Converse Hadir Bertabur Berlian Swarovski Pada Model Chuck 70 De Luxe Squared

Uli Febriarni
Jumat 26 April 2024, 16:54 WIB
Converse Chuck 70 De Luxe Squared (Sumber: Converse)

Converse Chuck 70 De Luxe Squared (Sumber: Converse)

Sepatu Converse berkolaborasi dengan jenama kristal Swarovski, dalam menghadirkan siluet terbaru dari Converse Chuck 70 De Luxe Squared.

Kolaborasi tersebut dimaksudkan untuk mendukung para perempuan muda mengeksplorasi gaya yang baru dan lebih berani.

Salah satu model sepatu ini dilengkapi 1.300 keping kristal Swarovski yang tertempel di tiap pasang koleksi tersebut.

"Setiap pasang sepatu kets Chuck 70 De Luxe Squared dengan kristal Swarovski bertahta secara individu pada badan sepatu," ungkap perusahaan seperti dikutip Jumat (26/4/2024).

Siluet terbaru dari De Luxe ini membawa desain unik dan segar di bagian depan sepatunya, yakni berbentuk kotak bersudut. Siluet kotak bersudut ini belum pernah diluncurkan oleh Converse sebelumnya.

Baca Juga: vivo V30e: Punya Desain Slim dan Layar Curved, Meluncur ke Indonesia 2 Mei 2024

Converse Chuck 70 De Luxe Squared yang bertabur Swarovski (sumber: Converse)

Dengan detail jahitan yang menarik dan tambahan patch Chuck persegi delapan hasil format ulang, sisi atas siluet alas kaki ini tetap memiliki DNA Chuck Taylor yang khas. Untuk merayakan edisi perdananya, Chuck 70 De Luxe Squared akan hadir dalam citra warna klasik.

Chuck 70 De Luxe Squared dan Converse De Luxe Squared bersama Swarovski Crystals sudah dirilis Converse secara global pada 1 Februari 2024.

Terbaru, koleksi ini akan tersedia di Indonesia, mulai dari gerai Converse Mal Kota Kasablanka dan gerai Swarovski Grand Indonesia. Koleksi ini bisa dibeli mulai hari ini.

Chuck 70 De Luxe Squared juga dirancang dengan kulit ramping dalam warna hitam dan putih.

Baca Juga: Begini Cara Aktifkan Bahasa Indonesia di Galaxy AI untuk Galaxy S24 Series

Baca Juga: The Death of Slim Shady Bakal Jadi Album Eminem yang ke-12

Converse Chuck 70 De Luxe Squared tanpa berlian Swarovski (sumber: Converse)

Model sepatu De Luxe telah dikenalkan oleh Converse pada awal tahun ini.

De Luxe dalam perjalanannya melakukan kolaborasi dengan perancang serta seniman perempuan dalam kampanye Edge of Style.

Koleksi De Luxe, yang menghadirkan kembali sepatu Chuck dalam gaya klasik Luxe. Meliputi sepatu Chuck 70 De Luxe Heel, Chuck 70 De Luxe Wedge setinggi hingga empat inci, serta Chuck 70 De Luxe Squared.

Converse menyebutkan bahwa, untuk sepatu-sepatu dalam koleksi terbaru, bentuk sol depan diubah dari yang tadinya bundar menjadi bersudut dan persegi.

Converse Chuck 70 De Luxe Squared tanpa berlian Swarovski (sumber: Converse)

Converse Inc., yang berkantor pusat di Boston, Massachusetts, adalah anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya oleh NIKE, Inc.

Didirikan pada 1908 sebagai perusahaan sepatu karet yang mengkhususkan diri pada sepatu karet.

Tak lama kemudian, bahan baku karet yang sama digunakan dalam pembuatan mamufakturing sepatu tenis. Berikutnya, pada 1920, perusahaan memproduksi sepatu basket pertama yang terbuat dari kanvas, dinamakan 'All Star', untuk bola yang terkubur di lapangan.

Baca Juga: AirAsia Move Meluncurkan ASEAN Explorer Pass, Permudah Pengguna Eksplorasi Asia Tenggara

Saat ini, Converse dijual secara global di lebih dari 160 negara, dan telah menaklukkan warisan yang kaya dari alas kaki legendaris seperti Chuck Taylor All Star, Jack Purcell, Cons dan Chuck Taylor All Star II yang telah hadir di beberapa momen dalam sejarah, membuat musik, seni urban, dan skateboard di jalanan dunia, selain dianggap sebagai ikon mode dan sahabat hari kerja.

Setiap lini yang dikembangkan oleh Converse memiliki identitas, gaya dan kustomisasi yang membuatnya menjadi merek yang tidak membatasi penggemarnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive29 Januari 2026, 18:00 WIB

Vespa 946 Horse dan Koleksi Aksesori In Sella Resmi Rilis Global

Motor edisi terbatas dan pakaian dari koleki Al Vento ini hadir guna menyambut Tahun Kuda 2026.
Vespa 946 Horse. (Sumber: Vespa)
Techno29 Januari 2026, 17:13 WIB

Anker Luncurkan 2 Earbud dan Speaker Bluetooth Baru, Apa Saja?

Kedua earbud sudah bisa dibeli mulai saat ini, sedangkan speaker nirkabel baru tersedia mulai awal bulan depan.
Anker Aero Fit 2 Pro. (Sumber: Anker)
Lifestyle29 Januari 2026, 15:42 WIB

Crunchyroll Anime Awards 2026 Digelar di Jepang pada 23 Mei

Daftar Nominasi Diumumkan 2 April 2026, Bersamaan Dengan Dimulainya Pemungutan Suara Penggemar Secara Global.
Crunchyroll Anime Awards 2026. (Sumber: dok. crunchyroll)
Techno29 Januari 2026, 15:26 WIB

Realme P4 Power 5G: Ponsel dengan Titan Battery 10.001mAh Pertama di Dunia

Menghadirkan daya tahan ultra-panjang dan membuka era baru 10.000mAh di industri smartphone.
Realme P4 Power 5G. (Sumber: Realme)
Hobby29 Januari 2026, 15:14 WIB

Review Sinners: Film Vampir Berbalut Sejarah Kelam, Musik, dan Budaya

Sinners baru saja resmi mengantongi 16 dalam ajang penghargaan film Oscar tahun ini.
Poster film Sinners. (Sumber: Warner Bros)
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)