Tips Packing Mudik Muat Banyak

Uli Febriarni
Sabtu 23 Maret 2024, 20:52 WIB
(ilustrasi) mengepak barang-barang kebutuhan yang akan dibawa mudik (Sumber: freepik)

(ilustrasi) mengepak barang-barang kebutuhan yang akan dibawa mudik (Sumber: freepik)

Hari raya keagamaan kerap jadi momen liburan panjang, tak terkecuali Idulfitri. Ketika menemukan banyak tanggal merah dan kesempatan jatah cuti, tentunya digunakan untuk mengunjungi destinasi wisata atau mudik ke kampung halaman.

Aktivitas itu tentunya harus diawali dengan packing atau mengepak barang-barang kebutuhan, yang akan digunakan selama di perjalanan dan di lokasi tujuan. Tetapi, beberapa di antara kita masih bingung cara mengepak barang agar terlihat efisien dan tidak memakan banyak tempat.

Baca Juga: Beli Hampers di UMKM, Bisa Jadi Pilihan untuk Lebaran Tahun Ini

Berikut ini tips packing yang akan membantumu hanya membutuhkan sedikit tempat, namun tetap efisien untuk semua barang bawaan kala mudik:

  • Buat Daftar Barang yang Akan Dibawa

Tips pertama yang harus kamu lakukan sebelum packing adalah membuat daftar kebutuhan apa saja yang harus dibawa. Pilah barang tersebut berdasarkan tempat pengepakan, misalnya di koper atau tas ransel, dibawa menggunakan tas jinjing atau diboyong begitu saja.

Membuat daftar barang bawaan membantu kita fokus dalam menyiapkannya, mencegah barang tertinggal atau berlebih.

Gunakan daftar ini untuk membuat checklist saat proses packing.

  • Gulung Pakaian

Kami sarankan untuk menggulung bukan melipat pakaian, karena cara tersebut bisa mengurangi area penyimpanan di tas maupun koper. Selain itu, bawaan terlihat lebih rapi.

  • Bawa Pakaian Sesuai Lama Bepergian

Cara packing efisien untuk mudik adalah mengemas pakaian sesuai lama perjalanan.

Baca Juga: CEO Apple dan Microsoft Bakal ke Indonesia Bulan Depan, Mau Investasi Apa?

Baca Juga: Kolaborasi Korlantas Polri dan Google Maps, Ada Peta Situasi Terkini Lalu-Lintas di Jalur Mudik

Bahkan, jika tidak akan menggunakan jasa penatu selama liburan, kita bisa menyesuaikan jumlah pakaian yang dibawa dengan 'berapa kali kita akan mandi dan mengganti pakaian.'

  • Pisahkan Barang Berdasarkan Prioritas Penggunaan

Pisahkan kebutuhan seperti alat mandi, pakaian, elektronik, produk perawatan tubuh dan obat-obatan. Kemudian tempatkan di lokasi yang tepat.

Misalnya, untuk obat-obatan letakkan di tempat yang mudah dijangkau. Kemudian, alat mandi dan charger yang mungkin dibutuhkan di tengah perjalanan, bisa diletakkan di bagian tengah dan tidak terlalu dalam.

Jangan lupa untuk meletakkan barang berharga di kantong-kantong yang terpisah lokasinya di dalam tas. Pilih tempat yang tidak mudah dijangkau.

  • Membawa Tas Lipat

Bawa tas cadangan agar kamu tidak perlu membawa barang tambahan dengan menggunakan kantong plastik.

Tas tambahan ini akan diperlukan untuk membawa belanjaan oleh-oleh, baju kotor atau sisa camilan yang kemasannya sudah terlanjur dibuka, namun kamu enggan mengotori tas utama.

Baca Juga: Spotify Luncurkan AUX: Agen Penasihat Musik Internal untuk Merek

Baca Juga: Telkomsel dan Huawei Meresmikan 5G Smart Warehouse dan 5G Innovation Center Pertama di Indonesia

Memilih tas lipat adalah alternatif yang tepat, karena bisa diselipkan, tas lipat tidak memakan banyak tempat baru.

  • Bawa Barang Multifungsi

Membawa barang multifungsi akan menghemat tempat dan waktu. Misalnya, daripada membawa kamera berukuran besar dan berat, lebih baik kamu mengoptimalkan fungsi ponsel pintarmu untuk mengambil foto dna video.

  • Gunakan Kemasan Anti Air

Kemasan anti air ini bisa kamu gunakan untuk mengemas produk perawatan kulit, minuman maupun peralatan mandi. Sehingga dapat mencegah tumpahan produk ikut membasahi atau mengotori barang lainnya.

