G-SHOCK x Fantastic Four Resmi Rilis 4 Jam Tangan Edisi Terbatas

Rahmat Jiwandono
Kamis 24 Juli 2025, 18:35 WIB
Casio G-SHOCK x Fantastic Four: First Steps. (Sumber: Casio)

Casio G-SHOCK x Fantastic Four: First Steps. (Sumber: Casio)

Techverse.asia - G-SHOCK telah bekerja sama dengan Marvel Studios untuk meluncurkan set koleksi edisi terbatas yang merayakan penayangan perdana film Fantastic Four: First Steps bulan ini. Kolaborasi tersebut memberikan penghormatan kepada keluarga superhero asli Marvel, yang terdiri dari Mister Fantastic, Invisible Woman, Human Torch, dan The Thing.

Terinspirasi oleh pahlawan dengan kekuatan super dan kostum legendaris mereka, keempat jam tangan putih-biru ini ditempa dengan semangat yang sama yang meluncurkan Fantastic Four ke orbit: sains yang berani, eksplorasi yang tak kenal takut, dan daya tahan yang tak terhentikan.

Casio G-SHOCK x Fantastic Four

Baca Juga: Harta Karun Lego x One Piece Pertama Resmi Diperkenalkan, Tersedia Awal Agustus 2025

Kolaborasi keduanya menampilkan empat jam tangan unik, meliputi GA-700HDS, GA-110HDS, GA-6900HDS, dan GA-2100HDS, dengan masing-masing model menyalurkan esensi seorang anggota tim. Jam tangan ini juga dirancang untuk daya tahan ekstrem dengan ketahanan guncangan khas G-SHOCK, ketahanan air 200 meter, hingga konstruksi tahan panas dan beku.

Dari dial fiksi ilmiah yang menyala dalam gelap hingga kemasan eksklusif bergaya retro-future tahun 1960-an dan set pin lencana Fantastic Four yang dapat dikoleksi, koleksi jam tangan ini menawarkan pengalaman yang menarik.

G-SHOCK GA-700HDS.

Pertama, Casio hadir desain tombol depan yang berani dan struktur casing yang besar. Dilengkapi pula dengan dial yang menyala dalam gelap dan dirancang untuk penggunaan berat di lingkungan yang keras.

Baca Juga: Fantastic Four Dipastikan Muncul pada 2 Film Avengers Berikutnya

Model ini ditujukan bagi mereka yang menginginkan jam tangan yang menonjol dengan daya tahan tinggi. Semua jam tangan hadir dalam kemasan bergaya retro dengan detail yang menyala dalam gelap dan dilengkapi dengan pin lencana Fantastic Four yang dapat dikoleksi.

Kedua, G-SHOCK GA-110HDS dirancang untuk eksplorasi. Jam tangan ini memiliki dial yang berlapis-lapis, resistansi magnetik, dan stopwatch 1/100 detik. Jam tangan GA-110HDS memang dibuat untuk mereka yang membutuhkan presisi dan ketangguhan dalam satu paket.

G-SHOCK GA-110HDS.

Ketiga, G-SHOCK menghadirkan bezel yang halus dan membulat serta tata letak minimalis yang menjadikannya jam tangan klasik yang tak lekang oleh waktu.

Di balik desain putih-biru yang clean, terdapat konstruksi yang telah teruji yakni tahan guncangan, tahan panas, dan tahan beku. Model ini cocok bagi pengguna yang menginginkan jam tangan andal dengan bobot minimal.

G-SHOCK DW-6900HDS.

Baca Juga: Casio G-SHOCK x Barbie Rilis Jam Tangan Serba Pink

Keempat, G-SHOCK GA-2100HDS adalah perpaduan gaya futuristik dan ketahanan yang tak tergoyahkan. Dikenal dengan bezel oktagonal klasiknya yang ultra-tipis, jam tangan ini membawa ketangguhan ringan ke tingkat yang lebih baru.

Tapi jangan terkecoh dengan desainnya yang ramping - model GA-2100HDS juga telah dilengkapi Carbon Core Guard, detail yang menyala dalam gelap, dan ketahanan ekstrem terhadap benturan, suhu, dan tekanan. Dirancang untuk mereka yang cepat, berani, dan melampaui batas.

Menambahkan sentuhan ceria, ada robot kesayangan para anggota Fantastic Four tersebut yakni H.E.R.B.I.E, bintang dalam video kampanye G-SHOCK, menguji ketahanan sinematik jam tangan ini untuk menyoroti ketangguhan dan fleksibilitasnya.

