ASICS Gel Cumulus 25, Sepatu Lari yang Dibuat dari Bahan Daur Ulang

Rahmat Jiwandono
Selasa 16 Mei 2023, 11:26 WIB
ASICS Gel Cumulus 25. (Sumber : ASICS)

ASICS Gel Cumulus 25. (Sumber : ASICS)

Techverse.asia - Produsen sepatu asal negeri matahari terbit, ASICS melihat perubahan ekosistem iklim di dunia dan di Indonesia mengalami perubahan yang semakin memburuk. Dengan meningkatnya pemanasan global, pencemaran udara hingga air, menciptakan kualitas polusi udara Indonesia yang paling buruk di Asia Tenggara.

Untuk itu, ASICS pada hari ini dengan bangga mengumumkan peluncuran sepatu lari terbarunya yang mendukung sustainability yaitu Gel Cumulus 25 sepatu lari yang memiliki 90 persen material daur ulang sebagai langkah positif dalam mendukung pemeliharaan lingkungan dan juga menggerakan masyarakat untuk berolahraga sejalan dengan visi utama ASICS yaitu Sound Mind Sound Body.

Baca Juga: Sepatu Aerostreet Kolaborasi dengan KitKat Khusus Edisi Hari Valentine, Jumlahnya Terbatas

Di Indonesia, kaum muda sudah mulai peduli akan lingkungan terutama yang berdampak pada perubahan iklim dan pemanasan global hingga pencemaran udara dan air. Tercatat oleh laporan polusi udara tahunan yang mengemukakan bahwa Indonesia memiliki kualitas udara paling buruk di Asia Tenggara.

Di samping itu, Indonesia juga tercatat sebagai negara yang memiliki pelestarian lingkungan yang buruk yang memiliki peringkat ke 164 dari 180 negara yang di riset. Melihat hal tersebut, ASICS mengambil langkah positif untuk menjawab keresahan generasi muda terhadap lingkungan.

Oleh karena itu, ASICS ISS (Institute Sports and Science) berkomitmen menggerakan masyarakat untuk memulai meningkatkan kesadaran dalam memelihara lingkungan maupun menjaga kesehatan dengan menghadirkan produk-produk ramah lingkungan yang telah melalui tahap penelitian panjang.

President Director of ASICS Indonesia, Sota Fukushima mengatakan, melihat fenomena yang terjadi di Indonesia membuat jajarannya bersama tim di ASICS bersemangat untuk menciptakan sepatu yang didesain khusus ramah lingkungan. Produk sepatu ASISCS Gel Cumulus 25 merupakan salah satu sepatu lari kebanggaan perusahaan yang merupakan sepatu paling empuk sejauh ini.

“Dilengkapi dengan teknologi terbaru Puregel yang menjadikan sepatu ini memiliki pendaratan lebih lembut dengan transisi penggunaan yang lebih halus dibandingkan versi sebelumnya,” terangnya, Selasa (16/5/2023). 

Di samping itu, ASICS mendukung gerakan kesadaran menjaga lingkungan dengan mengadakan beragam kegiatan penggalangan dana dan juga inisiasi bekerjasama dengan insititusi sosial dalam menjaga lingkungan.

Baca Juga: Nike Swoosh Rilis Koleksi Kreasi Digital Pertama untuk Sepatu Ikonik Air Force 1, Tersedia dalam 2 Kotak

Midsole pada sepatu terbaru dari ASICS ini menggunakan teknologi FF Blast Plus dan Puregel pada bagian tengah sepatu yang lebih tebal dan lebih tinggi dari versi sebelumnya memberikan pengalaman menggunakan sepatu jadi lebih empuk dan memiliki dorongan lebih pada saat berlari.

Sepatu ini tidak hanya nyaman digunakan untuk berolahraga tapi juga untuk melakukan kegiatan sehari-hari. Di samping itu, ASICS Gel Cumulus 25 memiliki 90 persen dari material pembuatan sepatunya yang menggunakan polyster yang berbahan daur ulang.

