Acer Meluncurkan Laptop Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition, Nikmati Konten 3 Dimensi

Rahmat Jiwandono
Minggu 21 Januari 2024, 10:50 WIB
Acer merilis laptop Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition. (Sumber: Acer)

Acer merilis laptop Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition. (Sumber: Acer)

Techverse.asia - Acer mengumumkan kehadiran teknologi 3D Spatial Labs ke lini produk laptop Aspire. Acer Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition memiliki dimensi 15,6 inci dengan resolusi Ultra High Definition (UHD) yang kini telah didukung teknologi Spatial Labs.

Teknologi tersebut memungkinkan pengguna untuk menikmati beragam konten tiga dimensi (3D) tanpa perlu menggunakan kacamata khusus.

Gawai tersebut pastinya sudah menyematkan berbagai fitur AI dari Microsoft Copilot lewat platform Windows 11 guna mendukung pekerjaan konten kreator dan membantu mereka melihat objek 3D dalam bentuk yang lebih nyata.

Baca Juga: ASUS Zenbook DUO, Laptop OLED Layar Ganda Pertama di Dunia

Selain itu, Acer juga melengkapi laptop ini dengan solusi serta dukungan kecerdasan buatan lewat fitur Acer Purified View dan Purified Voice yang bisa memberikan pengalaman conference call dan meeting online.

Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition terbaru sudah mengintegrasikan teknologi Spatial Labs yang didukung dengan penggunaan prosesor Intel Core i7 13620H dan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 4050 Laptop guna menghadirkan pengalaman menikmati konten 3D yang lebih optimal.

Perangkat ini juga sudah punya dukungan Spatial Labs Experience Center Pro, di mana fitur tersebut membawa sejumlah aplikasi yang telah mendukung teknologi Spatial Labs.

Teknologi Spatial Labs Go mengubah berbagai konten dua dimensi (2D) menjadi konten 3D baik itu foto, video, hingga konten video Youtube secara real-time. Berkat aplikasi pemutar video Spatial Labs Player juga memberikan opsi guna menikmati konten baik dalam format 2D atau 3D.

Baca Juga: Karya Tiga Seniman Mejeng di Casing Samsung Galaxy S24 Series

Buat para konten kreator pun juga bisa menggunakan teknologi Spatial Labs Model Viewer untuk mengubah berbagai konten dengan format CGI dan CAD ke format ilustrasi 3D untuk hasil yang lebih detail.

Acer Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition juga sudah dilengkapi teknologi Acer's Open XR yang juga mendukung Spatial Labs Unity dan Unreal Engine untuk pembuatan konten 3D. Guna mempermudah pekerjaan 3D, pemakai juga dapat memanfaatkan fungsi Microsoft Copilot di Windows 11 yang bisa diakses melalui tombol khusus di keyboard supaya jadi lebih cepat.

Laptop ini hadir membawa layar IPS selebar 15,6 inci yang memiliki resolusi UHD dan color gamut Adobe RGB 100 persen dan tersedia pilihan untuk mengubah viewing mode baik untuk mode 2D maupun 3D.

Baca Juga: Paket RoaMAX Umroh dari Telkomsel: Harganya Lebih Murah, Kuota Internet Sampai 20GB

Untuk menambah pengalaman menikmati konten serta bekerja menjadi lebih menyenangkan, laptop ini telah didukung dengan fitur Acer Purified Voice dan Purified View yang diperlukan saat harus meeting online maupun conference call.

Terdapat fungsi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) pada kedua teknologi itu yang bisa menghilangkan berbagai kebisingan (noise) dan membuat pengalaman berkomunikasi jadi lebih menyenangkan.

Acer pun melengkapi Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition dengan sistem pendingin Acer's Twin Air yang punya tiga pipa pembuangan yang terbuat dari tembaga guna distribusi panas yang lebih maksimal.

Pemakainya pun dapat mengakses sejumlah pengaturan laptop lewat fungsi Acer Sense. Perusahaan juga melengkapi Acer Aspire 3D 15 Spatial Labs Edition dengan kapasitas RAM hingga 32GB DDR5 dan opsi penyimpanan hingga 2TB dan berbagai opsi konektivitas mulai dari port HDMI 2.1, port USB Type-C dengan dukungan Thunderbolt 4, serta jaringan Wifi 6.

