ASICS Indonesia Buka Concept Store di Grand Indonesia Jakarta

Rahmat Jiwandono
Rabu 28 Februari 2024, 09:15 WIB
ASICS buka gerai baru di Mall Grand Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (Sumber: istimewa)

ASICS buka gerai baru di Mall Grand Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - ASICS Indonesia di bawah manajemen PT Mitra Adiperkasa Active (MAA) resmi membuka concept store di Mall Grand Indonesia yang sekarang hadir semakin lengkap dengan konsep 4.0 Concept Store, mengedepankan teknologi terbaru di dunia lari, berada di Grand Indonesia Shopping Town East Mall, Jakarta Pusat.

Concept store ini merupakan memiliki beragam fitur canggih buat konsumen yang datang guna membantu serta menemukan sepatu lari yang paling sesuai dengan kondisi kaki dan kebutuhan lingkungan lari.

Di gerai Grand Indonesia ini, ASICS mengahdirkan 4.0 Concept Store pertama dan satu-satunya di Tanah Air dengan memberikan pengalaman yang berbeda dari sebelumnya.

Selain itu, ASICS juga punya layanan foot.id untuk menganalisa kaki dan menentukan pilihan sepatu yang menyesuaikan lingkar kaki serta kebiasaan pergerakan kaki masing-masing konsumen.

Dalam kesempatan yang sama, ASICS Indonesia juga mengirimkan sejumlah pelari Indonesia untuk berpartisipasi dalam lomba lari internsional di Tokyo, Jepang yang akan diadakan pada 3 Maret 2024 besok.

Baca Juga: Jaga Kelembaban Kulitmu dengan Wardah Gel Moisturizer, Pilih 1 dari 4 Variannya

Pelari-pelari tersebut termasuk Robi Sianturi, Teguh Martyan, dan Mahful Ipul, yang merupakan anggota dari ASICS Running Club dan juga memegang peran sebagai ASICS Running Lead. Mereka akan berkompetisi bersama dengan 38 ribu pelari lainnya dari berbagai belahan dunia.

Presiden Direktur ASICS Indonesia Sota Fukushima mengatakan bahwa pihaknya hadir dengan optimisme guna memenuhi kebutuhan akan keakuratan dalam memilih sepatu yang terbaik untuk pelanggannya.

"Selain itu, kami juga akan mengirimkan pelari Indonesia ke Jepang pada awal bulan depan untuk ikut di lomba maraton internasional," ujar Sota, Rabu (28/2/2024).

Chief Marketing Officer (CMO) PT MAA Daniel Hagmeijer menambahkan, pembukaan toko baru ini merupakan suatu kebanggaan untuk MAA, sehingga dapat memperluas kemitraannya dengan ASICS, sebuah merek terkemuka dalam dunia kebutuhan olahraga.

Baca Juga: Prudential Punya Pilihan Asuransi yang Pas untuk Gen Milenial dan Z: PRUfuture

"Dengan berlanjutnya kerjasama kami, ASICS membuka kembali gerai tokonya di Grand Indonesia, dengan menghadirkan konsep toko yang lebih futuristik dan terdepan. Ini memudahkan para penggiat olahraga, serta mereka yang ingin memulai gaya hidup aktif, untuk mengakses produk-produk unggulan dari ASICS," katanya.

ASICS meluncurkan sepatu lari Gel-Nimbus 26

ASICS juga memperkenalkan sepatu terbaru mereka, ASICS Gel-Nimbus 26, sebagai inovasi terbaru untuk memastikan kenyamanan optimal saat berlari. Sepatu lari ini memiliki bantalan khas ASICS yang akan memberikan kenyamanan.

Gel-Nimbus 26 disematkan teknologi Hybrid Asicsgrip, Asicsgrip, dan Aharplus yang dibuat khusus oleh ASICS Institute Sports and Science (ISS), sepatu ini dapat jadi mitra paling ideal buat berlari.

Berkat kombinasi teknologi Asicsgrip dan karet outsole Aharplus memberikan traksi yang lebih unggul, tingkat kelembutan yang jauh lebih optimal, dan daya tahan yang juga lebih tinggi untuk para pemakainya.

Baca Juga: Lawan Kerutan dan Double Chin dengan CELLBOOSTER

Sehingga memungkinkan pelari merasa nyaman saat berlari di permukaan yang basah dan licin. Pun akan menghasilkan pengalaman berlari yang bebas dari stres (pada kaki) serta memberikan kepercayaan diri buat si pemakainya.

