Cellid Umumkan HJ1 AI Smart Glasses, Dikembangkan Bersama Foxconn

Rahmat Jiwandono
Jumat 16 Januari 2026, 18:54 WIB
Cellid HJ1 AI Smart Glasses. (Sumber: Cellid)

Cellid HJ1 AI Smart Glasses. (Sumber: Cellid)

Techverse.asia - Cellid memamerkan kacamata pintar bertenaga Artificial Intelligence (AI) alias kecerdasan buatan generasi berikutnya, HJ1 AI Smart Glasses, selama penyelenggaraan CES 2026 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada 6-9 Januari kemarin. Cellid HJ1 AI Smart Glasses adalah hasil dari proyek pengembangan bersama di bawah kerangka kerja Foxconn.

Chief Executive Officer (CEO) Cellid Satoshi Shiraga mengaku sangat senang atas peluncuran HJ1 AI Smart Glasses di pameran teknologi tersebut. Melalui kemitraannya dengan Foxconn, Cellid bertujuan untuk mengintegrasikan teknologi optik Augmented Reality (AR) dengan kemampuan produksi massal untuk mempopulerkan kacamata pintar sebagai platform komputasi generasi berikutnya.

"Kami akan terus berkolaborasi dengan mitra global untuk lebih memajukan implementasi dan adopsi sosial kacamata AR," ungkapnya kami kutip, Jumat (16/1/2026).

Baca Juga: Garmin Menambahkan Fitur Pelacakan Nutrisi di Aplikasi Garmin Connect

Dijelaskannya, kacamata pintar tersebut memiliki teknologi pandu gelombang ultra-tipis dan berdaya terang tinggi Cellid (lensa kaca AR). HJ 1 AI Smart Glasses hadir dengan desain produk Smart Glass, pengembangan sistem, dan manufaktur oleh Jorjin Technologies. Dan teknologi optik presisi dan teknologi terkait dengan tampilan oleh GIS.

Dengan berkolaborasi dengan kemampuan manufaktur kelas dunia dan teknologi produksi massal Foxconn Group, Cellid mempercepat transisi kacamata AR dari "tahap eksperimental" ke "tahap adopsi di dunia nyata."

Adapun sejumlah fitur utama kacamata pintar AR bertenaga AI ini meliputi fitur pandu gelombang ultra-tipis milik Cellid, tampilan kecerahan tinggi (hingga 2000 nits) melalui layar Micro-LED sRGB, desain ringan sekitar 46 gram, bidang pandang alami dengan transmisi tinggi 85 persen.

Lebih lanjut, ada juga fitur modul pelacakan mata terintegrasi, mendukung integrasi langsung lensa resep, pemrosesan kecerdasan buatan yang diaktifkan oleh prosesor Cortex-A32 dan M55, serta kamera, mikrofon, dan speaker terintegrasi yang memungkinkan integrasi audio, video, dan kecerdasan buatan.

Baca Juga: Infinix Rilis 2 Kacamata Pintar Baru Bertenaga Kecerdasan Buatan

Semua fitur ini memungkinkan kacamata pintar HJ1 dirancang untuk berbagai macam penggunaan, mulai dari penggunaan sehari-hari hingga aplikasi bisnis.

Pada Desember kemarin, Cellid juga telah menghadirkan dua kacamata pintarnya, yang terdiri dari model monokrom hijau (green monochrome) dan model penuh warna (full color).

Dari kedua model kacamata pintar ini, model monokrom hijau dilengkapi dengan pandu gelombang plastik terbaru (lensa layar untuk kacamata AR), yang telah berhasil diproduksi massal oleh Cellid untuk pertama kalinya di dunia, sementara model penuh warna dilengkapi dengan pandu gelombang kaca.

Baca Juga: ASUS ROG x Xreal Hadirkan R1: Kacamata Gaming dengan Layar Spasial 240Hz

Kedua model tersebut nirkabel, menawarkan desain yang luar biasa, dan merupakan perangkat AR bergaya kacamata yang ringan, sehingga cocok untuk berbagai skenario, mulai dari mempromosikan Digital Transformation (DX) di perusahaan hingga penggunaan sehari-hari.

Cellid Green Monochrome yang baru diumumkan ini diciptakan dengan menggabungkan teknologi terbaru yang dikembangkan melalui inisiatif kacamata AR perusahaan dengan keahlian pengembangan produk yang luas dari masing-masing perusahaan mitra.

