New Honda ADV160 Terjual 106 Unit Selama Gelaran IMOS 2025

Rahmat Jiwandono
Rabu 01 Oktober 2025, 15:24 WIB
Honda ADV160 di gelaran IMOS 2025. (Sumber: istimewa)

Honda ADV160 di gelaran IMOS 2025. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Event Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2025 menorehkan catatan positif bagi penjualan sepeda motor Honda. Selama lima hari mulai 24-28 September pameran di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Banten, skuter matik New Honda ADV160 yang baru dirilis awal bulan lalu langsung menjadi primadona dan terjual 106 unit.

Baca Juga: Ducati Panigale V4 R Mampu Melaju 318,4 Km/Jam, Bawa Fitur Corner Sidepods

Pencapaian itu melengkapi kepercayaan pengunjung pameran sepeda motor terbesar di Indonesia pada jajaran sepeda motor Honda yang secara total terjual sebanyak 562 unit.

New Honda ADV160 dengan pilihan varian lengkap yaitu CBS, ABS, dan RoadSync sukses menarik perhatian pengunjung berkat tampilan yang gagah dan tangguh, teknologi konektivitas Hon

Masing-masing model tersebut dipatok di harga Rp40,3 juta dan Rp37,2 juta. Sementara itu, untuk varian RoadSync dipasarkan senilai Rp41,9 juta. Semuanya berstatus OTR DKI Jakarta. da RoadSync, serta panel meter modern berlayar TFT 5 inci.

Kehadiran pilihan warna terbaru, SUV Brown dengan velg burnt titanium, semakin menegaskan citra ADV160 sebagai skutik SUV premium andalan Honda.

Baca Juga: Suzuki Access 125 Dipamerkan di IMOS 2025, Tersedia 3 Pilihan Warna

Tak kalah mencuri perhatian, Honda Stylo 160 yang sejak awal tahun lalu hadir sebagai skutik fashionable khas anak muda mendapat sambutan positif sebagai ikon gaya hidup urban yang stylish sekaligus fungsional.

Di segmen skutik premium, Honda Vario 160 dan Vario 125 konsisten menjadi pilihan utama berkat kombinasi desain modern, performa bertenaga, dan kenyamanan harian. Sementara itu, BeAT series terus memperkuat dominasi Honda di kelas motor praktis dan terjangkau.

Pesona deretan motor sport, big bike, serta lini motor listrik Honda juga menjadi daya tarik tersendiri, sejalan dengan tren mobilitas ramah lingkungan.

General Manager Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM) Paulus Dan menyampaikan apresiasinya terhadap antusiasme pengunjung di IMOS 2025 terhadap beragam pilihan sepeda motor Honda yang dipamerkan.

Baca Juga: Kawasaki Versys 1100 Meluncur di IMOS 2024, Cek Harga dan Speknya

“Kami berterima kasih atas sambutan positif masyarakat di IMOS 2025. Antusiasme terhadap New Honda ADV160 dan jajaran sepeda motor Honda lainnya semakin memperkuat kepercayaan konsumen. Hal ini semakin motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan inovasi sesuai kebutuhan dan gaya hidup masyarakat, sekaligus mendukung masa depan mobilitas berkelanjutan di Indonesia,” ujarnya, Rabu (1/10/2025).

Menghadirkan booth seluas 616 meter persegi, AHM menampilkan lebih dari 30 unit sepeda motor Honda dari berbagai segmen, yakni Zona Fashion, Urban, Big Scooter, Racing, Explorer, Lifestyle, hingga EV yang memberikan pengalaman berbeda bagi pengunjung.

Pengunjung IMOS 2025 pun ditemani beragam aktivitas interaktif seperti test ride, safety riding experience, photobooth ADV160, aktvitas olahraga basket khas Honda DBL, hingga melihat lebih dekat motor balap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang performa kencangnya telah mengantarkan pebalap muda Indonesia meraih beragam kemenangan yang membanggakan di ajang balap nasional maupun internasional.

Baca Juga: 3 New Honda PCX160 Hasil Modifikasi ala Yogyakarta dan Jawa Tengah

New Honda ADV160 dipertegas melalui pilihan warna-warna yang ditawarkan. Varian ABS punya warna yang terdiri dari Matte Black, Matte Brown, dan yang anyar ialah Matte Green, yang semuanya dibalut dalam emblem tiga dimensi (3D) berwarna krom merah.