Tutup wadah anti air ini dengan rapat agar berfungsi maksimal.

Baca Juga: Xiaomi SU7 Memulai Pengiriman Pertama ke Konsumen pada Bulan Ini

Selain itu, jika kamu mudik menggunakan motor atau bus, usahakan membawa cover tas yang berbahan waterproof, sebagai usaha menutupi tasmu dari air hujan di tengah perjalanan. Tidak jarang busmu tiba ketika hujan mulai turun bukan?

  • Cicil Packing

Daripada packing dengan terburu-buru, kamu bisa mengepak kebutuhan mudikmu ke dalam tas atau koper dengan cara mencicilnya.

Degan demikian, kamu bisa lebih santai dan hati-hati dalam memeriksa ulang kelengkapan barang yang akan kamu bawa.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno06 Mei 2024, 11:43 WIB

Gemini untuk Android Kini Mendukung Lebih Banyak Bahasa

Aplikasi Gemini untuk Android mendapatkan dukungan untuk bahasa Mandarin, Prancis, Jerman, Italia, Portugis, Portugis (Brasil), Spanyol, dan Spanyol (Latin).
Google meminta pengguna jangan memasukkan informasi rahasia ke prompt Gemini (Sumber: Google)
Techno06 Mei 2024, 11:03 WIB

Google Larang Promosi Situs dan Aplikasi yang Hasilkan Konten Porno Deepfake

Google melarang iklan yang mempromosikan situs web dan aplikasi yang menghasilkan konten pornografi lewat deepfake
(ilustrasi) larangan konten menggunakan deepfake (Sumber: freepik)
Techno06 Mei 2024, 10:37 WIB

Threads Punya Fitur untuk Membatasi Siapa Saja yang Bisa Mengutip Postingan Pengguna

Seperti kita tahu, beberapa orang tidak ingin unggahannya di akun Threads dikutip oleh banyak pemilik akun lain.
Pengaturan fitur pada Threads untuk memilih siapa saja yang bisa mengutip unggahan kita (Sumber: Meta)
Techno06 Mei 2024, 09:58 WIB

X Gunakan Grok AI untuk Merangkum Berita dan Menempatkannya di Stories

Rangkuman atau ringkasan yang dihasilkan AI Grok bergantung pada tweet pengguna, bukan artikel berita pihak ketiga. Fitur ini hanya akan tersedia untuk pelanggan premium.
X Gunakan Grok untuk merangkum berita dan menerbitkan di Stories (Sumber: Doc.Jaap Arriens/NurPhoto)
Lifestyle04 Mei 2024, 14:41 WIB

Cuaca Terik Begini Kurangi Minum Kopi, Berikut Penjelasan Pakar

Kopi dapat meningkatkan risiko dehidrasi.
(ilustrasi) es kopi (Sumber: freepik)
Lifestyle04 Mei 2024, 14:27 WIB

Stüssy x Levi's Berkolaborasi, Hadirkan 4 Produk Koleksi Terbatas

Produk dalam koleksi ini terdiri dari leather jacket (jaket kulit), jaket crispy rinse trucker, celana crispy rinse jean, dan leather belt (ikat pinggang kulit).
Salah satu koleksi Capsule Collectiom kolaborasi Stussy x Levi's (Sumber: Stussy)
Techno04 Mei 2024, 14:09 WIB

Konsultan IT Phincon Meluncurkan Phincon Academy, Berikut Kelas yang Bisa Kamu Ikuti

Konsultan IT Phincon Meluncurkan Phincon Academy, Berikut Kelas yang Bisa Kamu Ikuti
Ruang kelas di Phincon Academy (Sumber: Phincon Academy)
Techno04 Mei 2024, 12:35 WIB

Berdayakan Perempuan dalam Bisnis, Kembali Membuat Evermos Menyabet Penghargaan Bergengsi

Program-program Evermos dinilai mendukung kemandirian ekonomi, terutama untuk perempuan yang tinggal di daerah minim lapangan pekerjaan.
Evermos meraih posisi Gold untuk kategori Women Empowerment di The Global CSR & ESG Summit and Awards 2024™ (Sumber: Evermos)
Techno04 Mei 2024, 12:20 WIB

Logitech G Merayakan 1 Dekade Mouse Gaming G502

Logitech G pertama kali mengumumkan G502 sejak 2014.
Logitech G502 X Plus. (Sumber: Logitech)
Techno04 Mei 2024, 11:35 WIB

Vivo T3 5G Resmi Dipasarkan di India, Begini Spesifikasi Lengkapnya

Vivo T3 5G mengusung chipset MediaTek Dimensity 7200.
Vivo T3 5G dirilis di India. (Sumber: Vivo)