Tahun Ini Liburan Ke Kulon Progo Yuk! Ada 100 Kegiatan yang Menunggumu Hadir

Uli Febriarni
Sabtu 28 Januari 2023, 10:15 WIB
Kalibiru, salah satu kawasan wisata di Kulon Progo, DIY (Sumber : Techverse.Asia)

Kalibiru, salah satu kawasan wisata di Kulon Progo, DIY (Sumber : Techverse.Asia)

Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo baru saja merilis Kulon Progo Calendar of Event 2023, belum lama ini.

Di dalamnya, terdapat banyak event yang bisa kamu datangi dan ikuti. 

Sebagai salah satu kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta, Kabupaten Kulon Progo punya banyak harta tersembunyi yang mungkin belum kamu temukan saat berkunjung di Yogyakarta selama ini. Salah satunya beragam kegiatan seni, budaya, adat hingga festival kuliner. 

Kini, dengan menyimak beberapa event yang telah dipersiapkan oleh pemerintah setempat untuk wisatawan, maka melancong ke Yogyakarta akan meninggalkan lebih banyak kesan untukmu. 

Berikut daftar event yang direkomendasikan oleh Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, untuk kamu kunjungi. Dilangsungkan atas kekompakan antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD), event-event ini juga terselenggara dengan dukungan Dana Keistimewaan DIY. 

Baca Juga: Gunung Papandayan Bukan Hanya Punya Hutan Mati, Ada Banyak Spot Estetik Lain

  • 6-8 Februari 2023 Fam Trip Sambang Deso. Bila kamu mengambil cuti dan rehat dari kesibukanmu untuk berkunjung ke Kulon Progo, di tanggal ini kamu berkesempatan menjelajah seluruh desa wisata di Kulon Progo. Peserta yang mengikuti event ini akan melihat keistimewaan dan syahdunya suasana di desa wisata, menggunakan moda transportasi yang telah disiapkan, seperti shuttle bus dan jip.
  • Kiskendha Mrahaswara. Dalam kalender yang diterima oleh Techverse.Asia dari Dinas Pariwisata Kulon Progo, Sabtu (28/1/2023), kegiatan ini juga berlangsung di tanggal yang sama.

Event Kiskendha Mrahaswara menampilkan sendratari 'Sugriwa Subali', sebuah tarian kolosal yang berlangsung selama satu jam, di area Amphitheater Taman Wisata Gua Kiskendha, Kapanewon Girimulyo.

Bila memutuskan menonton sendratari ini, bersiaplah dimanjakan dengan suasana lokasi yang sejuk dan hijau khas pegunungan Menoreh, dijamin sukar dilupakan.

  • Kulonprogo Heboh Buah, 8 Februari 2023 dihadirkan bagi pecinta durian, kelengkeng dan macam-macam buah eksotik lainnya. Yang tidak hobi juga tetap bisa meramaikan. Bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Pangan setempat, kegiatan 'festival buah' ini digelar di Kawasan Embung Tonogoro, Kapanewon Kalibawang.
  • Wayang Wisata Istimewa. Bukan hanya pada Februari. Event ini bisa dinikmati oleh pecinta wayang pada Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus 2023.

Wayang Wisata Istimewa menggabungkan unsur seni modern dan tradisional. Ini adalah sebuah inovasi pemerintah setempat, untuk mengakrabkan seni pewayangan kepada generasi muda sekaligus media promosi wisata.

  • Menoreh Food Festival, 6 dan 20 Mei 2023. Digelar bersamaan dengan Gerakan Sambanggo, Pentas Atraksi Budaya. Jadi, tak hanya bisa menikmati indahnya pemandangan alam, wisatawan juga bisa mencicipi berbagai kuliner. 
  • Fam Trip Difabel, Juni 2023. Tur wisata yang ramah bagi penyandang disabilitas, diikuti oleh teman tuli, buta, bisu, tunadaksa dari berbagai latar belakang dan usia.
  • 26 Juli 2023, Sarasehan Hari Koperasi. Digagas bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UKM Kulon Progo, agenda ini akan diselenggarakan di sejumlah desa wisata di bumi menoreh. Dengan ikut hadir mengunjungi sarasehan, kamu bisa melihat langsung potensi dan kecantikan desa wisata yang dimiliki Kulon Progo.
  • Agustus 2023, Gala Premiere Film Pariwisata. Paham akan geliat seni film dan semakin banyaknya sineas baru berbakat, Pemerintah Kulon Progo mewadahinya dengan Gala Premiere di Auditorium Taman Budaya Kulon Progo.

Sementara itu mengutip laman resmi pemerintah setempat, ada alasan khusus yang melatarbelakangi cakupan 'Kulon Progo Calendar of Event 2023' berasal dari macam-macam kegiatan.