Baca Juga: Konektivitas Cerdas Laptop dan Smartphone, Kini Hadir di Samsung Galaxy Book4 Series

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno27 Juli 2024, 15:51 WIB

ASUS Umumkan Perilisan Hardware Kelas Server dengan Dukungan AMD EPYC 4004

Hardware ASUS kelas server dengan prosesor AMD EPYC™ 4004 menonjolkan performa dan densitas tingkat tinggi.
AMD EPYC™ 4004 (Sumber: Asus)
Techno27 Juli 2024, 14:35 WIB

DeepL Menambahkan Aksara Mandarin Tradisional di Pilihan Bahasa Terjemahan

Dengan kehadiran bahasa Mandarin tradisional ini, jumlah total bahasa yang dimiliki DeepL menjadi 33 bahasa,
(ilustrasi) DeepL menambahkan translasi ke aksara Mandarin tradisional (Sumber: DeepL)
Automotive27 Juli 2024, 13:36 WIB

Delta Electronics Kenalkan Aneka Solusi Pengisian Daya Mobil Listrik Termutakhir

Rangkaian produk dan layanan TEB dapat mempermudah pemasangan dan peningkatan infrastruktur charging station di rumah, gedung, dan ruang publik.
Delta Pamerkan Inovasi Pengisian Daya Mutakhir di GIIAS 2024 (Sumber: Delta)
Automotive27 Juli 2024, 12:35 WIB

Subaru Bawa Produk Edisi Terbatas di GIIAS 2024 & Umumkan Belum Akan Fokus Elektrifikasi

Subaru membawa SUV Subaru ADVENTURE Edition (Crosstrek dan Forester), Subaru BRZ dengan paket STI Performance Parts, dan Subaru WRX M/T dengan EyeSight terbaru.
Subaru BRZ dengan STI Performance Parts (Sumber: Subaru)
Automotive27 Juli 2024, 11:50 WIB

Mejeng di GIIAS 2024, Lebih dari 100 Unit IONIQ 5 N Diborong Konsumen

Angka pembelian mencapai tiga digit itu, berasal dari penjualan melalui website dan tenaga sales Hyundai.
Mejeng di GIIAS 2024, lebih dari 100 unit Hyundai Ioniq 5 N dipesan (Sumber: Hyundai Indonesia)
Automotive26 Juli 2024, 20:36 WIB

Nissan Sakura dan Ariya Mejeng di GIIAS 2024, Begini Spek Mesinnya

Dua mobil listrik ini termasuk kategori BEV.
Nissan Ariya dan Sakura debut di GIIAS 2024. (Sumber: Nissan)
Automotive26 Juli 2024, 19:19 WIB

GIIAS 2024: Isuzu Meluncurkan MU-X dan D-Max Single Cabin 2024

Dua mobil ini mumpuni untuk melintasi berbagai wilayah off-road.
Isuzu mengumumkan MU-X dan D-Max SC di GIIAS 2024. (Sumber: isuzu)
Techno26 Juli 2024, 18:17 WIB

Google Update Play Store dengan Ulasan Aplikasi Bertenaga Kecerdasan Buatan

Pembaruan fitur ini sudah tersedia untuk semua pengguna Android.
Google Play Store kini ditenagai dengan kecerdasan buatan. (Sumber: Google)
Techno26 Juli 2024, 16:48 WIB

Butuh Kolaborasi dan Tindak Lanjut dari Pemerintah untuk Transformasi Digital Indonesia

Indonesia menjadi salah satu destinasi investasi digital yang menggiurkan.
Ilustrasi transformasi digital. (Sumber: freepik)
Startup26 Juli 2024, 16:29 WIB

Koltiva Dukung Pemkab Aceh Singkil: Tandatangani MoU Tata Kelola Kelapa Sawit

Kolaborasi ini juga ditandai dengan peluncuran dasbor Multi Stakeholder Forum (MSF) Aceh Singkil
Koltiva dan Pemkab Aceh Singkil tandatangani MoU tentang tata kelola kelapa sawit.