5 Hal yang Membuat Suzuki Jimny 5-door Dicari Banyak Konsumen di Indonesia

Rahmat Jiwandono
Rabu 28 Februari 2024, 09:58 WIB
tampilan mobil Suzuki Jimny 5 pintu yang akan diperkenalkan dalam IIMS 2024 (Sumber: CNBC)

tampilan mobil Suzuki Jimny 5 pintu yang akan diperkenalkan dalam IIMS 2024 (Sumber: CNBC)

Techverse.asia - Baru muncul dalam beberapa hari di Indonesia, Suzuki Jimny 5-door menjadi sorotan dan marak dicari oleh masyarakat yang antusias.

Selain nama besar Suzuki Jimny yang bergengsi dan melegenda, sejumlah hal menarik turut memiliki andil dalam meningkatkan keinginan publik untuk memilikinya, seperti desain berkarakter dan ikonik, fleksibilitas akses penumpang dan bagasi, sistem penggerak AllGrip Pro yang tangguh, perpaduan teknologi sesuai kebutuhan hingga warna-warna yang menarik.

Karakter desain yang ikonik dan kokoh

Meneruskan karakter kuat yang sudah dikenal oleh publik, Suzuki Jimny 5-door memiliki persamaan desain dengan varian yang telah ada sebelumnya. Sebagai identitas tersendiri, tersematkan chrome grill pada wajah depan.

Garis tegas pada eksteriornya mempertahankan kesan maskulin yang membalut rangka Ladder Frame Chassis yang kokoh. Konstruksi tersebut diakui lebih mumpuni dan dibutuhkan oleh para petualang andal maupun pelaku hobi offroad untuk menaklukan tantangan berat.

Baca Juga: Toyota New Hilux Double Cabin 4x4 Hadir Perdana di Indonesia, Ada 3 Tipe

Aksesibilitas penumpang yang mudah dan kapasitas bagasi besar

Sebagai tambahan varian dari Jimny generasi ke-4 yang sudah ada, Suzuki Jimny 5-door memberikan akses kemudahan bagi penumpang belakang dengan adanya pintu pada bagian tengah dan ruang jok penumpang baris kedua yang nyaman. Varian ini memiliki panjang 3.965 mm, lebar 1.645 mm dan tinggi 1.720 mm.

Jarak poros roda sebesar 2.590 mm turut memberikan kenyamanan saat dikendarai di kondisi jalan tak menentu. Selain bertambahnya jumlah pintu dan ruang kabin penumpang, pada area bagasi memiliki kapasitas ruang 211 liter yang dapat mencukupi barang bawaan ketika berpetualangan.

Sistem penggerak 4 roda

Sebagai kendaraan berpenggerak 4 roda, Suzuki menyematkan sistem bernama AllGrip Pro yang berorientasi pada kemampuan melahap berbagai medan dan lintasan.

Sistem ini dibutuhkan para pengemudi profesional karena pada bagian transmisinya terhubung dengan transfer case yang bertugas untuk membagi daya ke roda depan maupun belakang sesuai dengan kebutuhan.

Saat melaju di lintasan perkotaan atau jalan mulus, pengemudi cukup memposisikan tuas transfer case ke 2H. Namun ketika menghadapi kondisi jalan rusak, licin maupun yang masuk kategori offroad ringan, pengemudi bisa memindahkan tuas ke posisi 4H sehingga keempat roda Jimny dapat bergerak untuk memberikan traksi yang lebih baik.

Baca Juga: Nissan Luncurkan New Terra VL 2.5 4x4 Generasi Terbaru, Berapa Harganya?

Layaknya senjata bagi kalangan profesional, pemindahan tuas ke posisi 4L diperlukan ketika berhadapan dengan medan yang lebih berat seperti lumpur, bebatuan, atau kondisi lainnya yang benar-benar membutuhkan traksi sehingga bisa lolos dari tantangan dengan lebih mudah.

Kerja dari AllGrip Pro kian optimal dengan adanya perpaduan teknologi canggih seperti Brake Limited Slip Differential Traction Control, Electronic Stability Programme, Hill Descent Control dan Hill Hold Assist.

Ditambah jarak terendah dari tanah sebesar 210 mm, approach angle 36 derajat dan departure angle 47 derajat memberikan kepercayaan diri ketika menghadapi situasi yang berat.

Perangkat hiburan dan keselamatan

Diandalkan sebagai mobil yang sanggup membawa pengemudi dan penumpang melakukan perjalanan panjang, Suzuki melengkapi perangkat hiburan menggunakan 9 inci touch screen head unit with smartphone connection untuk memberikan kemudahan dalam menampilkan layanan seperti pemutar musik, video, navigasi dan lainnya.

