Bingung Mencari Kado yang Personal Untuk Orang Tersayang? Benda Ini Bisa Jadi Rekomendasi

Uli Febriarni
Sabtu 18 Maret 2023, 09:15 WIB
Cubify (Sumber: Universitas Indonesia)

Cubify (Sumber: Universitas Indonesia)

Memberikan kado sering dilakukan oleh banyak di antara kita, sebagai bentuk menghargai momen spesial yang dimiliki oleh orang terdekat.

Meski demikian, kado juga bisa diberikan tanpa menunggu momen spesial. Hal itu dikarenakan, sejatinya, kado bisa mewakilkan bentuk kasih sayang atau perhatian kepada teman, sahabat, kerabat, keluarga, pasangan bahkan kolega.

Namun, mungkin kita terkadang merasa bingung mencari kado yang tepat untuk mereka. Karena diyakini, memberikan kado yang sifatnya personal, tentu akan lebih berkesan dan semakin mendekatkan kita dengan penerima kado.

Bila kebingungan itu melanda kamu, maka kamu bisa menjadikan kotak persegi imut bernama 'Cubify' sebagai salah satu pemberian.

Cubify adalah rekomendasi kado yang dibuat dengan do it yourself. Cubify adalah wujud hobi menjadi bisnis, yang dirintis oleh empat mahasiswa Universitas Indonesia (UI).

Siapa yang punya ide cemerlang melahirkan Cubify ini ya? Mereka adalah sebuah tim, beranggotakan Fauzan Al Farisi (Teknik Elektro 2018), Ahmad Nurhadiyan (Teknik Industri angkatan 2018), Rasha Lattifa (Teknik Elektro angkatan 2018), dan Proudhia Perkasa (Fakultas Farmasi angkatan 2018). Mereka memadukan bidang teknologi dan elektronik dalam merintis usaha berupa kado customized, Cubify ini.

Fauzan mengungkapkan bahwa, ide untuk memulai usaha ini bermula dari hobi dan keahliannya.

"Saya suka membuat proyek-proyek do it yourself dengan teknologi dan selalu mendapat feedback positif dari teman-teman dan keluarga. Saya pikir, mengapa tidak mencoba membuat ini menjadi bisnis yang nyata?," ungkapnya, dikutip dari laman resmi, Sabtu (18/3/2023).

Rasha menjelaskan, Cubify memungkinkan pelanggan untuk memesan kado yang personal, contohnya gantungan kunci kotak musik yang diprogram untuk memainkan lagu-lagu favorit dari pemesan.

Kado tersebut dapat menampilkan foto, teks, atau logo melalui sebuah layar kecil, yang dibuat sesuai keinginan pemesan.

"Kami ingin memenuhi kebutuhan akan kado yang unik dan berkesan untuk pelanggan kami. Kado-kado elektronik ini tidak hanya indah secara visual, tetapi juga memberikan pengalaman personal yang unik dan tak terlupakan dengan teknologi yang terintegrasi," tutur Rasha.

Sementara itu anggota lain dari tim Cubify itu, Proudhia, menyatakan bahwa tim mereka ingin memberikan kualitas terbaik dan layanan yang baik kepada pelanggan mereka. Tim berharap dapat berkembang dengan baik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Dalam pengembangan produk dan teknologi Cubify, Fauzan dan rekan-rekannya mendapatkan dukungan dari Unit Wirausaha dan Inovasi Fakultas Teknik (FT). Unit yang dibentuk pada 2022 tersebut, memfokuskan kegiatan pada pengembangan inovasi dan wirausaha bagi para mahasiswa, alumni, tenaga pengajar, maupun tenaga kependidikan. Dukungan diberikan dalam bentuk akses ke jaringan bisnis, mentoring, serta fasilitas pengembangan produk.

Dekan FT Universitas Indonesia, Prof.Heri Hermansyah mengakui, ia percaya sivitas akademika FT di universitas tersebut memiliki kemampuan dan kreativitas untuk mengembangkan produk-produk yang inovatif.

