Harga dan Spek Oppo Reno 12 F Series yang Dipasarkan di Indonesia

Rahmat Jiwandono
Senin 12 Agustus 2024, 19:03 WIB
Oppo Reno 12 F. (Sumber: Oppo)

Oppo Reno 12 F. (Sumber: Oppo)

Techverse.asia - Oppo Indonesia resmi merilis smartphone barunya, Oppo Reno 12 F yang ditawarkan dalam dua varian yakni 4G dan 5G. Reno 12 F punya tiga varian warna yang terdiri atas Matte Grey, Olive Green, dan Amber Orange. Peluncuran ini tidak lama setelah Oppo Reno 12 Series meluncur global dan di Indonesia.

Mengenai harganya, Oppo Reno 12 F 5G dengan RAM 12GB dan ROM 256GB dijual mulai dari Rp5,29 juta, sedangkan untuk varian RAM 12GB dan ROM 512GB mulai dari Rp6,199 juta. Lalu untuk yang Reno 12 F 4G RAM 8GB dan ROM 256GB dipatok Rp4,299 juta.

Konsumen sudah bisa melakukan pemesanan sejak 9 Agustus kemarin dan akan dijual secara perdana yang bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia pada Sabtu (17/8/2024) mendatang. Oppo menyebutkan kalau harga yang ditawarkan Reno 12 F lebih murah ketimbang Oppo Reno 12 Series.

Baca Juga: Pertama di Indonesia, POD-X: Siniar dengan Teknologi XR dan VP

Head of Public Relations Oppo Indonesia Arga Bima Jaksana Putra mengatakan bahwa meskipun harga Oppo Reno 12 F relatif terjangkau, namun tetap mengedepankan durabilitas dan dukungan kecerdasan buatan (AI). Pun tak mengurangi durabilitas maupun kualitasnya.

"Dari segi durabilitas, Oppo Reno 12 F sudah disematkan All Around Armor, teknologi yang melindungi bodi depan, belakang hingga bagian dalamnya," papar Arga dalam keterangan tertulisnya yang kami terima, Senin (12/8/2024).

Lebih lanjut soal spesifikasinya, Oppo Reno 12 F membawa layar OLED selebar 6,7 inci dengan kecepatan refresh rate sampai 120Hz dan tingkat kecerahan puncaknya hingga 1.200 nits. Gawai ini juga telah didukung screen-to-body ratio 92,2 persen.

Reno 12 F dibenamkan baterai kapasitas jumbo yakni 5.000mAh dengan fitur fast charging (pengisian daya cepat) 45 Watt Flash Charge SuperVOOC. Dengan demikian, ponsel pintar ini mampu mengisi daya penuh cuma dalam 75 menit.

Baca Juga: Oppo A3 Pro 5G Kini Resmi Dijual di Indonesia

Ihwal performanya, Oppo Reno 12 F 5G menggunakan chip MediaTek Dimensity 6300, sedangkan Reno 12 F 4G ditenagai chip Qualcomm Snapdragon 685. Jadi kedua smartphone memiliki chip yang berbeda.

Dengan dua chip tersebut, kemampuan AI generatif dengan sejumlah kemampuan AI yang diumumkan pada Oppo Reno 12 Series juga hadir di kedua gawai ini. Fitur kemampuan kecerdasan buatan yang ada meliputi AI Writer, AI Studio, AI Toolbox, AI Recording Summary, AI Eraser 2.0, AI Smart Image Matting 2.0, hingga Beacon Link, dan masih banyak lagi.

Sedikit berbeda untuk Oppo Reno 12 F 4G fitur AI generatifnya sangat terbatas yang mencakup AI Eraser 1.0, AI Studio, AI Smart Image Matting 2.0, dan Beacon Link.

Peningkatan yang dihadirkan ke Reno 12 F Series dibanding pendahulunya yaitu dari sisi kamera Ultra Clear. Kedua smartphone ini masing-masing dibekali kamera utama beresolusi 50 MP, kamera ultra wide-angle 8MP 112 derajat, dan kamera makro 2MP untuk foto potret dari jarak dekat.

Baca Juga: Oppo Reno 11 F 5G Warna Biru Laut Dijual Terbatas di Indonesia

"Kamera depannya memiliki resolusi 32MP untuk mendukung panggilan video atau swafoto (selfie)," katanya.

Selain itu, Oppo Reno 12 F Series juga sudah memiliki dukungan splash touch serta IP64, jadi membuat layarnya tetap responsif. Reno 12 F juga menggunakan high-strength alloy yang dikembangkan sendiri oleh Oppo. Ini diklaim dapat meningkatkan ketahanan benturan serta melindungi semua komponen.

