Yogie Pratama Rancang Gaun Rantai untuk Christina Aguilera Tampil dalam Pertunjukan Voltaire, Las Vegas

Uli Febriarni
Jumat 05 Januari 2024, 16:51 WIB
gaun rancangan Yogie Pratama saat dipakai penyanyi asal Amerika Serikat Christina Aguilera (Sumber: @mryogiepratama)

gaun rancangan Yogie Pratama saat dipakai penyanyi asal Amerika Serikat Christina Aguilera (Sumber: @mryogiepratama)

Perancang busana asal Indonesia, Yogie Pratama, mendesain busana gaun penuh rantai kristal, untuk dikenakan oleh penyanyi kenamaan Amerika Serikat: Christina Aguilera.

Dalam unggahan akun instagram resmi Ikatan Perancang Mode Indonesia @ipmi.idn, diketahui bahwa busana rancangan Yogie Pratama itu dipesan untuk dikenakan saat Christina Aguilera tampil di Voltaire, sebuah pertunjukan yang diselenggarakan di The Venetian Resort, Las Vegas (30/12/2023).

Yogie Pratama merupakan salah satu perancang busana terkemuka Indonesia yang dikenal dengan siluet-siluet feminin dan chic.

Cerita mengenai rangkaian tahapan desain Yogie bisa menjadi busana panggung Christina, tertuang pada unggahan video dalam laman akun @ipmi.idn, yang kami akses Jumat (5/1/2024).

Baca Juga: Dhaup Ageng Pura Pakualaman: Berikut Daftar Batik yang Akan Dikenakan di Tiap Rangkaian Prosesinya

Berikut isi unggahan yang diberikan caption ‘The untold story’ pembuatan baju @xtina oleh @mryogiepratama untuk opening night show di Voltaire ‘The Venetian’ - Las Vegas.' tersebut:

Cerita kolaborasi Yogie dan Christina ini dimulai saat penata gaya -yakni Chris Horan dan Sanam Celine- menghubungi Yogie pada September 2023,

Perwakilan Christina memberitahu Yogi kalau mereka ingin membeli salah satu busana dari koleksi runway 'Minuit' untuk kebutuhan photoshoot dan konser di Voltaire.

Gaun dari koleksi Minuit itu awalnya memiliki potongan berbentuk gaun panjang, dengan hiasan di bagian kepala dan leher. Menjadikannya sedikit mirip hoodie.

Yogie kemudian membuat sketsa desain gaun itu mulai dari awal dan menyesuaikannya dengan keinginan Christina Aguilera. Dari wawancaranya bersama tim media sosial IPMI, diketahui sketsa desain mengalami revisi sampai tiga kali.

Pada akhirnya, desain yang akan ditindaklanjuti adalah tampilan gaun seperti yang ditunjukkan saat runway, dengan sedikit perbedaan pada bagian neck line.

"Sketch-nya dua tiga kali diubah sama mereka. Nggak mau pakai aksesori kepala, karena dia mau rambutnya dilepas. Nggak mau pakai kalung-kalung lagi. Tadinya mau pakai tangan, ada cape terus nggak jadi. Tadinya mau fringe panjang sampai bawah juga nggak jadi. Akhirnya as it is aja seperti di runway," kata Yogie, lewat keterangannya bersama IPMI.

Baca Juga: Betulan Ditunda, Star Wars Outlaws Baru Akan Rilis Akhir 2024

Gaun yang sudah jadi dikirim Yogie ke Amerika Serikat dan Christina Aguilera menilai tidak perlu ada yang direvisi dari gaun tersebut.

Namun sepekan sebelum konsernya dimulai, penata busana Christina Agilera meminta izin kepada Yogie untuk memotong gaun menjadi pendek. Karena akan digunakan Christina menari sembari menyanyikan lagu Guy What Takes His Time dari film Burlesque.

Yogie setuju dengan hal itu. Meskipun dipotong pendek, gaun tersebut tetap terlihat cantik dan masih nampak sentuhan gaya khas Yogie Pratama.

