Harga dan Spek Huawei Watch GT 5 Series, Tersedia 2 Varian

Rahmat Jiwandono
Selasa 24 September 2024, 19:06 WIB
Huawei Watch GT 5 Series. (Sumber: Huawei)

Huawei Watch GT 5 Series. (Sumber: Huawei)

Techverse.asia - Huawei memperkenalkan perangkat wearable Watch GT 5 Series. Jam tangan pintar ini hadir dengan kemampuan yang mengagumkan. Watch GT 5 Series yang baru mengadopsi desain dengan tepi yang tajam.

Tersedia dalam 12 model yang berbeda, baik dalam edisi Pro atau Standard. Varian 46 milimeter (mm) memiliki bezel bersudut di sekeliling pelat jam, memberikan kesan geometris pada pergelangan tangan. Perangkat ini dilengkapi tali fluoroelastomer dan nilon anyaman dalam berbagai warna baru.

Sedangkan untuk varian 41mm menampilkan pola daun yang rumit pada bezel dan mahkota, tapi gawai ini tampak lebih elegan di mata. Warna baru pada varian ini adalah warna cokelat yang menggunakan tekstur kulit berurat halus, yang memperlihatkan kesan klasik seperti pelana.

Mahkotanya di bagian samping dalam nuansa perak dan emas. Soal opsi warnanya, Huawei Watch GT 5 46mm: cokelat, biru, dan hitam. Sedangkan, Watch GT 5 41mm: emas (tali logam), putih, cokelat, biru, dan hitam.

Baca Juga: Cara Apple Membuat Jajaran iPhone 16 Sekarang Lebih Mudah Diperbaiki

Dari segi materialnnya, Watch GT 5 Series memiliki lapisan nano-film pada bodi baja tahan karat dengan sifat kedap air, anti gores, dan anti korosi. Smartwatch ini cukup ramping dan ringan.

Di sisi lain, edisi Pro terbuat dari logam campuran berstandar industri penerbangan, serta material keramik nanokristal yang meningkatkan daya tahan produk. Talinya bisa diganti kapan saja dengan menekan konektornya.

Mengenai tampilannya, Watch GT 5 46mm berukuran 45,8 x 45,8 x 10,7mm, berat 48 gram, dan memiliki ukuran pergelangan tangan 140-210mm. Jam tangan pintar ini memiliki layar AMOLED berwarna 1,43 inci dengan resolusi 466 x 466 piksel dan 326 PPI.

Huawei Watch GT 5 Series

Watch GT 5 41mm memiliki dimensi 41,3 x 41,3 x 9,5mm, berat 35 gram, dan ukuran pergelangan tangan 120-190mm. Varian ini memiliki layar AMOLED berwarna 1,32 inci dengan resolusi 466 x 466 piksel dan 352 PPI.

Baca Juga: Apple Watch Ultra 2 Sekarang Tersedia dalam Warna Titanium Black Satin, Keren!

Huawei Watch GT 5 Series memiliki usia pakai baterai yang awet, varian 46mm mendukung masa pakai baterai 14 hari untuk penggunaan maksimal. Gawai ini dapat bertahan hingga sembilan hari dengan penggunaan biasa dan lima hari saat Always-on-Display (AOD) diaktifkan.

Untuk varian 41mm memiliki daya tahan baterai tujuh hari untuk penggunaan maksimal, sedangkan lima dan tiga hari untuk penggunaan reguler dan AOD. Mendukung pengisian daya nirkabel dengan sekitar 5V-9V DC/2A.

Selain itu, Huawei juga telah memperkenalkan 11 tema tampilan jam baru dengan seri Watch GT 5. Pengguna dapat memilih pemandangan abstrak, efek bunga, atau pola lain untuk layar beranda yang dapat dikenakan.

Perangkat ini memiliki berbagai sensor seperti accelerometer, gyro, magneto, detak jantung optik, barometer, suhu, dan cahaya sekitar. Watch GT 5 Series memiliki tombol samping dan mahkota yang berputar. Perangkat yang dapat dikenakan ini kompatibel dengan OS Android 9+ dan iOS 13+.

Baca Juga: Huawei Watch Fit SE Diluncurkan untuk Pasar Indonesia, Harga Flash Sale Rp899 Ribu

Pun telah memenuhi syarat untuk 5ATM dan memiliki peringkat IP69K yang membuatnya tahan air dan debu. Perangkat ini mendukung NFC, 2.4GHz, WLAN, Bluetooth 5.2, GNSS, speaker, dan mikrofon mini. Huawei Watch GT 5 Series akan dijual seharga 249 Euro atau sekitar Rp4,2 juta.

