Perbedaan Asuransi Total Loss Only dengan All Risk Beserta Manfaatnya

Editor Techverse
Selasa 09 Agustus 2022, 17:11 WIB
ilustrasi asuransi mobil/istimewa

ilustrasi asuransi mobil/istimewa

Techverse.asia - Asuransi mobil Total Loss Only (TLO) merupakan salah satu jenis proteksi untuk kendaraan roda empat yang umum dipilih masyarakat. Namun, tidak semua pemilik kendaraan mengetahui apa manfaat dan rate asuransi mobil tersebut.

Asuransi TLO adalah produk asuransi mobil yang memberikan ganti rugi jika kendaraan rusak parah (tidak bisa digunakan) atau kerusakannya di atas 75 persen. Jadi risiko yang ditanggung asuransi TLO adalah mesin mati total, hilang akibat pencurian, dan lain sejenisnya. 

Umumnya banyak pemilik mobil tua dengan usia rata-rata 10 tahun memilih asuransi TLO. Namun, itu bukan berarti mengesankan asuransi mobil TLO cocoknya cuma buat mobil tua atau bekas saja ya. 

Pada dasarnya, baik asuransi mobil All Risk maupun asuransi TLO, keduanya cocok untuk mobil baru ataupun mobil bekas. Yang terpenting adalah pemilik mobil paham betul apa jenis asuransi mobil yang paling pas untuk kendaraan miliknya. 

Manfaat Asuransi TLO 

Memiliki asuransi Total Loss Only alias TLO memberikan perlindungan terhadap risiko
kehilangan dan kerusakan berat. Seperti dijelaskan sebelumnya, asuransi TLO memproteksi jika kendaraan mengalami kerusakan parah lebih dari 75 persen atau dengan kata lain asuransi ini tidak memberikan perlindungan pada kerusakan-kerusakan ringan, seperti mobil lecet karena terserempet kendaraan lain. 

Asuransi ini akan mengkaver kondisi berat, misalnya komponen mobil yang tiba-tiba tidak berfungsi maksimal, terjadi kecelakaan, atau hilang karena dicuri. Premi asuransi ini cocok bagi Anda yang ingin menghemat pengeluaran. Sebab, premi yang
harus Anda bayarkan jauh lebih rendah.

Asuransi TLO juga disarankan untuk Anda yang memiliki kendaraan dengan usia lebih tua, seperti mobil bekas. Alasannya, asuransi ini akan melindungi kendaraan Anda hingga 15 tahun.

Kisaran harga premi asuransi TLO adalah 0,2% sampai 0,69% dari harga kendaraan nasabah dan dibayarkan sekali untuk mendapat perlindungan selama satu tahun penuh. 

Perbedaan Asuransi TLO dan All Risk 

Perusahaan asuransi umum menjual jenis polis asuransi mobil ataupun kendaraan berdasarkan manfaatnya: manfaat pertanggungan Total Loss Only (TLO) dan asuransi All Risk (Comprehensive). Kedua jenis polis asuransi mobil, baik TLO maupun All Risk, juga memiliki perbedaan lainnya. 


Apa saja perbedaan asuransi TLO dan All Risk? 

- Klaim manfaat pertanggungan. Klaim atas manfaat pertanggungan asuransi TLO
berlaku jika biaya penggantian sama dengan atau lebih dari 75% dari harga pasar
kendaraan saat kejadian (termasuk hilangnya kendaraan). Sementara klaim manfaat
asuransi All Risk bisa berlaku atas kerusakan kecil hingga besar (termasuk kehilangan). 

- Usia mobil atau kendaran. Polis asuransi TLO diperuntukkan bagi mobil atau kendaraan usia 0-10 tahun atau mobil bekas lebih dari 10 tahun. Polis asuransi All Risk diperuntukkan bagi mobil baru atau mobil bekas dengan usia kurang dari 10 tahun. 

- Rate premi OJK. Rate premi asuransi TLO sekitar 0,20%-0,78%. Rate premi asuransi All Risk sekitar 1,05%-4,20%. 

