Toyota Veloz Hybrid Hadir di GJAW 2025, Tersedia 3 Tipe

Rahmat Jiwandono
Senin 24 November 2025, 18:36 WIB
Toyota Veloz Hybrid 2025. (Sumber: Toyota)

Toyota Veloz Hybrid 2025. (Sumber: Toyota)

Techverse.asia - Di event GJAW 2025, Toyota Veloz Hybrid resmi meluncur. Mobil model Multi-Purpose Vehicle (MPV) ini ditawarkan dengan harga yang lebih kompetitif agar dapat lebih mudah dijangkau oleh pelanggan. Toyota membanderol Veloz Hybrid mulai dari Rp299 juta, namun ini adalah harga pre-book di GJAW 2025.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Lengkap Jeep Recon 2026, Sepenuhnya Elektrik

Harga ini cuma berlaku untuk pemesanan Veloz Hybrid sampai Desember mendatang. Tak ada batas maksimal kuota pemesanan, sementara unit kendaraan yang telah dipesan (booking) nantinya bakal dikirim ke si pemesan mulai awal tahun depan.

Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (ATM) Hiroyuki Ueda menyampaikan bahwa perusahaan berkomitmen guna tumbuh bersama, menghadirkan solusi mobilitas buat setiap kebutuhan, di mana pun, di seluruh Indonesia. Selama bertahun-tahun, PT TAM memperkenalkan Veloz, yang menjadi salah satu model MPV andalan bagi keluarga Indonesia.

"Pada GJAW tahun ini kami membuka babak baru bagi Veloz, yang sekarang menggunakan teknologi hybrid dan diproduksi sepenuhnya di dalam negeri," kata Hiroyuki di BSD City, Tangerang, Banten, kami kutip, Senin (24/11/2025).

Baca Juga: IIMS 2023: Toyota Avanza dan Veloz Masih Jadi Favorit Masyarakat Indonesia

Veloz Hybrid enggak hanya menjanjikan performa yang tangguh, tapi juga hemat bahan bakar dan lebih ramah lingkungan. Mobil hybrid ini sejatinya bukan kendaraan hybrid pertamanya. Sebelumnya, Toyota telah melansir sejumlah model mobil hybrid lainnya, meliputi Innova Zenix Hybrid dan Yaris Cross Hybrid.

Toyota Veloz Hybrid 2025.

New Veloz Hybrid ini ditawarkan dalam beberapa pilihan yang mencakup tipe Q, tipe V, dan Q TSS Modelista yang menjadi model tertinggi pada jajaran ini. Kendaraan roda empat ini mengadopsi sistem self-charging hybrid: teknologi pengisian daya baterai yang dilakukan secara otomatis saat kendaraan melaju.

Dari segi tampilannya, Toyota New Veloz Hybrid enggak banyak berubah dari model pendahulunya yang sampai saat ini masih dijual di pasaran. Namun, yang membedakannya ialah terdapat emblem hybrid khas perusahaan. Selain itu, New Veloz Hybrid menggunakan warna dual tone anyar, sedangkan khusus tipe Q Grade tersedia pilihan varian bodykit dari merek Modellista.

Baca Juga: Mitsubishi D:X Concept Dipamerkan, Mobil MPV Listrik Rasa Crossover

Secara dimensi, MPV 7-seater tersebut, mempunyai panjang 4.475 milimeter (mm), lebar 1.750 mm, tinggi 1.700 mm, dan ground clearance 205 mm. Bagian interior New Veloz Hybrid, ada perubahan di bagian panel interior serta seat cover yang sekarang berkelir hitam. Semua tipe tersebut juga sistem hiburan dengan premium audio 10 inci.

"Fitur ini sudah dilengkapi dengan Wireless Apple Car Play dan Android Auto serta aplikasi streaming pada tipe Q Grade," ungkap dia.

Perbedaan utama ada di bagian dapur pacu New Veloz Hybrid yang menggabungkan teknologi hibrida untuk mesin bensin dan motor listrik serta baterai. Mesin yang digunakan adalah 2NR-VEX dan sistem hybrid yang sama dengan Toyota Yaris Cross Hybrid. Mesin ini berkapasitas 1.500CC 4 silinder dengan teknologi Dual VVT-i dan mengusung sistem Series-Parallel Hybrid.

