5 Instruktur AHM Safety Riding Park Siap Bersaing di Thailand

Rahmat Jiwandono
Senin 30 Januari 2023, 13:10 WIB
Instruktur Safety Riding Astra Honda Motor berlatih di AHM Safety Riding Park, Deltamas, Cikarang, Jawa Barat. (Sumber : Astra Honda Motor)

Instruktur Safety Riding Astra Honda Motor berlatih di AHM Safety Riding Park, Deltamas, Cikarang, Jawa Barat. (Sumber : Astra Honda Motor)

Techverse.asia – PT Astra Honda Motor (AHM) mengirimkan lima perwakilan instruktur safety riding-nya untuk bersaing di ajang The 1st Asia & Oceania Safety Instructors Competition, yang diselenggarakan di Honda Safety Riding Park, Phuket, Thailand pada 2-4 Februari 2023. Kelima instruktur AHM ini akan bersaing pada kelas 500cc, 300cc, 150cc, dan Innovative Safety Concept. 

Kelima perwakilan instruktur safety riding AHM yang siap bersaing di kompetisi ini merupakan instruktur dari AHM Safety Riding Park yang berlokasi di Deltamas, Cikarang, Jawa Barat. Pada kelas 150cc, AHM menurunkan Deni Surahman dan Dwi Oktawijaya menggunakan Honda CB150R, serta M. Zakky Zulfikar pada kelas 300cc yang akan bersaing dengan menggunakan Honda CB300R. Pada kelas tertinggi, Hendrik Ferianto dan M. Fauzan Tanaka siap menampilkan kemampuan terbaiknya pada kelas Innovative Safety Concept dan 500cc menggunakan Honda CB500R.   

Baca Juga: Pemerintah Nevada Setujui Fitur Kemudi Otomatis Level 3 Milik Mercedes Benz, Tapi Ada Syaratnya

Didukung fasilitas edukasi safety riding terbesar di Asia Tenggara yang berlokasi di AHM Safety Riding Park, Deltamas, para peserta dari AHM ditempa berbagai program pelatihan untuk semakin mematangkan persiapan menghadapi kompetisi instruktur safety riding wilayah Asia & Oceania. Keterampilan, fisik, dan mental menjadi porsi utama dalam pelatihan tersebut. 

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan, keikutsertaan instruktur AHM pada ajang kompetisi instruktur safety riding pertama untuk wilayah Asia & Oceania ini merupakan sebuah bentuk pengukuran, bahwa instruktur kami juga teruji tidak hanya dalam lingkup Nasional namun juga Internasional. 

“Persiapan yang terprogram baik secara fisik, mental dan keterampilan telah dilakukan instruktur kami untuk mempersembahkan hasil terbaik bagi bangsa Indonesia. Kami harap keikutsertaan kami dalam ajang kompetisi instruktur ini juga menjadi bekal dan motivasi untuk terus memberikan edukasi dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara di tengah masyarakat Indonesia,” ujar Andy, Senin (30/1/2023).      

Selain Indonesia, The 1st Asia & Oceania Safety Instructors Competition akan mempertemukan perwakilan instruktur safety riding dari 11 negara, yaitu Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Kamboja, Vietnam, India, Bangladesh, Taiwan, Korea Selatan dan Australia. Para peserta akan diuji mengenai pengetahuan terkait keselamatan dan keterampilan berkendara dalam ujian praktik serta ujian melakukan edukasi keselamatan berkendara.

“Pada ujian Innovative Safety Concept, peserta diuji dalam memaparkan konsep inovasi unggulannya dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara,” terangnya. 

Baca Juga: Vespa 946 10° Anniversario: Seri Khusus Lunar Pertama dengan Grafik Kelinci, Naga Jadi Edisi Berikutnya?

Konsisten Edukasi

Selama tahun 2022, AHM beserta jaringannya telah melakukan 2.018 kegiatan kampanye keselamatan berkendara yang melibatkan 97.165 peserta mulai dari anak-anak hingga dewasa. Hal ini tidak terlepas dari dukungan serta dedikasi dari 148 instruktur safety riding, 2.475 advisor safety riding di dealer dan 988 orang advisor safety riding yang berasal dari komunitas sepeda motor Honda.