Sedangkan varian CBS, tersedia warna Matte Red, Glossy Black, dan Glossy White. Varian RoadSync diberi opsi kelir anyar Glossy Brown dengan pelek berwarna Burnt Titanium.

New Honda ADV160 tetap mempertahankan identitasnya sebagai skutik penjelajah dengan desain adventure look yang berkesan gagah. Karakter sebagai skutik penjelajah semakin kuat dengan adanya penyegaran pada sejumah area, termasuk bagian leg shield samping.

Baca Juga: Selamat, Honda ADV160 Sabet Gelar Motor Terbaik di Indonesia

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno21 Januari 2026, 21:27 WIB

Resmi Direvisi, Netflix Siap Bayar Tunai kepada Warner Bros Discovery

Netflix merevisi tawaran untuk membayar tunai sepenuhnya kepada WBD guna menangkis tawaran Paramount.
Ilustrasi Netflix.
Startup21 Januari 2026, 19:08 WIB

Merambah Pasar Indonesia, ElectGo Hadirkan Lokapasar Berbasis AI

Keberadaan e-commerce ini diharapkan memudahkan proses pengadaan produk industrial.
ElectGo. (Sumber: dok. electgo)
Techno21 Januari 2026, 17:41 WIB

Acer Umumkan PC Aspire AI Copilot Plus, Pakai Cip Intel Core Ultra Series 3

Tersedia dalam model 14 dan 16 inci dengan opsi layar OLED dan kemampuan AI terintegrasi.
Acer Aspire 16 AI. (Sumber: Acer)
Lifestyle21 Januari 2026, 17:18 WIB

Air Jordan 6 Infrared Salesman Melakukan Debutnya, Tersedia Mulai 14 Februari 2026

Bersamaan dengan ini, Nike juga merilis Air Jordan 1 Low dan Flight Court.
Air Jordan 6 Infrared Salesman. (Sumber: Nike)
Techno21 Januari 2026, 15:28 WIB

Spek dan Harga Ricoh GR IV Monochrome, Khusus Memotret Hitam Putih

Mengejar Ekspresi Monokrom Terbaik dengan Sensor Gambar Khusus.
Ricoh GR IV Monochrome. (Sumber: Ricoh)
Automotive21 Januari 2026, 15:01 WIB

Yamaha Lexi LX 155 Buka Tahun 2026 dengan Grafis dan Warna Anyar

Motor ini dibanderol mulai dari Rp30 jutaan untuk OTR DKI Jakarta.
Yamaha Lexi LX 155 2026. (Sumber: Yamaha)
Techno21 Januari 2026, 14:31 WIB

ASUS Zenbook Duo 2026 Pakai Prosesor Intel Core Ultra X9 Series 3

Laptop layar ganda yang telah berevolusi terus berinovasi dengan daya dan portabilitas yang lebih baik.
ASUS Zenbook Duo. (Sumber: ASUS)
Hobby21 Januari 2026, 14:00 WIB

Daftar Gim dan Jadwal Pertandingan Esports World Cup 2026, Nilai Hadiahnya Fantastis

Para perserta yang mengikuti EWC 2026 memperebutkan total hadiah Rp1,27 triliun.
Total hadiah yang disiapkan EWC sebesar US$75 juta dolar Amerika. (Sumber: EWC)
Techno20 Januari 2026, 19:27 WIB

Lenovo Luncurkan Yoga Pro 9i Aura Edition dan 7i Aura Edition

Dua laptop ini akan dijual secara massal mulai kuartal kedua 2026.
Lenovo Yoga Pro 9i Aura Edition. (Sumber: Lenovo)
Startup20 Januari 2026, 19:11 WIB

Omoway Kantongi Pendanaan Puluhan Juta Dolar AS, Bikin Motor Listrik Self-Balancing

Perusahaan rintisan ini akan membuat motor listrik self-balancing pertama di dunia secara massal.
Motor listrik Omo X yang diproduksi oleh Omoway. (Sumber: istimewa)