Saingi Avengers Infinity War, Top Gun Maverick Jadi Film Keenam Terlaris dalam Sejarah

Editor Techverse
Minggu 21 Agustus 2022, 17:24 WIB
Top Gun Maverick/Paramount Pictures

Top Gun Maverick/Paramount Pictures

Techverse.asia - Film Top Gun: Maverick terus mencatatkan penjualan tiket meski sudah dirilis pada 27 Mei 2022 lalu. Yang teranyar adalah "Top Gun: Maverick" telah mengumpulkan $679 juta dari penjualan tiket di Amerika Utara.

Angka tersebut cukup untuk menyalip film "Avengers: Infinity War" Marvel yang telah meraup $678 juta sebagai film terlaris keenam dalam sejarah box office domestik.

Melansir dari variety.com, pencapaian tersebut tentunya istimewa karena Avengers: Infinity War yang rilis pada 2018 didukung film-film superhero Marvel yang berkaitan dengan aksi Tony Stark dan kawan-kawan itu.

Hal ini tentu mendongkrak hype Endgame Part 1 yang rilis 2019, di mana merupakan kulminasi dari 20 film Marvel yang telah tayang di bioskop. 

Baca Juga: Kalahkan Titanic, Top Gun: Maverick Raup Ratusan Juta Dollar dari Penjualan Tiket

Dalam film Maverick, Tom Cruise menjadi salah satu daya tarik yang menjadi alasan penonton untuk melihat aksinya menerbangkan pesawat tempur. Film ini butuh waktu 30 tahun agar bisa comeback ke layar lebar.

Namun, tidak ada yang menyangka bahwa sekuel filmnya akan menjadi laris manis di pasaran.

Bahkan pencapaian tersebut masih berpeluang terbang lebih tinggi lagi chart box office. Namun demikian, apakah Top Gun: Maverick mampu mengungguli blockbuster Black Panther (2018) dan penghitungannya $700,4 juta untuk memecahkan lima pendapatan domestik teratas sepanjang masa?

Top Gun 2 dimungkinkan akan terus menjual tiket karena film ini tidak memiliki banyak persaingan. Pasalnya, sampai sekarang ini tidak banyak film epik yang tayang di box office hingga November 2022 nanti, ketika "Black Panther: Wakanda Forever" ditayangkan di bioskop.

Disney kemungkinan akan merilis kembali merilis film superhero lainnya yang dapat melebihi pendapatan kotor "Black Panther" lebih tinggi.

Secara internasional, “Top Gun: Maverick” telah menghasilkan lebih dari $700 juta — dan itu tanpa bermain di China atau Rusia, dua pasar luar negeri utama.

Di luar Amerika Utara, wilayah berpenghasilan tertinggi termasuk Inggris ($95 juta), Jepang ($82 juta), Korea ($62 juta), Australia ($60 juta) dan Prancis ($52,8 juta). Secara global, ini adalah film terlaris ke-13 yang pernah ada dengan $1,379 miliar hingga saat ini.

Baca Juga: Delapan DJ yang Hadir dalam DWP 2022 Jakarta, Ini Daftar Harga Tiketnya

Kalahkan Titanic

Top Gun: Maverick juga mengambil alih posisi film Titanic sebagai film studio terbesar yang mereka garap dalam 110 tahun sejarahnya. Yang lebih mengesankan adalah Top Gun: Maverick jumlah penjualan tiket di luar negeri sama dengan penjualan di dalam negeri.

Dengan penghitungan internasional film tersebut mencapai $690 juta. Tanpa filmnya tayang di Tiongkok atau Rusia, sementara film blockbuster lanjutan dari 'Top Gun' tahun 1986 telah meraup $1,3 miliar hingga saat ini.

Keuntungan besar yang diraup film tersebut juga luar biasa lantaran dirilis di tengah-tengah pandemi Covid-19. Kekinian, pendapatan itu hampir mendekati apa yang dicatatkan film Avengers: Infinity War, yang mana tercatat sebagai rilis domestik terlaris keenam yang pernah ada dengan pendapatan $678 juta.

Di sisi lain, lima peringkat film teratas yang pendapatannya lebih dari $690 juta meliputi Black Panther ($700 juta), Avatar ($760 juta), Spider-Man: No Way Home ($804 juta), Avengers: Endgame ($853 juta) dan Star Wars: The Force Awakens ($936 juta).