Sepatu ini juga mendapat penyempurnaan pada fit bagian tengah kaki, berkat penggunaan bagian atas rajutan yang direkayasa dan pembaruan pada konstruksi lubang tali, dihasilkan penahan bagian tengah kaki yang lebih lembut namun lebih suportif. Bagian atasnya terbuat dari bahan rajutan yang ringan dan menyerap keringat.

Sama seperti pendahulunya, yang dinobatkan sebagai sepatu lari paling nyaman dalam uji kenyamanan independen, sepatu ASICS Gel-Nimbus 26 memanfaatkan bantalan FF Blast Plus Eco. Busa ringan dan energik yang menciptakan bantalan seperti awan pada jarak tertentu.

Fitur utama lainnya termasuk teknologi PureGEL pada bagian belakang ASICS, material yang lebih ringan dan 65 persen lebih lembut dibandingkan teknologi GEL konvensional, sehingga menghasilkan pendaratan yang lebih lembut. Konstruksi kerah rajutan sepatu juga memberikan sepatu Gel-Nimbus 26 tampilan modern.

Baca Juga: Sepatu Nike Motiva Khusus Perempuan: Cocok untuk Berjalan, Jogging, dan Berlari

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle06 Februari 2025, 19:05 WIB

Resmi! BLACKPINK akan Gelar Tur Keliling Dunia Tahun Ini

Hal ini disampaikan lewat pengumuman di media sosial mereka masing-masing dan Youtube.
BLACKPINK akan mengadakan konser tur keliling dunia tahun ini. (Sumber: istimewa)
Automotive06 Februari 2025, 18:13 WIB

Suzuki All New Jimny Nomade akan Hadir di Jepang pada 3 April 2025

Suzuki Luncurkan Mobil Kompak Jimny Nomade 4WD Terbaru di Jepang.
Mobil kompak Suzuki Jimny Nomade 4WD terbaru. (Sumber: Suzuki)
Techno06 Februari 2025, 18:00 WIB

Youtube Premium Punya Lebih Banyak Fitur Eksperimental yang Kini Dapat Diuji Sekaligus

Youtube hadirkan kontrol kecepatan dan pengujian audio berkualitas tinggi untuk pengguna Premium-nya.
Youtube Premium.
Startup06 Februari 2025, 17:38 WIB

LiveIn Resmi Ekspansi ke Indonesia, Sudah Beroperasi di 6 Kota

LiveIn merupakan startup asal Malaysia di segmen hunian.
LiveIn adalah perusahaan rintisan properti asal Malaysia. (Sumber: istimewa)
Techno06 Februari 2025, 16:28 WIB

Twilio x Chelsea Guna Memperkuat Strategi Fan Engagement

Kemitraan ini bertujuan mendekatkan pendukung Chelsea dengan klub kebanggaan mereka melalui strategi interaksi terpersonalisasi yang didukung oleh Twilio.
Twilio x Chelsea Football Club. (Sumber: Twilio)
Automotive06 Februari 2025, 16:01 WIB

IIMS 2025: Honda Pakai Tema Dreams in Motion: Now Electrified

Honda akan memperkenalkan teknologi elektrifikasi mereka di IIMS 2025.
Tema Dreams in Motion yang diusung Honda untuk gelaran IIMS 2025. (Sumber: Honda)
Lifestyle06 Februari 2025, 15:22 WIB

Trailer Perdana The Fantastic Four: First Steps, Siap Hancurkan Galactus

Ini memperkenalkan Keluarga Pertama Marvel ke MCU.
Trailer The Fantastic Four: First Steps. (Sumber: Youtube)
Automotive06 Februari 2025, 14:19 WIB

Tampil Perdana di IIMS 2025, Jaecoo akan Umumkan Mobil J7 SHS

Perusahaan juga telah menyebutkan akan merilis harga pasarnya.
Jaecoo akan memamerkan mobil barunya J7 di IIMS 2025. (Sumber: jaecoo)
Techno05 Februari 2025, 20:53 WIB

Instagram Hadirkan 2 Metrik Anyar Guna Memahami Kinerja Reels Kreator

Instagram memberi kreator lebih banyak wawasan tentang kinerja Reels mereka.
View Rate memungkinkan kreator melihat presentase orang-orang yang melihat video mereka di Instagram. (Sumber: Meta)
Techno05 Februari 2025, 20:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Seri Chromebook CR Generasi Berikutnya, Begini Speknya

Jajaran laptop ini memang dirancang untuk para pelajar yang butuh gadget tangguh.
ASUS Chromebook CR. (Sumber: ASUS)