Watch GT 5 Series merupakan salah satu produk smartwatch Huawei yang kini dilengkapi sistem TruSense, fitur pemantauan kesehatan dan kebugaran terintegrasi dengan sensor terbaru dan algoritma yang semakin optimal - mendatangkan hasil yang lebih cepat, akurat, dan komprehensif.

Dengan Huawei TruSense, Watch GT 5 Series mendukung Emotional Wellbeing Assistant terbaru, meningkatkan fitur pemantau kesehatan, tak hanya dari sisi fisiologis, namun juga psikologis. Produk smartwatch terbaru ini jug amemiliki fitur olahraga Pro-Level.

Bagi pegolf maupun penyelam, jam tangan pintar ini menyediakan moda Golf Course yang meliputi lebih dari 15 ribu lapangan golf di seluruh dunia, serta moda Free Diving yang memantau aktivitas olahraga secara lebih lengkap pada pergelangan tangan. Watch GT 5 Pro pun memiliki fitur profesional untuk Trail Run, seperti fitur navigasi segmentasi, serta contour map 10 meter.

Baca Juga: Huawei MatePad 12 X akan Rilis pada 19 September 2024

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Travel09 Februari 2025, 19:46 WIB

Gemilang Kampong Gelam Kembali dengan Bazar Ramadhan 35 Hari

Perayaan akan dimulai dengan Kampong Charity Run 2025 perdana.
Event Ramadan Gemilang Kampung Gelam 2025 di Singapura. (Sumber: istimewa)
Automotive09 Februari 2025, 19:29 WIB

Batik Karya Shizka Prive Berpadu dengan Honda Civic Estillo EG 6 di Osaka Auto Messe 2025

The Beauty of Java Sakura adalah interpretasi elegan dari perpaduan budaya Indonesia dan Jepang.
The Beauty of Java Sakura tampil di Osaka Auto Messe 2025. (Sumber: istimewa)
Lifestyle09 Februari 2025, 18:31 WIB

NewJeans Resmi Ubah Nama Menjadi NJZ, Ada Apa?

Para bintang K-pop tersebut masih terlibat dalam pertarungan hukum dengan mantan agensi mereka, ADOR.
NewJeans. (Sumber: Gary Miller/FilmMagic)
Techno09 Februari 2025, 16:28 WIB

Lamine Yamal Resmi Ditunjuk Jadi Duta Merek Oppo

OPPO Membuka Babak Baru dengan bintang muda Barcelona.
Atlet sepak bola profesional Lamine Yamal ditunjuk jadi duta merek Oppo. (Sumber: oppo)
Travel09 Februari 2025, 15:44 WIB

5 Kebiasaan Gen Z di Asia dalam Merencanakan Liburan

Agoda Luncurkan Lima Tren Generasi Z yang Akan Membentuk Masa Depan Perjalanan di Asia
Ilustrasi generasi Z. (Sumber: freepik)
Automotive09 Februari 2025, 15:20 WIB

Honda CUV e: Kini Disematkan Fitur RoadSync, Tetap Update dan Terkoneksi

Berikut manfaat yang ditawarkan oleh fitur ini.
Fitur RoadSync yang terhubung dengan Honda CUV e:. (Sumber: Honda)
Lifestyle09 Februari 2025, 14:13 WIB

ASICS Bawa Konsep Store 4.0 untuk Tokonya di Senayan City

ASICS melakukan re-opening toko mereka di Senayan City.
ASICS membuka ulang toko mereka di mall Senayan City, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (Sumber: istimewa)
Lifestyle07 Februari 2025, 21:39 WIB

Brain Dump Journaling Bisa Jadi Cara Ampuh untuk Mengelola Strea

Cara Efektif Kelola Stres dengan Brain Dump Journaling
Ilustrasi menjurnal. (Sumber: freepik)
Techno07 Februari 2025, 17:44 WIB

Telkomsel Hadirkan Paket BundlingMAX untuk Samsung Galaxy S25 Series

Pre-order paket bundling ini dapat dilakukan secara offline dan online mulai 23 Januari 2025.
Paket bundling Telkomsel untuk Samsung seri Galaxy S25. (Sumber: telkomsel)
Lifestyle07 Februari 2025, 17:21 WIB

LocknLock Buka Pop-up Store Tumbler Pertamanya di Indonesia, Ini Lokasinya

Di toko ini hanya menjual produk botol minum saja.
Pop-up store LocknLock pertama hadir di Indonesia. (Sumber: istimewa)