Sejak Top Gun: Maverick memulai debutnya pada bulan Mei 2022 dan memecahkan rekor pembukaan akhir oada pekan Memorial Day sebesar $160,5 juta. Film ini bertahan dari lima besar di tangga film selama sepuluh minggu.

'Maverick' juga menjadi film pertama Tom Cruise yang melampaui $100 juta dalam satu akhir pekan dan yang pertama mencapai $1 miliar di box office di seluruh dunia

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno03 Mei 2024, 21:19 WIB

Meski Toko Online Menjamur, Orang Indonesia Masih Lebih Suka Belanja Offline

Perasaan bahwa 'melihat langsung produk sebelum membelinya' adalah suatu keharusan.
Konsumen di Indonesia masih belum bisa berhenti belanja offline (Sumber: freepik)
Techno03 Mei 2024, 20:11 WIB

Pemblokiran Gim Online Masih Membutuhkan Kajian Mendalam

Keputusan pemerintah untuk memblokir sebuah gim online perlu mempertimbangkan ekosistem yang terdampak.
Orang tua diminta pantau rating gim anak (Sumber: freepik)
Automotive03 Mei 2024, 19:27 WIB

Hyundai Nexo yang Jadi Kendaraan PLN, Dipamerkan di PEVS 2024

Hyundai Nexo bisa menempuh jarak tempuh maksimal hingga 611 Km dengan emisi hanya berupa air.
Mobil hidrogen PLN sedang berada di Hydrogen Refueling Station (HRS) (Sumber: Kementerian ESDM)
Automotive03 Mei 2024, 18:18 WIB

KYMCO Hadirkan Motor Listrik dengan Baterai Swap, Didukung 40 Titik Stasiun Swap

Agility EV memiliki motor penggerak berdaya maksimal 2.0 KW atau setara 2,6 tenaga kuda, dan kapasitas baterai mampu berakselerasi hingga 50 Km/jam.
KYMCO iONEX (Sumber: KYMCO)
Techno03 Mei 2024, 17:31 WIB

Spotify Diam-diam Menyumbikan Fitur Lirik ke Langganan Berbayar

Untuk saat ini pengguna Spotify di Indonesia masih bisa melihat lirik lagu yang diputar di aplikasi.
Spotify.
Techno03 Mei 2024, 17:29 WIB

Dukung Transformasi Digital dan Kesetaraan Gender, Perempuan Didorong Melek Teknologi AI

Pemerintah menilai perempuan memiliki keunggulan dalam hal kemampuan mengembangan kecerdasan buatan, yaitu adanya perspektif keberagaman
(ilustrasi) Perempuan sedang mempelajari teknologi (Sumber: freepik (dibuat dengan AI))
Techno03 Mei 2024, 17:09 WIB

Mark Zuckerberg Sebut Meta Butuh Waktu Lama untuk Menghasilkan Duit dari AI Generatif

Dia berpesan jangan berharap kalau AI generatif akan menghasilkan keuntungan dalam waktu dekat.
CEO Meta Mark Zuckerberg. (Sumber: Istimewa)
Techno03 Mei 2024, 16:56 WIB

Resmi Rujuk, TikTok dan Universal Music Group Mengakhiri Perseteruan Mereka

Kesepakatan ini meningkatkan perlindungan bagi artis terhadap munculnya AI generatif.
TikTok.
Automotive03 Mei 2024, 16:18 WIB

AIMA Meluncur Ke Indonesia, Bangun Pabrik dan Optimistis Taklukan Pasar

AIMA meluncur ke Indonesia, perusahaan akan membangun sistem pelayanan purna jual lengkap.
AIMA Electric Vehicles (Sumber: AIMA)
Techno03 Mei 2024, 15:39 WIB

Oppo Menjadikan BSS (SEVENTEEN) sebagai Reno Expert

BSS (SEVENTEEN) ditunjuk menjadi wajah baru untuk Oppo Reno11 F 5G terbaru.
Oppo menunjuk boyband BSS (SEVENTEEN) untuk menjadi anggota Reno Expert. (Sumber: Oppo)