Indonesia dalam proses migrasi cloud, tren yang ditopang pertumbuhan pesat generatif AI. 

Terbukti ahli dan berdampak pada bisnis, Bespin Global berhasil mengurangi biaya operasional klien hingga 60 persen.

Di pasar Indonesia, Bespin telah berkolaborasi dengan klien di bidang jasa keuangan, perhotelan, kesehatan, dan teknologi, bukti nyata keahlian perusahaan untuk memenuhi kebutuhan berbagai industri.

Sejak resmi masuk pasar Indonesia pada tahun 2022, Bespin Global mampu membukukan kenaikan pendapatan tiga kali lipat selama 12 bulan terakhir. 

Baca Juga: Indonesia Jadi Tamu Kehormatan dalam Pameran Teknologi di China

“Kami yakin bahwa solusi inovatif Bespin Global akan memainkan peran penting dalam membentuk lanskap cloud dan AI di Indonesia, serta memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan dan transformasi yang berkelanjutan,” kata Anissa Sharmanti selaku Country Director Bespin Global Indonesia pada acara Bespin Global Accelerate 2023. 

Rekam jejak Bespin Global di sektor AI juga terbukti lewat analisis data keuangan untuk Shinhan Investment & Securities, dan prediksi permintaan untuk Hyundai Construction Equipment.

“Mengacu pada potensi besar dalam transformasi AI dan cloud di Asia Tenggara, pasar Indonesia krusial bagi Bespin Global dan menjadi salah satu dari dua pasar prioritas secara global,” jelas Chang-Gi Choi selaku CEO Bespin Global Asia Tenggara.

Baca Juga: Toyota Bakal Bikin Mobil Pesaing Suzuki Jimny

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara sebagai salah satu pembicara di acara Bespin Global Accelerate 2023 menyatakan, cloud dan AI merupakan katalis utama bagi ekonomi digital Indonesia.

"Indonesia memerlukan keterlibatan pelaku industri dengan keahlian global seperti Bespin Global, untuk berinvestasi lebih banyak pada infrastruktur dan SDM lokal agar ekonomi digital tumbuh berkelanjutan," jelas Rudiantara. 

Informasi, Bespin Global adalah perusahaan solusi cloud asal Korea Selatan yang menyediakan layanan cloud komprehensif seperti migrasi dan implementasi cloud, operasional dan manajemen, DevOps, FinOps, DataOps, dan SecOps. Sejak didirikan pada tahun 2015, Bespin telah mentransformasi digital berbasis cloud kepada lebih dari 4.500 pelanggan.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno14 Mei 2024, 15:58 WIB

Samsung x Lazada Super Brand Day 2024, Usung Tema Diskon Super Besar

Ajang promo satu hari Samsung dengan penawaran spesial tak terulang.
Samsung x Lazada Super Brand Day 2024. (Sumber: Samsung)
Techno14 Mei 2024, 15:35 WIB

Apple Dikabarkan Capai Kesepakatan dengan OpenAI, Bawa Fitur ChatGPT ke iOS 18?

Apple menyelesaikan kesepakatan dengan OpenAI untuk menghadirkan fitur ChatGPT ke iOS 18.
Apple dan OpenAI dilaporkan mencapai kesepakatan guna menambahkan fitur AI ke Siri. (Sumber: istimewa)
Techno14 Mei 2024, 15:15 WIB

Proyek Starline Meluncur ke Publik Tahun Depan

Proyek ini terus disempurnakan, sedianya Google bermitra dengan perusahaan teknologi HP untuk menghadirkan Project Starline secara komersial.
Proyek Starline (Sumber: Google)
Techno14 Mei 2024, 15:05 WIB

ASUS Republic of Gamers Hadirkan Tessen Mobile Controller: Joystick Tingkat Konsol

Produk ini dapat dilipat dan dimasukkan dengan mudah ke dalam tas atau saku.
ASUS ROG Tessen. (Sumber: ASUS ROG)
Techno14 Mei 2024, 14:39 WIB

OpenAI Rilis GPT-4o, Model yang Lebih Cepat dan Gratis untuk Semua Pengguna ChatGPT

Model GPT-4o bisa berbicara, tertawa, bernyanyi, dan melihat seperti manusia.
CTO OpenAI Mira Murati mengumumkan GPT-4o, Selasa (14/5/2024). (Sumber: OpenAI)
Techno14 Mei 2024, 13:52 WIB

Bocoran Spek Oppo A60 yang Bakal Meluncur di Indonesia Pekan Depan

Oppo A60 berstandar ketahanan guncangan tingkat militer segera hadir.
Oppo A60. (Sumber: Oppo)
Tips14 Mei 2024, 13:37 WIB

Dua Faktor Penting Pengelolaan Keuangan Bagi Generasi Sandwich

Bagaimana generasi sandwich melakukan perencanaan dan alokasi keuangan, sangat penting untuk dipikirkan matang
(ilustrasi) sandwich (Sumber: freepik)
Techno14 Mei 2024, 13:26 WIB

Instagram Memperluas Pasar Kreatornya ke 10 Negara Baru, Ada Indonesia

Para kreator dan merek bisa saling menemukan untuk berkolaborasi di platform ini.
Ilustrasi kreator di platform Instagram yang menjual produknya. (Sumber: Instagram)
Techno14 Mei 2024, 13:00 WIB

Huawei Watch Fit 3 Dirilis Global, Baterainya Tahan sampai 10 Hari

Smartwatch ini merupakan perpaduan ideal antara mode, olahraga, dan teknologi.
Huawei Watch Fit 3 resmi dirilis untuk pasar global. (Sumber: Huawei)
Techno14 Mei 2024, 12:11 WIB

Bose Memperkenalkan Speaker Portabel Sound Link Max, Begini Spesifikasinya

Speaker bluetooth portabel baru menghadirkan suara dahsyat untuk memulai pesta ke mana pun pergi.
Speaker Bose Sound Link Max. (Sumber: Bose)