Telkom IndigoSpace Resmi Hadir di Aceh, Dorong Peralihan ke Ekosistem Digital

Rahmat Jiwandono
Jumat 13 September 2024, 14:31 WIB
Peresmian IndigoSpace bagi startup lokal Aceh oleh Telkom pada 8 September 2024. (Sumber: telkom)

Peresmian IndigoSpace bagi startup lokal Aceh oleh Telkom pada 8 September 2024. (Sumber: telkom)

Techverse.asia - Telkom lewat program inkubasinya, Indigo baru saja meresmikan salah satu creative center yakni IndigoSpace di Aceh sebagai pusat inovasi serta inkubator bagi ekosistem digital kreatif serta perusahaan rintisan alias startup di Banda Aceh.

Dengan demikian, akan mengakselerasi pertumbuhan ekosistem digital di Aceh, mendorong inovasi, dan meningkatkan kolaborasi di bidang teknologi maupun bisnis digital.

Lokasinya yang relatif strategis di Banda Aceh, tepatnya di Area Tugu Simpang Lima, IndigoSpace Aceh diharapkan dapat menjadi hub yang menguatkan pengembangan ekosistem digital untuk sektor-sektor strategis di daerah ini seperti perikanan atau pertanian.

Baca Juga: Living Lab Ventures Berkolaborasi dengan Pemerintah New South Wales Lewat Program International Landing Pad

Kehadiran IndigoSpace di Aceh menguatkan komitmen Telkom dalam mengembangkan ekosistem digital kreatif di wilayah ini. Aceh punya potensi yang besar dan mengadopsi teknologi kekinian seperti pengembangan digital Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan e-tourism yang mampu memperkuat ekosistem digital lokal.

"Telkom IndigoSpace Aceh hadir guna mengasah talenta digital lokal supaya dapat membangun perusahaan startup yang inovatif," ujar Direktur Digital Business Telkom Muhammad Fajrin Rasyid ketika meresmikan IndigoSpace Aceh pada 8 September kemarin.

Fajrin mengatakan, Telkom fokus kepada digitalisasi e-tourism dan UMKM, dan membina talenta digital Aceh lewat program-program khusus yang dibuat guna memberikan mereka mindset sebagai founder startup dengan ketrampilan bisnis serta teknologi untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Baca Juga: Optimalkan Ekosistem Digital, Telkom Bangun neuCentrIX di Aceh

Lewat program Indigo, Telkom membawa semangat untuk membangun bangsa yang lebih maju dan kompetitif dengan fokus terhadap pengembangan inovasi digital.

Indigo memberikan beragam manfaat kepada perusahaan rintisan, seperti mentoring dari para ahli, akses ke pasar Telkom Group, jejaring investor, hingga dukungan pendanaan bagi para startup tahap awal atau early-stage yang fokus pada teknologi dan solusi yang inovatif.

"Dengan program inkubasi dan kehadiran IndigoSpace sebagai salah satu creative center, Telkom mempertegas komitmennya dalam mendukung ekosistem digital kreatif di Indonesia," kata Komisaris Telkom Marcellino Pandin.

Di Aceh, sambung dia, IndigoSpace berkolaborasi dengan sejumlah perguruan tinggi guna membina talenta mahasiswa, dan bermitra dengan Komunitas AMANAH dalam mengembangkan startup lokal, menciptakan iklim kolaborasi yang mendorong mereka bersaing di tingkat nasional sampai internasional.

Baca Juga: Telkom x Palo Alto Networks: Akselerasi Keamanan Siber dan Produk Digital

IndigoSpace juga mendukung pelaku startup dari sektor strategis di Aceh seperti pertanian dan perikanan guna bertransformasi ke sektor digital, baik dalam hal pemasaran, operasional, dan pelayanan kepada pelanggan.

Bepahkupi menjadi salah satu startup di Aceh yang telah merasakan manfaat besar dari program Indigo lewat penerapan konsep farmers to customer sehingga memotong rantai distribusi (supply chain), dan pelaksanaan program edukasi dari hulu ke hilir yang mendorong produktivitas hasil pertanian kopinya.

DEVP CX and Digitization Digital Business Technology Telkom Fauzan Feisal menambahkan, Telkom bakal terus mendukung penuh kepada startup digital yang ada di dalam negeri, utamanya di Aceh. Menurutnya, daerah ini memiliki talenta digital yang unggul dan potensi besar dalam digitalisasi UMKM serta e-tourism.