Menurut Sekretaris Daerah Kulon Progo, Triyono, sektor pariwisata mencakup banyak sektor bukan hanya tentang obyek wisata saja. Melainkan juga biro perjalanan, ekonomi kreatif, kuliner dan penginapan yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat beberapa waktu lalu.

Dalam membangkitkan ekonomi daerah lewat pariwisata, di tahun ini, perlu gotong-royong dan kolaborasi antar OPD; seluruh stakeholder yang ada turut serta pula diajak ke dalamnya.

"Pada akhir tahun lalu, Presiden RI secara resmi telah mencabut PPKM. Kini saatnya bagi kita bangkit dan menata kembali kepariwisataan, agar dunia pariwisata dapat kembali menjadi lokomotif penggerak perekonomian," kata dia.

Triyono menambahkan, dengan dirilisnya Calendar of Event, masyarakat dapat mengetahui agenda kegiatan yang akan diselenggarakan. Sehingga bisa merencanakan agenda mengunjungi atau menyaksikannya langsung.

"Hal ini tentunya dapat membantu meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kulon Progo, dan berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Kulon Progo," imbuhnya.

Baca Juga: Hidupmu Terasa Berat dan Penat? Kunjungi Wisata Religi Sejenak, Hati Tenang Batin Lapang

Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo, Joko Mursito mengungkap, total ada 100 event yang diadakan pada tahun ini. 

Sudah siap mengisi liburan tahun ini dengan berkunjung ke Kulon Progo? Selalu ada sesuatu di Yogyakarta.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno27 April 2025, 20:17 WIB

Intel Dikabarkan akan Lakukan PHK Puluhan Ribu Karyawannya

Sejumlah orang yang tidak disebutkan jumlahnya akan kehilangan pekerjaan karena perusahaan berupaya memangkas manajemen menengah.
Intel. (Sumber: Intel)
Lifestyle27 April 2025, 19:53 WIB

McDonalds Indonesia Hadirkan Paket A Minecraft Movie Meal dan Happy Meal Eksklusif

Bagi konsumen yang membeli paket ini bisa mendapat karakter dalam gim Minecraft.
McDonalds paket A Minecraft Movie Meal. (Sumber: istimewa)
Techno27 April 2025, 18:44 WIB

Motorola Rilis Moto Buds Loop, Earbud Bertabur Kristal Swarovski

Moto Buds Loop dengan kristal Swarovski adalah perpaduan sempurna antara kemewahan dan inovasi.
Motorola Moto Buds Loop. (Sumber: motorola)
Automotive27 April 2025, 16:59 WIB

Digelar di Sam Poo Kong, Ribuan Pengunjung Padati IMX 2025 Semarang

IMX 2025 Semarang terbukti menjadi magnet kuat bagi pecinta otomotif dan lifestyle.
Gofar Hilman (kiri) memperkenalkan Suzuki S-Presso yang sudah ia modifikasi. (Sumber: istimewa)
Techno27 April 2025, 16:35 WIB

Spotify AI Playlist Diluncurkan di 3 Benua Ini dan Karibia

Total ada 40 pasar tambahan yang ini memiliki fitur AI Playlist.
Spotify AI Playlist. (Sumber: spotify)
Startup27 April 2025, 16:12 WIB

McEasy Umumkan Pendanaan dari InnoVen Capital SEA, Transformasi Rantai Pasok

Pendanaan ini diterima setelah McEasy mengumumkan permodalan seri A+.
Startup McEasy.
Techno27 April 2025, 15:38 WIB

Bitcoin Tembus US$93.000 dan Saham AS Menghijau Imbas Optimisme Perdagangan AS-China

Namun risiko masih membayangi atas kenaikan ini.
Ilustrasi Bitcoin.
Techno25 April 2025, 20:09 WIB

Audio-Techinca Hotaru: Pemutar Piringan Hitam Senilai Ratusan Juta yang Bisa Melayang dan Bersinar

Turntable ini hanya akan diproduksi sebanyak seribu unit.
Turntable Audio-Technica Hotaru bersinar dalam beberapa mode dan palet warna yang berbeda. (Sumber: Audio-Technica)
Techno25 April 2025, 19:41 WIB

Motorola Luncurkan Smartwatch Pertamanya: Moto Watch Fit

Daya tahan baterai selama 16 hari kedengarannya mengesankan.
Motorola Moto Watch Fit. (Sumber: Motorola)
Techno25 April 2025, 19:16 WIB

Rayban x Meta Hadirkan Fitur-fitur Anyar, Terjemahan Langsung dan AI

Konsumen juga dapat memesannya dalam beberapa pilihan warna baru.
Kacamata pintar Rayban Meta.