Volta eX: Motor Listrik Gaya Futuristik, Cocok untuk Mobilitas Perkotaan

Uli Febriarni
Kamis 10 Oktober 2024, 23:14 WIB
Volta eX (Sumber: Volta)

Volta eX (Sumber: Volta)

Volta, anak usaha PT NFC Indonesia Tbk (NFCX), MCASH Group, merayakan ulang tahun ketiga dengan meluncurkan motor listrik varian terbaru, ‘Volta eX’.

Volta eX dirancang dengan desain futuristik dan performa andal, menjadikannya pilihan tepat untuk mobilitas perkotaan.

Motor listrik ini ideal untuk perjalanan perkotaan, dilengkapi dengan baterai LifePO4 64V 21Ah yang mampu menempuh jarak hingga 65 km dalam sekali pengisian.

Dengan kecepatan maksimal 55 km/jam, dan kapasitas angkut hingga 150 kg, kendaraan ini menawarkan fleksibilitas untuk berbagai kebutuhan sehari-hari.

Kuda besi ini berdaya 1200 watt, memiliki dimensi 1856 x 726 x 1125 mm, memberikan akselerasi mulus, didukung ban tubeless 90/90-10 berstandar SNI untuk stabilitas dan kenyamanan berkendara.

Suspensi depan Tele Front Suspension dan suspensi belakang Double Swing Shock Absorber, memastikan perjalanan yang lebih halus, sedangkan sistem pengereman Disc Brake memberikan keamanan maksimal.

Volta eX tersedia dalam lima pilihan warna yang bergaya, yaitu Black Matte, Candy Red, Royal Blue, Titanium Grey, dan Sparkling White.

Volta eX tersedia dengan harga Rp15.850.000 (OTR Jakarta).

Baca Juga: Baseus Bowie Max 30 Kini Dilengkapi dengan Active Noise Cancelling

Dalam tiga tahun terakhir, Volta telah aktif dalam kampanye kesadaran publik mengenai manfaat kendaraan listrik, mendorong lebih banyak orang untuk beralih ke solusi transportasi ramah lingkungan.

Peluncuran Volta eX menegaskan komitmen Volta terhadap inovasi berkelanjutan dan solusi transportasi ramah lingkungan.

CEO Volta dan Direktur NFCX, Okie Octavia Kurniawan, menyatakan bahwa tiga tahun ini adalah perjalanan yang luar biasa bagi Volta.

Pihaknya mengaku sangat bangga dengan pencapaian ini, dan terus berkomitmen untuk menghadirkan inovasi di bidang kendaraan listrik yang tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga mampu menjawab kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia.

"Peluncuran Volta eX adalah salah satu langkah penting kami dalam memberikan solusi transportasi masa depan yang berkelanjutan," ungkapnya, seperti dikutip dari pernyataan tertulis, Kamis (10/10/2024).

Baca Juga: Fitur Circle to Search Ada di Honor Magic V3 dan Honor 200 Series

Baca Juga: Wuling Tengah Mempersiapkan Mobil Kei Car

Promo ulang tahun ke-3 Volta Indonesia (sumber: Volta)

Masih dalam rangka merayakan ulang tahun ke-3, Volta juga menghadirkan promo eksklusif ‘Shocktober,’ yang menawarkan subsidi hingga Rp7 juta untuk mendapatkan ‘Volta eX’ dua baterai, atau diskon hingga Rp3,5 juta untuk mendapatkan ‘Volta eX’ satu baterai.

Selain itu, pelanggan juga akan menerima gratis membership selama 1 tahun, yang memberikan fasilitas tukar baterai hingga 10 kali setiap bulan.

"Melalui inisiatif ini, Volta berkomitmen untuk memberikan kemudahan dan nilai tambah bagi pelanggan setia, sekaligus mendukung mobilitas," kata perusahaan.

Volta terus mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam mengadopsi kendaraan listrik sebagai bagian dari gaya hidup modern dan ramah lingkungan.

Melalui peluncuran ‘Volta eX’ dan berbagai inovasi lainnya, Volta berkomitmen untuk menjadi yang terdepan di industri kendaraan listrik, serta mendukung masa depan transportasi yang lebih hijau di Indonesia.

Baca Juga: Casio G-SHOCK Hadirkan Seri GD010 dan GA010, Masa Baterai Bertahan Selama 10 Tahun

Informasi tambahan, pada 9 Agustus 2024, Semolis dan Volta mengumumkan keberhasilan mencatatkan lebih dari 1 juta transaksi top-up pada aplikasinya (nilai hasil top up digunakan untuk menyewa motor listrik Volta).