- Besaran premi polis asuransi TLO lebih murah dibanding polis asuransi All Risk karena
premi TLO lebih kecil dibandingkan dengan premi All Risk. 

- Layanan bengkel, perbaikan di bengkel resmi umumnya berlaku untuk mobil dengan
polis All Risk dan TLO kurang dari 10 tahun. Polis TLO usia di atas 10 tahun hanya bisa
melakukan perbaikan di bengkel umum.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Automotive02 Mei 2024, 19:26 WIB

Volta Mandala Kini Punya 2 Varian Warna Baru, Dipamerkan di PEVS 2024

Kedua warna tersebut untuk memberikan pilihan warna bagi konsumen yang hendak membeli Volta Mandala.
Volta Mandala hadir dalam dua warna baru yaitu Yellow dan Brilliant White. (Sumber: dok. volta)
Techno02 Mei 2024, 19:06 WIB

Samsung Experience Store Pertama Hadir di Pondok Indah Golf, Gandeng Blibli

Grand Opening Samsung Experience Lounge Pertama di Indonesia.
Samsung Experience Lounge kini hadir di Pondok Indah Golf, Jakarta. (Sumber: istimewa)
Startup02 Mei 2024, 18:33 WIB

Alodokter x Kementerian Kesehatan: Upayakan Layanan Kesehatan yang Mudah dan Murah

Menghadirkan masa depan yang lebih cerah bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Alodokter. (Sumber: istimewa)
Techno02 Mei 2024, 17:01 WIB

Nospace Bakal Rilis Juni 2024, Media Sosial yang Menyasar Gen Z

Nospace adalah aplikasi media sosial baru yang sudah memiliki daftar tunggu hingga 500 ribu orang.
Media sosial Nospace yang digagas oleh Tiffany Zhong. (Sumber: Nospace)
Hobby02 Mei 2024, 15:16 WIB

Festival 5 Honor of Kings akan Melewati Babak Baru pada Tahun Ini

Hadiah melimpah, Hero baru, dan skin akan menanti pemain yang bergabung dalam perayaan ini.
Honor of Kings Festival High 5 akan berlangsung sampai 24 Mei 2024. (Sumber: Honor of Kings)
Techno02 Mei 2024, 14:54 WIB

Spesifikasi dan Harga Realme C65 yang Meluncur di Indonesia, Gratis Ganti Baterai

Dapatkan penawaran spesial khusus gratis proteksi ganti baterai jika performa baterai di bawah 80% selama 4 tahun pemakaian.
Realme C65 resmi diluncurkan di Indonesia, Kamis (2/5/2024). (Sumber: Realme)
Travel02 Mei 2024, 14:35 WIB

Bali Spirit Festival 2024 Digelar Selama 5 Hari, Bisa Lakukan Yoga

Event Tahunan Menarik di Bali yang Cocok Untuk Tenangkan Hati dan Pikiranmu.
Bali Spirit Festival 2024 diselenggarakan mulai 1-5 Mei. (Sumber: istimewa)
Techno02 Mei 2024, 13:16 WIB

Godox Magic XT1: Mikrofon Nirkabel yang Memiliki Layar Sentuh OLED

Mikrofon nirkabel dijual dalam dua versi kabel yang berbeda.
Godox rilis mikrofon Magic XT1. (Sumber: Godox)
Techno01 Mei 2024, 18:37 WIB

Microsoft Investasi Rp28 Triliun ke Indonesia

Microsoft Investasi Rp28 Triliun ke Indonesia
Ilustrasi kantor Microsoft (Sumber: Pexels)
Techno01 Mei 2024, 18:31 WIB

ByteDance Bantah akan Jual Saham Mayoritas TikTok di Amerika Serikat

ByteDance menyangkal laporan bahwa mereka sedang mempertimbangkan menjual aplikasi TikTok di AS.
ByteDance. (Sumber: Istimewa)