"IndigoSpace Aceh hadir untuk memberikan dukungan penuh, supaya para talenta lokal dapat membangun startup digital yang mampu berdaya saing tinggi," katanya.

Baca Juga: 9 Startup NextDev Academy Masuk Tahap Inkubasi

Selain mendorong inovasi, kehadiran IndigoSpace juga sejalan dengan prinsip Telkom untuk fokus pada pengembangan masyarakat dan lingkungan yang lebih baik melalui teknologi.

Dengan mendukung startup yang menawarkan solusi digital yang berkelanjutan, Telkom melalui IndigoSpace diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan ekonomi lokal serta penguatan ekosistem digital yang ramah lingkungan.

Program Indigo yang dimulai pada tahun 2013 telah berhasil membina lebih dari 200 startup dari berbagai industri di Indonesia.

Baca Juga: Program PLN Connext: 10 Startup Sedang Mengikuti Inkubasi

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno15 Oktober 2024, 21:32 WIB

Jete VOLT Didukung dengan GPS Bawaan, Cocok Dipakai di Luar Ruangan

Kamu bisa mendapatkannya di official store JETE atau pembelian melalui website maupun marketplace JETE Official.
Jete VOLT. (Sumber: jete)
Lifestyle15 Oktober 2024, 19:20 WIB

Oreo Punya Kemasan Edisi Spesial Kain Indonesia, Ada Batik dan Tenun!

Kemasan edisi spesial kain Indonesia ini menghadirkan motif Batik Megamendung Cirebon, Tenun Sengkang Bugis, Songket Palembang, dan Tenun Endek Bali.
Oreo kemasan batik dan tenun Indonesia (Sumber: @oreo_indonesia)
Hobby15 Oktober 2024, 18:44 WIB

Sinopsis Tebusan Dosa, Film Misteri Horor Pertama Garapan Yosep Anggi Noen

Dalam film ini sang sutradara berkolaborasi dengan aktor asal Jepang.
Poster film Tebusan Dosa.
Lifestyle15 Oktober 2024, 18:22 WIB

Walau Tak Ada 'Trick or Treat!', Hias Rumah dengan Perabotan Bergaya Halloween Pakai Pernik Berikut

IKEA menghadirkan koleksi HÖSTAGILLE, yang dirilis menyambut Halloween.
Sarung bantal HÖSTAGILLE (Sumber: IKEA)
Techno15 Oktober 2024, 18:01 WIB

Riset TikTok Dikabarkan Menyadari Dampak Buruknya bagi Pengguna Remaja

NPR menerbitkan rincian dari dokumen yang tidak disunting sebagai bagian dari gugatan Kentucky terhadap aplikasi tersebut.
TikTok. (Sumber: Unsplash)
Hobby15 Oktober 2024, 17:35 WIB

Gim Tron: Catalyst akan Rilis Tahun 2025, Tersedia di 4 Perangkat Ini

Game Tron berikutnya adalah petualangan aksi isometrik yang akan dirilis pada tahun depan.
Ilustrasi gim Tron: Catalyst. (Sumber: Bithell Games)
Startup15 Oktober 2024, 16:57 WIB

GoTo Engineering Bootcamp 2024: Asah Talenta Digital Indonesia

Program bootcamp ini menjaring puluhan fresh graduates di bidang informatika untuk mendorong transformasi digital perusahaan.
Ilustrasi bootcamp. (Sumber: freepik)
Techno15 Oktober 2024, 16:25 WIB

Riset Apple: Model AI Berbasis LLM Tidak Mampu Berpikir Logis

Model AI LLM yang dimiliki oleh Meta dan OpenAI masih mengandalkan pola bahasa, bukan benar-benar memahami masalah yang harus diselesaikan.
(ilustrasi logo Apple) AI ChatGPT dan Gemini Google tak berpikir Logis (Sumber: Apple)
Techno15 Oktober 2024, 16:13 WIB

Vivo X200 Series Rilis di China, Tawarkan Model X200 Pro Mini

Tengok spesifikasi masing-masing dari tiga smartphone yang dihadirkan ini.
Vivo X200 Series. (Sumber: Vivo)
Automotive15 Oktober 2024, 14:49 WIB

Pemerintah RI Targetkan 13 Juta Sepeda Motor Dapat Dikonversi Jadi Kendaraan Listrik Pada 2030

Target ini menjadi bagian dari langkah strategis pemerintah dalam menurunkan emisi dari sektor transportasi.
(ilustrasi) motor listrik (Sumber: freepik)