"Oppo Reno 12 F Series juga telah didukung Dragontrail Glass Star 2 dan Sponge Bionic Cushioning guna melindungi komponen internal dari guncangan maupun benturan," tambahnya.

Dengan desain Cosmos Ring, Reno 12 F memadukan desain yang klasik dengan sentuhan modern tapi tampilannya futuristik. Desain tersebut terinspirasi dari jam tangan mewah, di mana modul kameranya diposisikan secara presisi di bagian kaver belakang perangkat sehingga memberikan kesan elegan dan mewah.

Adanya desain Halo Light memberi dekorasi pencahayaan yang sinkron dengan beat musik, tapi juga menambah suasana yang lebih hidup saat memutar lagu.

Baca Juga: Oppo Menjadikan BSS (SEVENTEEN) sebagai Reno Expert

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno07 September 2024, 15:21 WIB

HMD Fusion: Ponsel Tangguh dengan Gaya Casing Berbeda, Pilih yang Kamu Butuhkan

HMD Fusion juga memiliki Detox Mode, bisa dimanfaatkan oleh pengguna yang ingin tetap aktif dengan ponselnya sembari detoks digital.
HMD Fusion (Sumber: HMD)
Techno07 September 2024, 14:57 WIB

Tiga Alasan Galaxy A06 Jadi Smartphone Sejutaan Tapi Diklaim Aman Digunakan

Galaxy A06 telah disematkan fitur Knox Vault khas Samsung dan Auto Blocker, yang akan mengamankan ponsel pengguna dari aplikasi berbahaya.
Alasan Samsung Galaxy A06 jadi ponsel 1 jutaan tapi diklaim aman digunakan (Sumber: Samsung)
Techno07 September 2024, 13:04 WIB

ASUS ExpertBook B1, Laptop Tangguhnya Para Pebisnis

ExpertBook B1 mencakup prosesor Intel® Core™ 7 dengan Intel Iris® Xe Graphics, memori hingga 64 GB.
ASUS ExpertBook B1/B1403 (Sumber: ASUS)
Techno07 September 2024, 12:14 WIB

ASUS ExpertBook P5, Versi Lain ExpertBook P Series yang Baru

ExpertBook P5 menyertakan keanggotaan McAfee+ Premium gratis selama satu tahun.
P5405 warna Foggy Gray (Sumber: ASUS)
Techno07 September 2024, 11:22 WIB

Platform OCA Indonesia Kini Balas Pesan dan Keluhan Pelanggan dengan Chatbot

OCA AI mampu membalas chat secara pintar dan otomatis.
OCA Indonesia kini punya chatbot OCA AI (Sumber: Telkom)
Lifestyle06 September 2024, 22:38 WIB

The Beach Grill Luncurkan Menu Baru

Akhir pekan ini sepertinya akan pas bila menghabiskan waktu ke Bali dan mencicipi menu baru yang dibuat oleh The Beach Grill, The Ritz-Carlton, Bali
Menu baru The Beach Grill, di The Ritz-Carlton, Bali. (Sumber: The Ritz-Carlton, Bali)
Techno06 September 2024, 22:21 WIB

Cuma Setelapak Tangan, Drone DJI Neo Tawarkan Video 4K Ultra-Stabil dan 6 Sudut Bidikan

Drone ini dirancang untuk mendukung aktivitas vlogging, mengingat bentuknya yang ringkas dan ringan.
DJI Neo (Sumber: DJI)
Techno06 September 2024, 17:50 WIB

Garmin Dash Cam™ X: Lensanya Anti Silau, Kualitas Rekaman 4K

Garmin Dash Cam™ X terdiri dari empat model, yaitu Cam Mini 3, X110, X210, dan X310.
Garmin Dash Cam X series (Sumber: YouTube Garmin)
Techno06 September 2024, 16:58 WIB

Honor Magic V3 Akhirnya Resmi Diluncurkan, Ada 3 Opsi Warna

Ponsel lipat ini harganya relatif mahal yang mana mencapai Rp30 jutaan.
Honor Magic V3 adalah ponsel lipat yang diumumkan pada event IFA 2024 di Jerman. (Sumber: Honor)
Lifestyle06 September 2024, 16:41 WIB

Indonesia Punya 2 Tantangan di Sektor Kredit, Lembaga-lembaga Ini Membentuk APIIK

APIIK yakin bahwa inovasi ini akan mendorong pergeseran dari inklusi keuangan ke pendalaman keuangan.
Ilustrasi kredit. (Sumber: freepik)