GoPlay Rebranding Menjadi Everywhere.id, Platform Penyedia Live Stream

Rahmat Jiwandono
Kamis 14 September 2023, 19:45 WIB
CEO Everywhere.id, Edy Sulistyo (kiri) saat mejelaskan produk Play Everywhere kepada audiens (Sumber : Istimewa)

CEO Everywhere.id, Edy Sulistyo (kiri) saat mejelaskan produk Play Everywhere kepada audiens (Sumber : Istimewa)

Techverse.asia - GoPlay merupakan platform hiburan melakukan rebranding dengan mengubah identitas barunya menjadi everywhere.id. Ini terungkap dalam event Nexticorn yang diselenggarakan di Pulau Bali pada 12 September 2023. Rebranding tersebut adalah cerminan perjalanan everywhere.id yang berkelanjutan dalam bidang teknologi live stream dan hiburan.

Tujuan dari rebranding itu sendiri ialah untuk membantu para kreator konten guna dapat terhubung dengan audiens yang lebih luas. Everywhere.id berfokus pada kebutuhan pasar di Indonesia, mengingat banyaknya kreator yang bernaung di bawah manajemen everywhere.id sejak masih menggunakan nama GoPlay untuk melayani kebutuhan industri hospitality serta hiburan (entertainment) yang terus berkembang, khususnya offline sejak berakhirnya pandemi Covid-19. 

Chief Executive Officer (CEO) Everywhere.id, Edy Sulistyo menyampaikan akhirnya bisa melakukan rebranding dari GoPlay menjadi everywhere.id kepada khalayak luas usai sebelumnya perusahaan berfokus terhadap pengembangan produk. "Kami sangat bangga untuk akhirnya dapat memperkenalkan everywhere.id kepada masyarakat luas setelah sebelumnya kami fokus dalam mengembangkan produk, yang ternyata mendapat respons yang baik dari pasar," ujar Edy. 

Pada fase awal saat ini, lanjutnya, everywhere.id sudah memperkenalkan layanan Play Everywhere di lebih dari lima kota besar dan segera tersedia di seluruh wilayah di Tanah Air. Platform ini sudah beroperasi di Jakarta, Bandung, Jogja, hingga Medan. Untuk di daerah Jogja sendiri, everywhere.id juga beroperasi di Kabupaten Kulon Progo, tepatnya di destinasi wisata Tumpeng Menoreh yang berada di ketinggian 900 meter di atas permukaan laut (MDPL). 

Baca Juga: Satu Minggu Diluncurkan, T-Shirt Uniqlo X Kaws Diwarnai Antrian Panjang di Seluruh Dunia

Selain itu, dengan digelarnya event Nexticorn 2023 di Pulau Dewata menandakan bahwa platform everywhere.id sudah tersedia layanannya. Pun untuk wilayah di sekitar Bali juga. 

Di level internasional, everywhere.id telah meninggalkan jejak lewat momen-momen yang berkesan di Tokyo, Jepang dan yang terbaru di Taipei, Taiwan, dalam rangka acara peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus lalu. Langkah-langkah ini sesuai dengan tujuan perusahaan untuk menampilkan bakat kreator anak bangsa ke kancah internasional. 

Edy juga mengatakan bahwa melalui setiap inisiatif yang telah dilakukan serta konten yang disajikan, jawatannya berharap supaya semakin banyak talenta dan budaya asli Indonesia yang dirayakan dan dapat dinikmati oleh masyarakat secara luas. 

"Ada banyak bakat terpendam atau anak sekarang menyebutnya dengan istilah hidden gem yang tersebar di daerah-daerah dan menunggu untuk ditemukan dan dikembangkan. Kami yakin bahwa platform kami ini dapat memberikan panggung bagi kreator anak bangsa," ujarnya. 

Pada perhelatan acara Nexticorn tahun ini, para peserta memiliki kesempatan untuk mengenal lebih jauh tentang everywhere.id dan jalan peta (roadmap) ke depannya. Pengunjung juga bisa mencoba beberapa fitur baru dari platform Play Everywhere yang turut diumumkan ke publik dalam event ini. 