Selain itu, pada Februari 2022 lalu, untuk mewujudkan kenyamanan dan keselamatan berkendara, AHM juga melakukan kerjasama dengan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dalam pengembangan Astra Honda Motor Accident Research Center. Segala upaya ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan untuk dapat mencapai terciptanya budaya berkendara yang aman, nyaman dan menyenangkan bagi seluruh pengguna jalan.  

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle04 Mei 2024, 14:41 WIB

Cuaca Terik Begini Kurangi Minum Kopi, Berikut Penjelasan Pakar

Kopi dapat meningkatkan risiko dehidrasi.
(ilustrasi) es kopi (Sumber: freepik)
Lifestyle04 Mei 2024, 14:27 WIB

Stüssy x Levi's Berkolaborasi, Hadirkan 4 Produk Koleksi Terbatas

Produk dalam koleksi ini terdiri dari leather jacket (jaket kulit), jaket crispy rinse trucker, celana crispy rinse jean, dan leather belt (ikat pinggang kulit).
Salah satu koleksi Capsule Collectiom kolaborasi Stussy x Levi's (Sumber: Stussy)
Techno04 Mei 2024, 14:09 WIB

Konsultan IT Phincon Meluncurkan Phincon Academy, Berikut Kelas yang Bisa Kamu Ikuti

Konsultan IT Phincon Meluncurkan Phincon Academy, Berikut Kelas yang Bisa Kamu Ikuti
Ruang kelas di Phincon Academy (Sumber: Phincon Academy)
Techno04 Mei 2024, 12:35 WIB

Berdayakan Perempuan dalam Bisnis, Kembali Membuat Evermos Menyabet Penghargaan Bergengsi

Program-program Evermos dinilai mendukung kemandirian ekonomi, terutama untuk perempuan yang tinggal di daerah minim lapangan pekerjaan.
Evermos meraih posisi Gold untuk kategori Women Empowerment di The Global CSR & ESG Summit and Awards 2024™ (Sumber: Evermos)
Techno04 Mei 2024, 12:20 WIB

Logitech G Merayakan 1 Dekade Mouse Gaming G502

Logitech G pertama kali mengumumkan G502 sejak 2014.
Logitech G502 X Plus. (Sumber: Logitech)
Techno04 Mei 2024, 11:35 WIB

Vivo T3 5G Resmi Dipasarkan di India, Begini Spesifikasi Lengkapnya

Vivo T3 5G mengusung chipset MediaTek Dimensity 7200.
Vivo T3 5G dirilis di India. (Sumber: Vivo)
Techno04 Mei 2024, 11:16 WIB

Ini 4 Pembaruan Stiker Instagram dari Meta

Pembaruan yang dimaksud antara lain menyembunyikan stories sampai membuat stiker dari foto di Instagram.
Penambahan Music di fitur stiker Add Yours (Sumber: Meta)
Techno04 Mei 2024, 10:28 WIB

Meski Kita Memblokir Akun Tertentu, X Tetap Menampilkan Balasan Akun Tersebut di Kolom Komentar

Sebelumnya, pengguna dapat memblokir seseorang di X dan tetap membalas postingannya. Orang yang diblokir tidak akan dapat melihat balasan itu, atau mengetahui orang yang memblokirnya sedang berinteraksi dengan postingan mereka.
logo X (Sumber: X)
Techno03 Mei 2024, 21:19 WIB

Meski Toko Online Menjamur, Orang Indonesia Masih Lebih Suka Belanja Offline

Perasaan bahwa 'melihat langsung produk sebelum membelinya' adalah suatu keharusan.
Konsumen di Indonesia masih belum bisa berhenti belanja offline (Sumber: freepik)
Techno03 Mei 2024, 20:11 WIB

Pemblokiran Gim Online Masih Membutuhkan Kajian Mendalam

Keputusan pemerintah untuk memblokir sebuah gim online perlu mempertimbangkan ekosistem yang terdampak.
Orang tua diminta pantau rating gim anak (Sumber: freepik)