G-SHOCK GA-2100HDS.

Baca Juga: Leica ZM 12: Jam Tangan Seharga Rp114 Juta, Ada 4 Varian Warna

Mengenai harga dan ketersediaan empat jam tangan itu, Casio G-SHOCK GA-110HDS-7AER-F4 akan dibanderol dengan harga 120 Poundsterling atau sekitar Rp2,6 jutaan, sementara model DW-6900HDS-7ER-F4, GA-2100HDS-7AER-F4, dan GA-700HDS-7AER-F4 masing-masing dibanderol dengan harga 100 Poundsterling atau sekitar Rp2,2 jutaan. Meski demikian, ketersediaan globalnya belum dikonfirmasi.

Untuk diketahui, para pemeran Fantastic Four: First Steps termasuk Pedro Pascal sebagai Reed Richards (Mister Fantastic), Vanessa Kirby sebagai Sue Storm (Invisible Woman), Ebon Moss-Bachrach sebagai Ben Grimm (The Thing), dan Joseph Quinn sebagai Johnny Storm (Human Torch).

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup28 Januari 2026, 19:41 WIB

Startup Milik Elon Musk Dapat Pendanaan Seri E Sebesar Rp335 Triliun

Startup dibalik chatbot Grok ini tampaknya masih menarik minat para investor.
xAI. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 18:55 WIB

Motorola Signature Pakai Cip Snapdragon 8 Gen 5, Warnanya Terkurasi oleh Pantone

Motorola menetapkan standar baru untuk penyempurnaan kelas dunia dengan peluncuran Motorola Signature.
Motorola Signature. (Sumber: Motorola)
Automotive28 Januari 2026, 18:26 WIB

Yamaha Fazzio Hybrid 2026 Hadir dengan Kelir Anyar, Berapa Harganya?

Motor ini tersedia dalam tipe Lux, Neo, dan Hybrid.
Yamaha Fazzio Hybrid 2025 punya warna-warna baru. (Sumber: Yamaha)
Techno28 Januari 2026, 17:21 WIB

ASUS Rilis Laptop Gaming TUF Gaming A14 yang Telah Diperbarui

Model A14 terbaru menggabungkan desain ultraportabel dengan performa luar biasa yang didukung oleh AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: ASUS)
Lifestyle28 Januari 2026, 16:46 WIB

Dua Hal Pemicu Terjadinya Jam Kerja Panjang di Indonesia

Ini menurut temuan ahli ekonom dari UGM.
Ilustrasi bekerja (Sumber: freepik)
Techno28 Januari 2026, 16:24 WIB

Sennheiser Meluncurkan Model-model Baru Headphone dan Earbud Berkabel

CX 80U dan HD 400U menghadirkan audio digital berperforma tinggi untuk pendengar modern.
Headphone Sennheiser HD 400U (kiri) dan earbud kabel CX 80U. (Sumber: Sennheiser)
Travel28 Januari 2026, 15:05 WIB

Sanggraloka Ubud Bali Banyak Dikunjungi Wisatawan Korea Selatan

Wisatawan Korea Dominasi Ubud, Menikmati Model Baru Eco-Luxury Retreat dari Bali.
Aktivitas jelajah sungai di Sanggarloka Ubud. (Sumber: istimewa)
Techno28 Januari 2026, 14:23 WIB

Sony Hadirkan 2 Turntable Nirkabel Baru, Cocok untuk Pemula dan Audiophile

Pemutar piringan hitam ini memiliki konektivitas nirkabel, pengoperasian yang mudah, kualitas suara yang tinggi, dan desain yang apik.
Sony PS-LX5BT. (Sumber: Sony)
Automotive27 Januari 2026, 19:53 WIB

Harley Davidson Perkenalkan Motor Baru 2026, Ada Tipe Grand American Touring

Koleksi Enthusiast Baru - Model Edisi Liberty Merayakan Ulang Tahun ke-250 Amerika Serikat.
Harley Davidson Street Glide Limited (kiri) dan Road Glide. (Sumber: Harley Davidson)
Lifestyle27 Januari 2026, 19:31 WIB

ASUS ROG Rilis Tas Archer Messenger 14 dan Archer Backpack 16

Dua tas ini menawarkan gaya, daya tahan, dan kenyamanan bagi para gamer yang selalu bepergian.
ASUS ROG Archer Messenger 14 (kiri) dan Archer Backpack 16. (Sumber: ASUS)