Ini 4 Pembaruan Stiker Instagram dari Meta

Uli Febriarni
Sabtu 04 Mei 2024, 11:16 WIB
Penambahan Music di fitur stiker Add Yours (Sumber: Meta)

Penambahan Music di fitur stiker Add Yours (Sumber: Meta)

Meta tengah meluncurkan stiker baru di Instagram Stories.

Fitur pertama, menggabungkan keseruan fitur Add Yours dengan stiker musik, stiker Add Yours Music memungkinkan pengguna berbagi lagu yang sesuai dengan suasana hati dengan pengikut. Lewat fitur ini, mereka juga dapat menambahkan musik mereka.

Mau tahu caranya?

  • Ketuk ikon stiker, lalu ketuk ikon yang bertuliskan 'Tambahkan Musik Milik Anda' (Add Yours Music),

  • Setelah dipilih, ketuk '+ / Tambah Musik' untuk memilih lagu dari perpustakaan musik Instagram,

  • Setelah kamu memposting cerita, temanmu akan dapat menambahkan lagu mereka sendiri menggunakan tombol 'Tambahkan Milik Anda'.

Baca Juga: Meski Kita Memblokir Akun Tertentu, X Tetap Menampilkan Balasan Akun Tersebut di Kolom Komentar

Fitur kedua, diperuntukkan bagi pengguna yang ingin menyoroti kenangan bersama teman atau mengenang momen spesial, stiker Frames mengubah foto apa pun menjadi cetakan instan.

Tetapi untuk bisa melihat konten itu, pengikut harus menggoyangkan ponselnya untuk mengembangkan gambar.

  • Saat membuat cerita, ketuk ikon stiker, lalu ketuk stiker Bingkai (Frame),

  • Ini akan membuka galeri foto pengguna, setelahnya kamu dapat memilih satu gambar untuk dibingkai.

  • Setelah memilih gambar, kamu juga dapat menambahkan keterangan, jika mau. Ini secara otomatis akan menambahkan tanggal dan stempel waktu pengambilan foto.

  • Setelah memposting cerita, teman dan pengikut Instagrammu dapat menggoyangkan ponsel mereka atau mengetuk tombol 'goyang untuk memperlihatkan', untuk mengembangkan gambar di dalam bingkai.

Baca Juga: Meski Toko Online Menjamur, Orang Indonesia Masih Lebih Suka Belanja Offline

Baca Juga: Mark Zuckerberg Sebut Meta Butuh Waktu Lama untuk Menghasilkan Duit dari AI Generatif

Fitur baru ketiga dari Meta untuk pengguna Instagram adalah stiker Reveal.

Penggunaan stiker Reveal di Instagram (sumber: Meta)

Dengan fitur Reveal, kamu bisa mengunggah cerita atau Stories tersembunyi untuk diungkap hanya oleh teman dan pengikutmu.

Tampil dalam gambar yang buram (blur), satu-satunya cara mereka untuk bisa melihat konten Stories-mu adalah dengan mengirimimu pesan langsung (DM).

Caranya:

  • Saat membuat cerita, ketuk ikon stiker, lalu ketuk ikon bertuliskan Reveal,

  • Setelah memilih stiker Reveal, kamu akan diminta mengetikkan petunjuk untuk teman tentang apa yang mungkin mereka temukan di balik cerita burammu,

  • Kamu terlebih dahulu bisa mengetuk ikon 'Pratinjau' di pojok kiri bawah, untuk melihat bagaimana cerita itu akan ditampilkan kepada teman-teman.

  • Setelah kamu memposting cerita, temanmu hanya dapat melihat konten cerita jika mereka mengirimkan DM. Tapi jangan khawatir, kamu tidak perlu menyetujui setiap DM.

Baca Juga: Resmi Rujuk, TikTok dan Universal Music Group Mengakhiri Perseteruan Mereka

Baca Juga: Banyak Pengunjung Patah Tulang dan Alami G-force, Salah Satu Roller Coaster Tercepat di Dunia Ditutup

Fitur keempat yang harus kamu tahu karena ini memberikan keseruan adalah stiker Cutouts, alias membuat stiker sendiri.

Kamu dapat mengubah bagian dari video atau foto apa pun di rol kamera menjadi stiker khusus, yang bisa kamu tambahkan ke Stories atau Reel.

Setelah kamu membuat potongan gambar, potongan tersebut disimpan dan mudah diakses di sticker tray.