Play Everywhere adalah produk dari everywhere.id yang dapat menjadi solusi untuk menghadirkan konten hiburan di mana pun dan kapan pun. Melalui teknologi yang digunakan, Play Everywhere mampu menghadirkan virtual performance dari kreator anak bangsa terbaik dengan harga terjangkau.

Baca Juga: Tumbuhkan Bisnis, Goto Living Resmi Buka Toko Offline Pertamanya

Play Everywhere merupakan solusi efisien bagi pemilik bisnis untuk menghadirkan pengalaman virtual performance layaknya live performance dengan harga yang terjangkau. Play Everywhere saat ini tersedia di lima kota besar di Indonesia dan akan segera tersedia secara nasional.

Everywhere.id membuka peluang untuk bekerja sama dengan segala lini dalam menyukseskan upaya bersama untuk memajukan industri pariwisata dan kreatif di Indonesia. 

Sekadar informasi, berawal dan berkembang dari GoPlay, Everywhere.id tampil sebagai platform solusi hiburan live stream untuk menjembatani bisnis dan audiensnya dengan konten yang berkualitas.

Everywhere.id percaya bahwa ada banyak peluang yang tak terbatas dari virtual performance melalui teknologi live stream, memperjuangkan taraf ekonomi kreator, dan tentunya hal ini akan membantu meningkatkan industri pariwisata dengan menghadirkan hiburan yang lebih terjangkau.

 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Automotive30 Januari 2026, 18:35 WIB

Warna-warna Baru Yamaha Grand Filano Hybrid, Simak Daftar Harganya

Skutik kalcer stylish pilihan anak muda 2026.
Yamaha Grand Filano Hybrid warna Greenish Gray. (Sumber: Yamaha)
Automotive30 Januari 2026, 18:04 WIB

Scomadi Technica 200i Adventure Double Shock Dipasarkan Rp105 Juta

Skutik ini cocok dipakai untuk berpetualang.
New Scomadi Technica 200i Adventure Dual Shock (DS). (Sumber: Scomadi)
Techno30 Januari 2026, 17:22 WIB

ASUS Vivobook S16 2026 Pakai Prosesor Snapdragon X2 Elite, Ini Harganya

PC Copilot+ 16 inci yang cerdas, bertenaga, dan bergaya untuk generasi mendatang.
ASUS Vivobook S16 2026. (Sumber: ASUS)
Techno30 Januari 2026, 16:33 WIB

Harga dan Spesifikasi Lengkap Shokz OpenFit Pro, Bisa Dengarkan Lagu Selama 12 Jam

Era baru audio open-ear dengan pengurangan kebisingan canggih.
Shokz OpenFit Pro. (Sumber: Shokz)
Automotive30 Januari 2026, 16:20 WIB

Tesla Tak Lagi Produksi Model S dan Model X, Ada Apa?

Produksi kedua model tersebut akan dihentikan pada kuartal berikutnya.
Tesla Model X. (Sumber: Tesla)
Automotive30 Januari 2026, 15:50 WIB

Speedometer Assy Comb pada Suzuki Grand Vitara Bermasalah, Bisa Diganti Gratis

Suzuki mengadakan program Product Quality Update kaitannya dengan kendala tersebut.
Suzuki Grand Vitara.
Techno30 Januari 2026, 15:04 WIB

QCY Luncurkan MeloBuds N20, Ada 2 Warna dan Harganya Rp500 Ribuan

Earbud nirkabel hybrid NC Premium untuk pengalaman mendengarkan yang lebih baik.
QCY Melobuds N20. (Sumber: QCY)
Techno30 Januari 2026, 14:38 WIB

Garmin Apporach J1: Smartwatch GPS Khusus untuk Pegolf Junior

Jam tangan golf GPS pertama yang dilengkapi fitur-fitur yang berfokus pada pembelajaran dan peningkatan kemampuan.
Garmin Approach J1. (Sumber: Garmin)
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)