Series-Parallel Hybrid tersebut memungkinkan perpindahan output tenaga yang halus antara mesin dengan motor listrik sehingga memberikan respons yang cepat sekaligus efisiensi yang lebih optimal. Walau pun detail lengkap mengenai tenaga yang dihasilkan belum resmi diumumkan, tapi dilaporkan akan sama dengan Yaris Cross Hybrid.

Baca Juga: Toyota Luncurkan All New Yaris Cross, Kendaraan Eletrifikasi Pertama di Segmen SUV

New Toyota Veloz Hybrid dikabarkan akan memiliki tenaga mesin 91 PS dengan torsi 121 Nm, sedangkan motor listriknya mencapai 81 PS dengan torsi 141 Nm. Lebih jauh, mobil ini juga sudah ditambahkan fitur Toyota Safety Sense (TSS). Adapun sistem-sistem yang masih tetap dipertahankan seperti Pre - Collision System (PCS) dan Lane Departure Alert.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup21 Januari 2026, 19:08 WIB

Merambah Pasar Indonesia, ElectGo Hadirkan Lokapasar Berbasis AI

Keberadaan e-commerce ini diharapkan memudahkan proses pengadaan produk industrial.
ElectGo. (Sumber: dok. electgo)
Techno21 Januari 2026, 17:41 WIB

Acer Umumkan PC Aspire AI Copilot Plus, Pakai Cip Intel Core Ultra Series 3

Tersedia dalam model 14 dan 16 inci dengan opsi layar OLED dan kemampuan AI terintegrasi.
Acer Aspire 16 AI. (Sumber: Acer)
Lifestyle21 Januari 2026, 17:18 WIB

Air Jordan 6 Infrared Salesman Melakukan Debutnya, Tersedia Mulai 14 Februari 2026

Bersamaan dengan ini, Nike juga merilis Air Jordan 1 Low dan Flight Court.
Air Jordan 6 Infrared Salesman. (Sumber: Nike)
Techno21 Januari 2026, 15:28 WIB

Spek dan Harga Ricoh GR IV Monochrome, Khusus Memotret Hitam Putih

Mengejar Ekspresi Monokrom Terbaik dengan Sensor Gambar Khusus.
Ricoh GR IV Monochrome. (Sumber: Ricoh)
Automotive21 Januari 2026, 15:01 WIB

Yamaha Lexi LX 155 Buka Tahun 2026 dengan Grafis dan Warna Anyar

Motor ini dibanderol mulai dari Rp30 jutaan untuk OTR DKI Jakarta.
Yamaha Lexi LX 155 2026. (Sumber: Yamaha)
Techno21 Januari 2026, 14:31 WIB

ASUS Zenbook Duo 2026 Pakai Prosesor Intel Core Ultra X9 Series 3

Laptop layar ganda yang telah berevolusi terus berinovasi dengan daya dan portabilitas yang lebih baik.
ASUS Zenbook Duo. (Sumber: ASUS)
Hobby21 Januari 2026, 14:00 WIB

Daftar Gim dan Jadwal Pertandingan Esports World Cup 2026, Nilai Hadiahnya Fantastis

Para perserta yang mengikuti EWC 2026 memperebutkan total hadiah Rp1,27 triliun.
Total hadiah yang disiapkan EWC sebesar US$75 juta dolar Amerika. (Sumber: EWC)
Techno20 Januari 2026, 19:27 WIB

Lenovo Luncurkan Yoga Pro 9i Aura Edition dan 7i Aura Edition

Dua laptop ini akan dijual secara massal mulai kuartal kedua 2026.
Lenovo Yoga Pro 9i Aura Edition. (Sumber: Lenovo)
Startup20 Januari 2026, 19:11 WIB

Omoway Kantongi Pendanaan Puluhan Juta Dolar AS, Bikin Motor Listrik Self-Balancing

Perusahaan rintisan ini akan membuat motor listrik self-balancing pertama di dunia secara massal.
Motor listrik Omo X yang diproduksi oleh Omoway. (Sumber: istimewa)
Techno20 Januari 2026, 18:16 WIB

TikTok Luncurkan Aplikasi PineDrama: Tonton Serial TV dalam Durasi 1 Menit

Peluncuran aplikasi ini dilakukan secara diam-diam oleh perusahaan.
TikTok PineDrama. (Sumber: TikTok)