Peluncuran sepatu ASICS Gel Cumukus 25 adalah salah satu cara ASICS untuk membantu semua orang untuk bergerak. ASICS Gel Cumulus 25 hadir dengan harga Rp1,89 juta dengan beberapa pilihan warna menarik bagi pria dan wanita.

Semua koleksi ini tersedia di semua toko monobrand ASICS, Mall Kelapa Gading, Central Park, Summarecon Mall Bekasi, Beachwalk Bali, Grand Indonesia, Pondok Indah Mall 2, Kota Kasablanka, Trans Studio Mall Bandung, Pakuwon Mall Surabaya, Galaxy Mall 3 Surabaya, dan DeliPark Medan.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno06 Mei 2024, 18:07 WIB

Cara Mematikan dan Menghapus Riwayat Tontonan Youtube

Google berjanji jika pengguna mematikan riwayat tontonan, halaman Youtube mereka akan menjadi lebih sederhana dan bersih.
Ilustrasi Youtube (Sumber: unsplash)
Techno06 Mei 2024, 17:43 WIB

Realme C65 Hadirkan Fitur Air Gesture Pertama di Segmennya

Berselancar di media sosial populer hingga menjawab atau mengakhiri panggilan tanpa sentuh layaknya pada smartphone flagship.
Realme C65 punya fitur Air Gesture. (Sumber: Realme)
Techno06 Mei 2024, 17:31 WIB

Bumble Rilis Opening Move: Bantu Pengguna Perempuan untuk Otomatisasi Obrolan Pembuka

Fitur ini menghilangkan tekanan pada perempuan untuk menyampaikan pesan baru setiap kali match dengan pengguna lainnya.
Bumble merupakan aplikasi kencan untuk menemukan pasangan. (Sumber: Bumble)
Techno06 Mei 2024, 17:14 WIB

Google Pixel 9 Dilaporkan Bakal Memiliki 3 Ukuran dan Fitur SOS Satelit Darurat

Masih belum jelas kapan perilisan perangkat Google Pixel 9 ini.
Bocoran desain Google Pixel 9. (Sumber: onleaks)
Automotive06 Mei 2024, 16:56 WIB

Solar Gard Punya 2 Jenis Kaca Film yang Cocok untuk Mobil Listrik

Ini merupakan upaya perusahaan untuk mendukung mobilitas yang berkelanjutan dan mengurangi dampak lingkungan.
Ilustrasi kaca film mobil listrik. (Sumber: istockphoto)
Automotive06 Mei 2024, 15:08 WIB

Yamaha FreeGo 125 Tawarkan 3 Warna Anyar, Tampil Lebih Sporty

Compact scooter Yamaha FreeGo 125 tampil gagah dengan pilihan warna baru.
Yamaha FreeGo 125CC hadir dalam warna warni baru. (Sumber: Yamaha)
Startup06 Mei 2024, 14:24 WIB

Living Lab Ventures Luncurkan Launchpad, Bantu Startup Global Ekspansi Pasar ke Indonesia

Gerbang utama bagi para startup global guna ekspansi pasar di Indonesia.
Living Lab Ventures.
Hobby06 Mei 2024, 13:46 WIB

Review Civil War: Perjalanan Jurnalis Foto ke Gedung Putih dalam Situasi Perang Saudara

Film ini memakai sudut pandang jurnalis guna memberikan netralitas akan situasi politik yang utopis di AS.
Civil War.
Lifestyle06 Mei 2024, 12:42 WIB

MILO NutriActiv: Minuman Baru dari Nestlé, Susu Cokelat dengan Multigrain

MILO NutriActiv yang hadir dengan dua varian rasa yaitu Choco Cereal dan Choco Banana
MILO NutriActiv varian Choco Banana Multigrain (Sumber: Milo)
Lifestyle06 Mei 2024, 12:17 WIB

5 Tahun ke Depan, Jualan Masker Rambut Masih Banjir Cuan

Produk hair mask yang dibuat menggunakan bahan-bahan alami akan lebih diminati konsumen
(ilustrasi) menggunakan hair mask (Sumber: freepik)