Pixel 8 Pro Kini Ditenagai Gemini Nano, Ada Banyak Pembaruan Seru

Uli Febriarni
Kamis 07 Desember 2023, 21:00 WIB
Google Pixel 8 Pro. (Sumber: Google)

Google Pixel 8 Pro. (Sumber: Google)

Google memperkenalkan Gemini, model kecerdasan buatan (AI) paling mumpuni, efisien dan fleksibel. Tersedia dalam tiga ukuran berbeda, yakni Ultra, Pro, dan Nano.

Gemini Nano di Pixel 8 Pro sudah bisa dijalankan mulai hari ini, Kamis (7/12/2023).

Perangkat ini, dapat mengoperasikan Gemini Nano dan Tensor G3 secara bersamaan.

Gemini Nano yang berjalan pada Pixel 8 Pro menawarkan beberapa keunggulan dalam desain, membantu mencegah data sensitif keluar dari ponsel, serta menawarkan kemampuan untuk menggunakan fitur tanpa koneksi jaringan.

Google membocorkan, pada awal tahun depan, rangkaian model Gemini yang lebih luas akan membuka kemampuan baru di Pixel, memberikan pengalaman Asisten dengan Bard.

VP Product Management Pixel, Brian Rakowski, mengatakan, fitur-fitur baru ini serta pembaruan lain yang muncul dari Gemini Nano, bisa berjalan di ponsel Pixel, tablet, dan jam tangan pintar.

Baca Juga: Jamu Sah Jadi Warisan Budaya Tak Benda Milik Indonesia

Lantas, ada pembaruan apa saja yang didapatkan Pixel 8 Pro dan perangkat Google lain yang ditenagai oleh Gemini Nano?

Meringkas dalam Perekam

Gemini Nano mendukung pengguna yang ingin merangkum di aplikasi Perekam di Pixel 8 Pro. Beberapa dokumen yang bisa diringkas, mulai dari rekaman percakapan, wawancara, presentasi, dan banyak lagi. Fitur ini bisa dioperasikan online dan offline.

Smart Reply di Gboard

Di dalam Pixel 8 Pro, Gemini Nano mulai mendukung Smart Reply, kini tersedia untuk dicoba di WhatsApp dan akan hadir di lebih banyak aplikasi tahun depan.

"Model AI di perangkat, menghemat waktu Anda dalam merespon pesan, dengan menyarankan respons berkualitas tinggi," ujar Brian.

Video Mutakhir

Pengguna tidak perlu lagi khawatir tentang video yang goyah atau tidak sempurna.

"Menggunakan kecanggihan Google Tensor G3, Video Boost di Pixel 8 Pro, model akan mengupload video Anda ke cloud. Selanjutnya, model AI akan menyesuaikan warna, pencahayaan, stabilisasi. Setelah selesai, hasilnya adalah video menakjubkan yang tampak nyata," lanjut dia.

Video Boost juga mengaktifkan video Night Sight di Pixel 8 Pro yang menggunakan AI, untuk menerapkan pengurangan noise pada video yang direkam pada malam hari atau dalam kondisi cahaya redup. Dengan demikian, pengguna bisa melihat detail dan warna yang kaya.

Peningkatan Foto

Model AI baru pada Google Photos memungkinkan Balance light, menghilangkan bayangan tajam dengan mudah dan menyempurnakan foto potret baru atau lama.

Baca Juga: Kamu Punya Usaha Kecil? Daftarkan ke DCE, Raih Kesempatan Tumbuh dan Memperluas Pasar

Baca Juga: Gabung Bersama Inchape Indonesia, Mercedes Benz Luncurkan 7 Kendaraan Sekaligus

Panggilan Video Berkualitas Tnggi dari Komputer

Hari-hari panggilan video berbintik dari webcam internal di laptop atau desktop sudah berakhir.

"Anda dapat menggunakan Pixel untuk panggilan video yang tajam dan hidup secara visual. Hubungkan Pixel Fold atau Pixel 6 dan ponsel yang lebih baru ke laptop atau desktop melalui USB. Anda akan langsung melihat perbedaannya," klaim Brian lagi.

Cara yang Lebih Mudah dan Aman untuk Masuk Akun

Kini Google Password Manager (Pengelola Sandi Google) dapat mengidentifikasi akun mana yang mendukung kunci sandi, dan membantu pengguna menambahkannya hanya dengan beberapa ketukan.

