Logitech Rilis G Pro X Superlight 2 dan Pro X TKL Lightspeed, Mouse dan Keyboard Buat Gaming

Rahmat Jiwandono
Rabu 06 September 2023, 12:35 WIB
Logitech G Pro X Superlight 2 tetikus khusus bermain gim. (Sumber : Logitech)

Logitech G Pro X Superlight 2 tetikus khusus bermain gim. (Sumber : Logitech)

Techverse.asia - Logitech mengumumkan tetikus dan keyboard terbaru dalam seri Gaming Pro, yakni Logitech G Pro X Superlight 2 dan keyboard G Pro X TKL Lightspeed. Kedua perangkat ini merupakan hasil kolaborasi antara Logitech dengan ratusan atlet e-sport selama lebih dari tiga tahun untuk merancang generasi teranyar gaming gear seri Pro tersebut. 

Head of Esport dan Pro Series Logitech G Brent Barry mengatakan, portofolio Pro terbaru ini mewakili kemurnian koleksi produk perusahaan. Tetikus dan keyboard itu dirancang dengan performa maksimal untuk atlet e-sport profesional dan para gamers yang ambisius dalam memanfaatkan potensi maksimal mereka. 

"Produk-produk ini menggambarkan komitmen kami untuk mencapai batas kemampuan tertinggi dalam aspek performa, keandalan, dan kecepatan yang bisa terealisasi berkat proses kolaborasi dengan para atlet e-sport profesional. Mereka telah memberikan peran untuk merancang, menguji, hingga mengembangkan dan memastikan bahwa produk kami punya kualitas dan inovasi terdepan," kata Brent kami kutip pada Rabu (6/9/2023). 

Baca Juga: Keyboard Gaming Nirkabel ASUS ROG Strix Scope II 96 Meluncur, Modelnya Ringkas

Tetikus Logitech G Pro X Superlight 2 menggabungkan presisi, performa, dan keunggulan yang membuatnya produk mouse gaming terbaik di kelasnya. Superlight 2 ini menawarkan teknologi canggih berupa Lightforce hybrid switches. Ini adalah teknologi hybrid optical-mechanical switch paling baru yang menggabungkan performa revolusioner dan sensor optik kaitannya dengan kecepatan dan keandalan sambil memberikan respons yang tajam serta sensasi mekanik yang digemari oleh para pemain gim profesional. 

"Tikus baru ini juga hadir dengan sensor Hero 2 dengan pelacakan lebih dari 500 inci per detik dan sensor sampai 32.000 DPI. Desain dual-array-nya yang unik dapat meningkatkan jangkauan kerja dan menjaga performa tracking bahkan saat mouse diangkat ataupun dimiringkan," ujarnya. 

Bobot Logitech G Pro X Superlight 2 hanya 60 gram. Fitur tambahan lainnya adalah pengisian daya via USB-C, teknologi tingkat profesional, ukuran array yang lebih besar, frame rate 25KHz, daya tahan baterai 95 jam, dan kompatibilitas teknologi powerplay. 

"Dilengkapi juga dengan mouse feet PTFE tanpa aditif yang memberikan gesekan halus dan mulus dalam setiap permainan," paparnya. 

Keyboard gaming Logitech PRO X TKL Lightspeed.Logitech G PRO X TKL Lightspeed

Selanjutnya, Logitech Pro X TKL Wireless Gaming Keyboard terbaru juga dirancang bersama dengan para atlet e-sport profesional guna menciptakan level kompetisi tertinggi dalam permainan. Keyboard ini memiliki model tenkeyless yang juga dilengkapi dengan tombol-tombol yang bisa diprogram, kontrol media khusus, pengaturan volume, pencahayaan RGB lightsync, dan teknologi nirkabel Lightspeed milik Logitech G. 

"Selain itu, keyboard ini juga bisa terhubung menggunakan bluetooth maupun kabel USB-C ke USB-A yang sudah tersedia," jelas dia. 

Baca Juga: Logitech Hadirkan Wireless Keyboard dan Mouse Baru, Berapa Harganya?

Pro X TKL Keyboard juga sudah mendukung dual-shot PBT keycaps dengan RGB lightsync. Adapun masukan dari para gamers profesional untuk keyboard ini yaitu tata letak standar yang memungkinkan kompatibilitas keycap dari third party serta tambahan media keys guna menghasilkan akses cepat saat grinding. 

"Model tenkeyless ini juga memberikan ruang lebih untuk pergerakan tetikus yang merupakan keuntungan terpenting bagi pemain kompetitif. Hadir dalam varian Tacticle Switches (GX Brown), kami juga melengkapinya dengan hardcase yang memudahkannya untuk dibawa ke mana saja," katanya. 

Bicara harga, Logitech G Pro X Superlight 2 Gaming Mouse sudah dijual di Indonesia mulai hari ini dalam pilihan warna putih, hitam, dan pink dengan harga mulai dari Rp2,39 juta. Sedangkan untuk Logitech G Pro X TKL Lightspeed Gaming Keyboard mulai dari Rp3,29 juta dan tersedia dalam warna hitam dan putih. Kedua perangkat keras ini sudah bisa dibeli secara offline ataupun online di toko-toko gaming terdekat. 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)
Techno29 Januari 2026, 18:21 WIB

Lenovo Perkenalkan ThinkPad Rollable XD Concept dan AI Glasses Concept

Itu adalah laptop yang layarnya bisa diperlebar dari 13 inci menjadi 16 inci serta smart glasses berbasis AI.
Lenovo ThinkPad Rollable XD Concept. (Sumber: Lenovo)
Automotive29 Januari 2026, 18:00 WIB

Vespa 946 Horse dan Koleksi Aksesori In Sella Resmi Rilis Global

Motor edisi terbatas dan pakaian dari koleki Al Vento ini hadir guna menyambut Tahun Kuda 2026.
Vespa 946 Horse. (Sumber: Vespa)
Techno29 Januari 2026, 17:13 WIB

Anker Luncurkan 2 Earbud dan Speaker Bluetooth Baru, Apa Saja?

Kedua earbud sudah bisa dibeli mulai saat ini, sedangkan speaker nirkabel baru tersedia mulai awal bulan depan.
Anker Aero Fit 2 Pro. (Sumber: Anker)
Lifestyle29 Januari 2026, 15:42 WIB

Crunchyroll Anime Awards 2026 Digelar di Jepang pada 23 Mei

Daftar Nominasi Diumumkan 2 April 2026, Bersamaan Dengan Dimulainya Pemungutan Suara Penggemar Secara Global.
Crunchyroll Anime Awards 2026. (Sumber: dok. crunchyroll)
Techno29 Januari 2026, 15:26 WIB

Realme P4 Power 5G: Ponsel dengan Titan Battery 10.001mAh Pertama di Dunia

Menghadirkan daya tahan ultra-panjang dan membuka era baru 10.000mAh di industri smartphone.
Realme P4 Power 5G. (Sumber: Realme)
Hobby29 Januari 2026, 15:14 WIB

Review Sinners: Film Vampir Berbalut Sejarah Kelam, Musik, dan Budaya

Sinners baru saja resmi mengantongi 16 dalam ajang penghargaan film Oscar tahun ini.
Poster film Sinners. (Sumber: Warner Bros)
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)