"And yes tentu hasilnya sangat memukau", ungkap Yogie kepada tim IPMI.

Christina Aguilera mengenakan gaun rancangan Yogie Pratama, sambil menyanyikan lagu Guy What Takes His Time (sumber: @ipmi.idn)

Dari hasil do it yourself tim mereka, gaun yang awalnya nampak megah, glamor dan anggun di versi runway, berubah jadi bersiluet atraktif. Meskipun demikian, chic, feminin dan kesan glamornya masih menempel.

Baca Juga: Samsung Beri Indikasi Galaxy S24 Ultra Bakal Punya Fitur Zoom Galaxy AI

Baca Juga: Reku Luncurkan Fitur Investment Insight, Begini Fungsinya

Potongan video pendek yang juga diunggah oleh Yogie di akun instagramnya, @mryogiepratama, turut memperlihatkan kesempurnaan gaun tersebut melekat di tubuh Christina Aguilera.

"Legenda Christina Aguilera terlihat dan terdengar luar biasa dengan gaun rantai kristal yang dibuat khusus oleh Yogie Pratama.

Terima kasih telah memberi kami kesempatan untuk menjadi bagian dari penampilan istimewa Anda untuk pertunjukan malam Voltaire," tulis Yogie Pratama.

Dari unggahan foto dan video milik Yogie Pratama, terlihat Christina Aguilera tampil menyanyi dengan balutan gaun mini karyanya. Melengkapi penampilan, sang penyanyi mengenakan over knee boot kulit warna hitam, sarung tangan kulit warna sama, dengan rambut yang dibiarkan tergerai.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive30 Januari 2026, 18:35 WIB

Warna-warna Baru Yamaha Grand Filano Hybrid, Simak Daftar Harganya

Skutik kalcer stylish pilihan anak muda 2026.
Yamaha Grand Filano Hybrid warna Greenish Gray. (Sumber: Yamaha)
Automotive30 Januari 2026, 18:04 WIB

Scomadi Technica 200i Adventure Double Shock Dipasarkan Rp105 Juta

Skutik ini cocok dipakai untuk berpetualang.
New Scomadi Technica 200i Adventure Dual Shock (DS). (Sumber: Scomadi)
Techno30 Januari 2026, 17:22 WIB

ASUS Vivobook S16 2026 Pakai Prosesor Snapdragon X2 Elite, Ini Harganya

PC Copilot+ 16 inci yang cerdas, bertenaga, dan bergaya untuk generasi mendatang.
ASUS Vivobook S16 2026. (Sumber: ASUS)
Techno30 Januari 2026, 16:33 WIB

Harga dan Spesifikasi Lengkap Shokz OpenFit Pro, Bisa Dengarkan Lagu Selama 12 Jam

Era baru audio open-ear dengan pengurangan kebisingan canggih.
Shokz OpenFit Pro. (Sumber: Shokz)
Automotive30 Januari 2026, 16:20 WIB

Tesla Tak Lagi Produksi Model S dan Model X, Ada Apa?

Produksi kedua model tersebut akan dihentikan pada kuartal berikutnya.
Tesla Model X. (Sumber: Tesla)
Automotive30 Januari 2026, 15:50 WIB

Speedometer Assy Comb pada Suzuki Grand Vitara Bermasalah, Bisa Diganti Gratis

Suzuki mengadakan program Product Quality Update kaitannya dengan kendala tersebut.
Suzuki Grand Vitara.
Techno30 Januari 2026, 15:04 WIB

QCY Luncurkan MeloBuds N20, Ada 2 Warna dan Harganya Rp500 Ribuan

Earbud nirkabel hybrid NC Premium untuk pengalaman mendengarkan yang lebih baik.
QCY Melobuds N20. (Sumber: QCY)
Techno30 Januari 2026, 14:38 WIB

Garmin Apporach J1: Smartwatch GPS Khusus untuk Pegolf Junior

Jam tangan golf GPS pertama yang dilengkapi fitur-fitur yang berfokus pada pembelajaran dan peningkatan kemampuan.
Garmin Approach J1. (Sumber: Garmin)
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)