Sejak peluncurannya, Semolis telah menjadi salah satu pilihan utama bagi mereka yang mengutamakan keberlanjutan dan kenyamanan dalam perjalanan sehari-hari.

Semolis, melalui program sewa motor listriknya, menyediakan sepeda motor listrik Volta melalui dua opsi sewa: reguler dan sewa-beli (RTO).

Melalui layanan RTO ini, pengguna Semolis pada akhirnya dapat memiliki sepeda motor Volta di akhir kontrak.

Semolis kini tersedia di Jabodetabek, Surabaya, dan Bali, serta dapat memenuhi kebutuhan B2B. Untuk segmen B2B, Volta telah menjadi mitra resmi berbagai brand besar seperti Alfamart, Indomaret, AstraZeneca, Blue Bird, Kalbe Group, Garuda Food, dan lain-lain.

Pencapaian 1 juta transaksi ini tidak hanya mencerminkan popularitas Semolis, tetapi juga kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat terhadap solusi transportasi ramah lingkungan ini.

Maka, Semolis menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya, kepada seluruh pengguna yang telah menjadi bagian dalam kesuksesan luar biasa ini.

PT Volta Indonesia Semesta menyatakan, mereka akan terus menciptakan serta mengembangkan teknologi-teknologi untuk memajukan negeri, khususnya di bidang teknologi transportasi ramah lingkungan.

Volta juga mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya perusahaan untuk menghasilkan produk dan jasa yang bermutu tinggi.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby24 April 2025, 21:13 WIB

Delta Force Mobile Version dan Season Eclipse Vigil Resmi Rilis

Hadiah Pra-registrasi Baru Telah Dibuka dan menanti para pemain.
Gim Delta Force Mobile sudah resmi diluncurkan. (Sumber: istimewa)
Startup24 April 2025, 21:01 WIB

Laporan Tracxn: Pendanaan Startup D2C di Asia Tenggara Naik 208% pada 2024

Nominal investasinya sendiri mencapai US$32,5 juta atau setara dengan Rp547,1 miliar.
Ilustrasi pendanaan startup. (Sumber: freepik)
Techno24 April 2025, 19:24 WIB

WhatsApp Tambahkan Fitur yang Memblokir Peserta Obrolan agar Tidak Membagikan Konten

Fitur terbaru WhatsApp membuat pesan Anda lebih pribadi.
Fitur Advanced Chat Privacy. (Sumber: whatsapp)
Techno24 April 2025, 18:59 WIB

Samsung Odyssey 3D dan Odyssey G9 Kini Tersedia di Indonesia, Ini Harganya

Monitor gaming ini menawarkan pengalaman bermain gim yang imersif.
Samsung Odyssey 3D. (Sumber: Samsung)
Culture24 April 2025, 17:32 WIB

4 Film Pendek Terpilih dari Program Jogja Film Pitch an Fund 2024

Merayakan sinema yang berakar di Yogyakarta.
Jumpa pers Jogja Film Pitch and Fund di Hotel Grand Kangen, Jogja, Kamis (24/4/2025). (Sumber: Techverse.asia)
Automotive24 April 2025, 16:40 WIB

Laba Tesla Merosot hingga 71 Persen karena Penjualannya Lemah

Produsen mobil itu melaporkan pendapatannya turun 9%, dengan pendapatan dari sektor otomotif turun 20%. Pendapatan yang disesuaikan anjlok 39%.
mobil Tesla Y (Sumber: TESLA)
Techno24 April 2025, 15:05 WIB

Vivo V50 Lite Resmi Tersedia di Seluruh Indonesia Mulai Hari Ini

V50 Lite hadir sebagai smartphone yang memahami ritme hidup modern yang penuh aksi, ekspresif, dan selalu terkoneksi.
Vivo V50 Lite warna hitam.
Techno24 April 2025, 14:42 WIB

Realme 14 5G dan 14T 5G akan Rilis di Indonesia pada 6 Mei 2025

Kedua gawai ini menggunakan chipset yang berbeda.
Realme 14 5G. (Sumber: realme)
Lifestyle23 April 2025, 20:01 WIB

Alasan Orang Indonesia Mengikuti Akun Media Sosial Sebuah Merek

Ada beberapa faktor yang membuat masyarakat Indonesia mengikuti akun-akun brand di lintas media sosial.
Ilustrasi media sosial. (Sumber: null)
Techno23 April 2025, 19:00 WIB

Google Langgar UU Antimonopoli dengan Mempertahankan Monopoli Teknologi Iklan Digital

Departemen Kehakiman AS membuktikan Google secara sengaja terlibat dalam serangkaian tindakan anti persaingan usaha.
Google.