Melalui Unit Wirausaha dan Inovasi, FT Universitas Indonesia akan terus memandu dan mengarahkan innovator-inovator entrepreneur Indonesia, ke depannya untuk menciptakan berbagai produk inovasi dan peluang bisnis.

Tertarik menjadikan Cubify sebagai kado? Untuk saat ini, usaha yang dijalankan Fauzan dan tim masih dilakukan secara daring yang dapat dipesan melalui https://elgiftsid.carrd.co/ dan terbatas melayani area di sekitar Jabodetabek.

Namun pada pengembangan selanjutnya mereka akan memperluas jangkauan bisnis, bahkan berencana mengeskspor Cubify. Beberapa bulan ke depan, Fauzan dan tim berharap dapat menambah variasi produk dan pilihan desain untuk meningkatkan daya tarik bisnisnya. 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle20 April 2024, 16:22 WIB

Kamu Merasa Tambah Gendut? Bisa Jadi Karena Kurang Tidur

Beberapa dampak buruk yang dirasakan dan dialami tubuh ketiak kurang tidur
tertidur (Sumber: freepik)
Techno20 April 2024, 16:08 WIB

WhatsApp dan Threads Dihapus dari AppsStore di Pasar China

Bagi pengguna di China, Apple telah menghapus WhatsApp dan Threads
China. (Sumber: istockphoto)
Techno20 April 2024, 15:54 WIB

Video Streaming di Twitch Hadir dengan Tampilan Vertikal

Mengekor TikTok dan sejumlah platform lainnya, Twitch kini punya tampilan video streaming vertikal
Twitch (Sumber: Shutterstock via Tom's Guide)
Lifestyle20 April 2024, 15:32 WIB

Pendidikan Gender dan Seksisme dari Orang Tua, Bisa Mencegah Anak Terjebak Konten Porno

Berikut Ini Daftar Peran Orang Tua, yang Dapat Dilakukan dalam Mencegah Anak Terjebak Konten Porno
(ilustrasi) anak sedang melihat konten di internet tanpa pendampingan (Sumber: freepik)
Techno20 April 2024, 15:14 WIB

Begini Cara Melawan Pornografi di Indonesia

Begini Cara Melawan Pornografi di Indonesia
menjauhi konten porno (Sumber: freepik)
Techno20 April 2024, 14:58 WIB

Pemerintah RI Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online

Pemerintah RI Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
ilustrasi judi online (Sumber: freepik)
Techno19 April 2024, 16:27 WIB

Apple akan Ekspansi Apple Developer Academy ke-4 di Bali

Apple Developer Academy berekspansi ke Bali, Indonesia.
Ilustrasi Apple Developer Academy yang ada di Indonesia. (Sumber: Apple)
Lifestyle19 April 2024, 16:17 WIB

Akibat Pencemaran Nama Baik, NewJeans Tuntut Google untuk Ungkap Identitas Seorang Youtuber

Grup ini hanyalah band K-pop terbaru yang menerapkan UU pencemaran nama baik di Korea Selatan yang terkenal keras untuk menyerang pengguna internet.
NewJeans. (Sumber: Gary Miller/FilmMagic)
Techno19 April 2024, 15:55 WIB

Meta Menambahkan Chatbot Kecerdasan Buatannya yang Didukung Llama 3, Tersedia di 4 Aplikasinya

Chatbot tersebut ada di bilah pencarian pada semua aplikasinya.
Meta AI Search yang tersedia di Instagram. (Sumber: Meta)
Automotive19 April 2024, 15:32 WIB

VinFast VF e34 Resmi Mengaspal di Indonesia, Berapa Harganya?

Debut di Indonesia dengan VF e34, SUV elektrik segmen C yang dikonfigurasi untuk pasar kemudi kanan.
Mobil listrik VinFast model VF e34. (Sumber: VinFast)