Hal itu memungkinkan kedua kacamata pintar tersebut guna memenuhi kebutuhan pelanggan domestik dan internasional seiring dengan semakin beragamnya aplikasi kacamata AR. Model-model ini menggabungkan desain penuh gaya yang merevolusi citra kacamata AR konvensional dengan kepraktisan tinggi untuk berbagai aplikasi.

Baca Juga: Samsung Bakal Punya Smart Glasses, Bakal Pepet Apple Vision dan Meta Quest

Semua model dilengkapi layar AR binokular dengan bidang pandang (FOV) 30 derajat, yang dapat memberikan visibilitas tinggi dan pengalaman menonton alami baik di dalam maupun di luar ruangan. Informasinya ditampilkan dengan jelas berkat proyektor Micro-LED dengan kecerahan maksimum 3000 nits.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno21 Januari 2026, 17:41 WIB

Acer Umumkan PC Aspire AI Copilot Plus, Pakai Cip Intel Core Ultra Series 3

Tersedia dalam model 14 dan 16 inci dengan opsi layar OLED dan kemampuan AI terintegrasi.
Acer Aspire 16 AI. (Sumber: Acer)
Lifestyle21 Januari 2026, 17:18 WIB

Air Jordan 6 Infrared Salesman Melakukan Debutnya, Tersedia Mulai 14 Februari 2026

Bersamaan dengan ini, Nike juga merilis Air Jordan 1 Low dan Flight Court.
Air Jordan 6 Infrared Salesman. (Sumber: Nike)
Techno21 Januari 2026, 15:28 WIB

Spek dan Harga Ricoh GR IV Monochrome, Khusus Memotret Hitam Putih

Mengejar Ekspresi Monokrom Terbaik dengan Sensor Gambar Khusus.
Ricoh GR IV Monochrome. (Sumber: Ricoh)
Automotive21 Januari 2026, 15:01 WIB

Yamaha Lexi LX 155 Buka Tahun 2026 dengan Grafis dan Warna Anyar

Motor ini dibanderol mulai dari Rp30 jutaan untuk OTR DKI Jakarta.
Yamaha Lexi LX 155 2026. (Sumber: Yamaha)
Techno21 Januari 2026, 14:31 WIB

ASUS Zenbook Duo 2026 Pakai Prosesor Intel Core Ultra X9 Series 3

Laptop layar ganda yang telah berevolusi terus berinovasi dengan daya dan portabilitas yang lebih baik.
ASUS Zenbook Duo. (Sumber: ASUS)
Hobby21 Januari 2026, 14:00 WIB

Daftar Gim dan Jadwal Pertandingan Esports World Cup 2026, Nilai Hadiahnya Fantastis

Para perserta yang mengikuti EWC 2026 memperebutkan total hadiah Rp1,27 triliun.
Total hadiah yang disiapkan EWC sebesar US$75 juta dolar Amerika. (Sumber: EWC)
Techno20 Januari 2026, 19:27 WIB

Lenovo Luncurkan Yoga Pro 9i Aura Edition dan 7i Aura Edition

Dua laptop ini akan dijual secara massal mulai kuartal kedua 2026.
Lenovo Yoga Pro 9i Aura Edition. (Sumber: Lenovo)
Startup20 Januari 2026, 19:11 WIB

Omoway Kantongi Pendanaan Puluhan Juta Dolar AS, Bikin Motor Listrik Self-Balancing

Perusahaan rintisan ini akan membuat motor listrik self-balancing pertama di dunia secara massal.
Motor listrik Omo X yang diproduksi oleh Omoway. (Sumber: istimewa)
Techno20 Januari 2026, 18:16 WIB

TikTok Luncurkan Aplikasi PineDrama: Tonton Serial TV dalam Durasi 1 Menit

Peluncuran aplikasi ini dilakukan secara diam-diam oleh perusahaan.
TikTok PineDrama. (Sumber: TikTok)
Automotive20 Januari 2026, 17:49 WIB

Geely Starray EM-i Diproduksi di Purwakarta, Harganya Hampir Rp500 Juta

Langkah ini menegaskan komitmen jangka panjang Geely untuk berkontribusi terhadap kemajuan industri otomotif Indonesia.
Geely Starray EM-i. (Sumber: Geely)