Penyaringan Panggilan (Call Screen)

Asisten Google di Pixel Fold, Pixel 6, dan ponsel yang lebih baru kini akan menyarankan balasan kontekstual lewat Call Screen atau Penyaringan Panggilan.

Call Screen juga ada di Pixel Watch, untuk membantu mengabaikan panggilan yang tidak diinginkan atau menentukan siapa yang bisa menelepon.

Baca Juga: Telkomsel Implementasikan Autonomous Network Selama Natal dan Tahun Baru 2024

Baca Juga: 10 Tahun Lagi, Semua Bank Bakal Bertransformasi Jadi Bank Digital

Clear Calling

"Kurangi kebisingan latar belakang dan tingkatkan suara Anda untuk panggilan video di Tablet Pixel," tutur Brian.

Berkat bantuan Google AI, Clear Calling menghadirkan kualitas panggilan terbaik untuk panggilan video di tablet premium.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno06 Mei 2024, 18:07 WIB

Cara Mematikan dan Menghapus Riwayat Tontonan Youtube

Google berjanji jika pengguna mematikan riwayat tontonan, halaman Youtube mereka akan menjadi lebih sederhana dan bersih.
Ilustrasi Youtube (Sumber: unsplash)
Techno06 Mei 2024, 17:43 WIB

Realme C65 Hadirkan Fitur Air Gesture Pertama di Segmennya

Berselancar di media sosial populer hingga menjawab atau mengakhiri panggilan tanpa sentuh layaknya pada smartphone flagship.
Realme C65 punya fitur Air Gesture. (Sumber: Realme)
Techno06 Mei 2024, 17:31 WIB

Bumble Rilis Opening Move: Bantu Pengguna Perempuan untuk Otomatisasi Obrolan Pembuka

Fitur ini menghilangkan tekanan pada perempuan untuk menyampaikan pesan baru setiap kali match dengan pengguna lainnya.
Bumble merupakan aplikasi kencan untuk menemukan pasangan. (Sumber: Bumble)
Techno06 Mei 2024, 17:14 WIB

Google Pixel 9 Dilaporkan Bakal Memiliki 3 Ukuran dan Fitur SOS Satelit Darurat

Masih belum jelas kapan perilisan perangkat Google Pixel 9 ini.
Bocoran desain Google Pixel 9. (Sumber: onleaks)
Automotive06 Mei 2024, 16:56 WIB

Solar Gard Punya 2 Jenis Kaca Film yang Cocok untuk Mobil Listrik

Ini merupakan upaya perusahaan untuk mendukung mobilitas yang berkelanjutan dan mengurangi dampak lingkungan.
Ilustrasi kaca film mobil listrik. (Sumber: istockphoto)
Automotive06 Mei 2024, 15:08 WIB

Yamaha FreeGo 125 Tawarkan 3 Warna Anyar, Tampil Lebih Sporty

Compact scooter Yamaha FreeGo 125 tampil gagah dengan pilihan warna baru.
Yamaha FreeGo 125CC hadir dalam warna warni baru. (Sumber: Yamaha)
Startup06 Mei 2024, 14:24 WIB

Living Lab Ventures Luncurkan Launchpad, Bantu Startup Global Ekspansi Pasar ke Indonesia

Gerbang utama bagi para startup global guna ekspansi pasar di Indonesia.
Living Lab Ventures.
Hobby06 Mei 2024, 13:46 WIB

Review Civil War: Perjalanan Jurnalis Foto ke Gedung Putih dalam Situasi Perang Saudara

Film ini memakai sudut pandang jurnalis guna memberikan netralitas akan situasi politik yang utopis di AS.
Civil War.
Lifestyle06 Mei 2024, 12:42 WIB

MILO NutriActiv: Minuman Baru dari Nestlé, Susu Cokelat dengan Multigrain

MILO NutriActiv yang hadir dengan dua varian rasa yaitu Choco Cereal dan Choco Banana
MILO NutriActiv varian Choco Banana Multigrain (Sumber: Milo)
Lifestyle06 Mei 2024, 12:17 WIB

5 Tahun ke Depan, Jualan Masker Rambut Masih Banjir Cuan

Produk hair mask yang dibuat menggunakan bahan-bahan alami akan lebih diminati konsumen
(ilustrasi) menggunakan hair mask (Sumber: freepik)