Kamu dapat membiarkan orang lain menyimpan dan menggunakan kembali potongan stiker yang kamu buat tersebut, untuk diunggah ke Stories atau Reel mereka.

Penasaran menggunakan fitur lucu ini?

  • Mulai dengan mengetuk ikon stiker di bagian atas, lalu ketuk ikon gunting yang bertuliskan 'Cutouts,'

  • Pilih foto atau video dengan subjek yang jelas dari galeri,

  • Stiker akan dibuat secara otomatis. Jika bukan itu yang kamu inginkan, kamu bisa memilih secara manual objek yang diinginkan untuk stiker. Tetapi, kamu hanya dapat memilih satu objek,

  • Ketuk tombol 'Gunakan stiker' untuk menambahkannya ke Reel atau Stories-mu.

Sementara itu, jika kamu ingin membuat stiker menggunakan foto atau konten di Instagram, kamu bisa mengikuti langkah ini:

  • Buka foto yang ingin kamuubah menjadi stiker. Catatan: kamu hanya akan melihat opsi untuk membuat stiker dari foto memenuhi syarat yang dibagikan oleh akun publik di Instagram,

  • Ketuk tiga titik di kanan atas postingan,

  • Ketuk 'Buat stiker.'

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno17 Mei 2024, 17:22 WIB

TikTok Sedang Menguji Video Berdurasi Satu Jam, Tandingi Youtube?

Platform ini perlahan-lahan meningkatkan durasi maksimum video.
TikTok.
Travel17 Mei 2024, 17:07 WIB

Super Air Jet Buka Rute Penerbangan Kediri-Balikpapan Mulai Juni 2024

Rute ini dibuka guna mendukung pertumbuhan IKN.
Super Air Jet. (Sumber: istimewa)
Techno17 Mei 2024, 16:36 WIB

Apple Mengumumkan Fitur Aksesibilitas Baru untuk iPhone dan iPad

Sejumlah fitur aksesibilitas ini mungkin akan debut di iOS 18 dan iPadOS 18 akhir 2024.
Apple hadirkan fitur pelacakan mata untuk iPhone dan iPad. (Sumber: Apple)
Hobby17 Mei 2024, 16:07 WIB

Fujifilm X-T50 Meluncur Global, Kini Punya Dial Khusus untuk Film Simulations

Kamera dan lensa seri X terbaru yang menawarkan solusi untuk materi kreatif di Perjalanan.
Fujifilm X-T50. (Sumber: Fujifilm)
Techno17 Mei 2024, 16:01 WIB

Mode Gelap dan Heat Map: Fitur Terbaru Strava, Temani Kamu yang Baru Sempat Lari Ketika Malam

Fitur Strava yang terbaru, berfungsi dengan kekuatan kecerdasan buatan (AI)
Strava diperkuat AI, kini memiliki sejumlah fitur tambahan (Sumber: Strava)
Techno17 Mei 2024, 15:29 WIB

Sony Xperia 1 VI, Punya Lensa Canggih dengan Sensor Bertenaga AI

Bukan hanya mengandalkan kamera, ponsel ini juga menawarkan suara yang superior, layar yang bisa diandalkan dan baterai 5.000 mAh.
Sony Xperia 1 VI (Sumber: Sony)
Techno17 Mei 2024, 14:59 WIB

NTT DATA Bangun JKT2A, Memperluas Platform Jaringan Pusat Data di Indonesia

Perluasan pusat data baru di Jakarta adalah untuk memenuhi kebutuhan hyperscalers dan korporasi guna mempercepat pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.
NTT DATA sedang membangun Pusat Data Jakarta 2 Annex. (Sumber: istimewa)
Hobby17 Mei 2024, 14:30 WIB

Update Terbaru Starfield: Fitur Anyar, Peningkatan Peta, dan Tampilan Antarmuka

Nantikan terus kabar terbaru seputar semua fitur ini pada beberapa bulan mendatang.
Update gim Starfield per Mei 2024. (Sumber: Starfield)
Techno17 Mei 2024, 14:16 WIB

Lagi, Bitcoin Tembus Rp1 Miliar, Pasar Kripto Siap Terbang?

Indikator altcoin season muncul dalam 2-3 bulan mendatang.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Lifestyle17 Mei 2024, 13:44 WIB

2 Siswa SMA Pribadi Bandung Buat Deterjen Ramah Lingkungan

Sabun ini terbuat dari limbah pepaya dan nanas.
SMA Pribadi Bandung membuat deterjen ramah lingkungan. (Sumber: dok. pribadi)