Nicki Minaj Jadi Karakter di Game Call of Duty

Uli Febriarni
Jumat 28 Juli 2023, 16:40 WIB
penampilan Nicki Minaj dalam video Red Ruby Da Sleeze (Sumber : SoundCloud)

penampilan Nicki Minaj dalam video Red Ruby Da Sleeze (Sumber : SoundCloud)

Baca Juga: Whatsapp Hadirkan Fitur Pesan Video: Bisa Rekam Video Pendek di Obrolan

Rapper yang menyanyikan salah satu soundtrack orisinal film Barbie, Nicki Minaj, akan datang sebagai karakter yang bisa dimainkan di game Call of Duty: Warzone dan Modern Warfare 2.

"Perempuan Operator yang bernama sendiri, pertama dari waralaba", tulis penerbit Activision, dikutip Jumat (28/7/2023).

Penampilan Nicki Minaj dalam Warzone dan Modern Warfare 2 adalah bagian dari 'Perayaan 50 Tahun Hip Hop'.

Berbagai sumber menyebut, sudah banyak selebritas kehidupan nyata telah muncul dalam game Call of Duty selama bertahun-tahun, termasuk Snoop Dogg, Lionel Messi, dan Kevin Durant. Nicki Minaj kemudian menjadi satu-satunya perempuan yang tampil sebagai Operator (algojo), setidaknya sampai saat ini. 

Pengecualian untuk Snoop Dogg, game Warzone dan Modern Warfare 2 menandai penampilan ketiganya sebagai Operator, dalam seri penembak. Karena kalau kita mengingat ulang pada 2014, di tahun itu Snoop memulai sebagai salah satu paket suara selebritas pertama untuk multipemain di Call of Duty: Ghosts. Rapper yang satu ini kembali ke waralaba tahun lalu, dalam bentuk World War II, sebagai Operator Vanguard untuk Call of Duty: Vanguard dan Warzone.

Baca Juga: realme Bakal Luncurkan Smartphone Flagship Lagi, realme GT5?

Baca Juga: Mulai Agustus, TikTok Jual Barang China Langsung Kepada Pembeli di Amerika Serikat

Crossover musisi selebritas bukanlah tambahan aneh pertama dalam game ini. Baru-baru ini, Call of Duty menambahkan tiga karakter dari The Boys ke koleksi Operator, masing-masing dengan skin senjatanya sendiri dan finisher brutal seperti mata laser Homelander. Dan pada akhirnya, perihal siapa lagi orang terkenal yang akan dihadirkan dalam game Call of Duty di masa mendatang, tidak bisa ditebak oleh siapapun.

Untuk multipemain, pemain dapat berharap untuk bisa beraksi di Peternakan, Petrov Oil Rig, dan Pelabuhan. Sementara Game Call of Duty musim Warzone 2.0 menghadirkan lokasi baru seperti Stadion Verdansk, dan kereta jelajah. 

Selain dikabarkan oleh berbagai media massa, akun resmi media sosial milik Call of Duty juga telah mengumumkan penampilan Nicki Minaj, rapper hip hop yang berpenampilan nyentrik itu.

Lewat unggahan akun mereka @CallofDuty, pihak pengembang membagikan gambar Nicki Minaj dan Snoop Dogg dengan senjata mereka masing-masing, Kamis (27/7/2023). Nicki Minaj terlihat memegang senjata laras panjang berwarna merah muda cerah, sedangkan Snoop Dogg memegang senapan dengan kelir biru dan emas.

Baca Juga: Tiga Penyedia Jaringan Seluler di Singapura Sepenuhnya Matikan 3G Pada 2024, Beralih ke 5G

Laman IGN SEA yang kami akses, belum mendapatkan informasi mengenai harga skin Minaj saat ini. Media itu menduga, ia akan dirilis bersamaan dengan peluncuran pembaruan Musim 5 pada 2 Agustus 2023.

Selain skin, pemain diharapkan bisa turut menikmati War Track gratis.

Nicki Minaj di Call of DutyNicki Minaj di Call of Duty (Sumber: @CallofDuty)

Baca Juga: Pertama dalam Sejarah, The Boy and The Heron Garapan Hayao Miyazaki Jadi Pembuka Festival Film Toronto

Billboard mengungkap, di dalam situs website Call of Duty, untuk Musim 5 game ini akan menyertakan informasi tentang senjata seperti senapan mesin ringan ISO 9mm dan senapan serbu AN-94 5,45x39mm.

Call of Duty Modern Warfare II tersedia di Xbox, PlayStation, dan Microsoft Windows. Anda dapat membeli game di pengecer besar termasuk Best Buy, GameStop, Amazon, dan CallofDuty.com.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive30 Januari 2026, 18:35 WIB

Warna-warna Baru Yamaha Grand Filano Hybrid, Simak Daftar Harganya

Skutik Kalcer Stylish Pilihan Anak Muda 2026.
Yamaha Grand Filano Hybrid warna Greenish Gray. (Sumber: Yamaha)
Automotive30 Januari 2026, 18:04 WIB

Scomadi Technica 200i Adventure Double Shock Dipasarkan Rp105 Juta

Skutik ini cocok dipakai untuk berpetualang.
New Scomadi Technica 200i Adventure Dual Shock (DS). (Sumber: Scomadi)
Techno30 Januari 2026, 17:22 WIB

ASUS Vivobook S16 2026 Pakai Prosesor Snapdragon X2 Elite, Ini Harganya

PC Copilot+ 16 inci yang cerdas, bertenaga, dan bergaya untuk generasi mendatang.
ASUS Vivobook S16 2026. (Sumber: ASUS)
Techno30 Januari 2026, 16:33 WIB

Harga dan Spesifikasi Lengkap Shokz OpenFit Pro, Bisa Dengarkan Lagu Selama 12 Jam

Era Baru Audio Open-Ear dengan Pengurangan Kebisingan.
Shokz OpenFit Pro. (Sumber: Shokz)
Automotive30 Januari 2026, 16:20 WIB

Tesla Tak Lagi Produksi Model S dan Model X, Ada Apa?

Produksi kedua model tersebut akan dihentikan pada kuartal berikutnya.
Tesla Model X. (Sumber: Tesla)
Automotive30 Januari 2026, 15:50 WIB

Speedometer Assy Comb pada Suzuki Grand Vitara Bermasalah, Bisa Diganti Gratis

Suzuki mengadakan program Product Quality Update kaitannya dengan kendala tersebut.
Suzuki Grand Vitara.
Techno30 Januari 2026, 15:04 WIB

QCY Luncurkan MeloBuds N20, Ada 2 Warna dan Harganya Rp500 Ribuan

Earbud Nirkabel Hybrid NC Premium untuk Pengalaman Sehari-hari yang Lebih Baik.
QCY Melobuds N20. (Sumber: QCY)
Techno30 Januari 2026, 14:38 WIB

Garmin Apporach J1: Smartwatch GPS Khusus untuk Pegolf Junior

Jam tangan golf GPS pertama yang dilengkapi fitur-fitur yang berfokus pada pembelajaran dan peningkatan kemampuan.
Garmin Approach J1. (Sumber: Garmin)
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)