Baca Juga: Suzuki Mengumumkan All New Ertiga Hybrid Cruise, Peningkatan Kapasitas Baterai

Tidak ketinggalan dukungan fitur keselamatan seperti 6 Airbags yang memberi ketenangan di perjalanan, serta kelengkapan rear view camera dan 4 spots parking sensor yang memberikan kemudahan saat memarkirkan Suzuki Jimny 5-door.

Pilihan warna

Untuk mengakomodir selera masyarakat yang beragam, Suzuki Jimny 5-door dihadirkan dengan enam pilihan warna, dan dua diantaranya merupakan warna baru di keluarga Jimny yaitu Metallic Sizzling Red sebagai warna unggulan dan Granite Gray Metallic yang maskulin.

Selain itu, tersedia pula pilihan lainnya seperti Kinetic Yellow + Pearl Bluish Black, Metallic Chiffon Ivory + Pearl Bluish Black, Pearl Bluish Black, dan Jungle Green.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive27 Juli 2024, 11:50 WIB

Mejeng di GIIAS 2024, Lebih dari 100 Unit IONIQ 5 N Diborong Konsumen

Angka pembelian mencapai tiga digit itu, berasal dari penjualan melalui website dan tenaga sales Hyundai.
Mejeng di GIIAS 2024, lebih dari 100 unit Hyundai Ioniq 5 N dipesan (Sumber: Hyundai Indonesia)
Automotive26 Juli 2024, 20:36 WIB

Nissan Sakura dan Ariya Mejeng di GIIAS 2024, Begini Spek Mesinnya

Dua mobil listrik ini termasuk kategori BEV.
Nissan Ariya dan Sakura debut di GIIAS 2024. (Sumber: Nissan)
Automotive26 Juli 2024, 19:19 WIB

GIIAS 2024: Isuzu Meluncurkan MU-X dan D-Max Single Cabin 2024

Dua mobil ini mumpuni untuk melintasi berbagai wilayah off-road.
Isuzu mengumumkan MU-X dan D-Max SC di GIIAS 2024. (Sumber: isuzu)
Techno26 Juli 2024, 18:17 WIB

Google Update Play Store dengan Ulasan Aplikasi Bertenaga Kecerdasan Buatan

Pembaruan fitur ini sudah tersedia untuk semua pengguna Android.
Google Play Store kini ditenagai dengan kecerdasan buatan. (Sumber: Google)
Techno26 Juli 2024, 16:48 WIB

Butuh Kolaborasi dan Tindak Lanjut dari Pemerintah untuk Transformasi Digital Indonesia

Indonesia menjadi salah satu destinasi investasi digital yang menggiurkan.
Ilustrasi transformasi digital. (Sumber: freepik)
Startup26 Juli 2024, 16:29 WIB

Koltiva Dukung Pemkab Aceh Singkil: Tandatangani MoU Tata Kelola Kelapa Sawit

Kolaborasi ini juga ditandai dengan peluncuran dasbor Multi Stakeholder Forum (MSF) Aceh Singkil
Koltiva dan Pemkab Aceh Singkil tandatangani MoU tentang tata kelola kelapa sawit.
Lifestyle26 Juli 2024, 16:04 WIB

Lisa BLACKPINK Resmi Menjadi Duta Merek Terbaru Louis Vuitton

Rapper dan penyanyi itu sebelumnya berafiliasi dengan Celine milik LVMH.
Lisa BLACKPINK resmi menjadi duta global merek Louis Vuitton. (Sumber: null)
Techno26 Juli 2024, 14:37 WIB

Ethereum ETF Resmi Diluncurkan di Amerika Serikat, Bakal Berpengaruh pada Kripto?

Setidaknya diharapkan berdampak positif bagi industri cryptocurrency.
ETF. (Sumber: istimewa)
Techno26 Juli 2024, 13:59 WIB

Realme Payday Sale, Ini Daftar Smartphone yang Dapat Diskon Harga

Program Realme Payday Sale akan berlangsung mulai tanggal 25-31 Juli 2024.
Realme Payday Sale.
Lifestyle25 Juli 2024, 18:30 WIB

Venzha Gagas Kampung UFO di Kota Jogja, Beri Edukasi Gratis tentang Luar Angkasa

Kampung UFO Gedongkiwo jaga kelestarian bumi dengan cara unik.
Direktur Indonesia Space Science Society (ISSS) Venzha Christ. (Sumber: istimewa)