Bootcamp IndoBisa 2024 Memasuki 2 Tahap Akhir, Bantu Siapkan Startup Bertemu Investor

Rahmat Jiwandono
Jumat 04 Oktober 2024, 17:52 WIB
Peserta bootcamp IndoBisa 2024 di Kota Bekasi, Jawa Barat. (Sumber: Kemenparekraf)

Peserta bootcamp IndoBisa 2024 di Kota Bekasi, Jawa Barat. (Sumber: Kemenparekraf)

Techverse.asia - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) punya program Indonesia Business Startup Matchmaking (IndoBisa 2024) yang sudah bergulir sejak Juni tahun ini. Ya, sekarang IndoBisa 2024 telah memasuki tahap ketiga dan keempat.

Dua tahapan tersebut itu pun telah terlaksana dalam jangka waktu yang bersamaan pada 2-4 Oktober 2024, yang berlokasi di Hotel Harris Summarecon, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga: Kisah Startup Gotong Royong Digital Kitabisa Ekspansi ke Sektor Asuransi

Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf Rizki Handayani menyatakan bahwa di program IndoBisa 2024 telah menetapkan sebanyak 30 perusahaan rintisan (startup) yang menjadi finalis dan akan melaju ke tahap ketiga yaitu Fundraising Bootcamp and Mentoring.

"Sebelum meneruskan ke tahap keempat yakni Pitching Day," kata Rizki dalam siaran persnya kami kutip pada Jumat (4/10/2024).

Adapun untuk pelaksanaan Fundraising Bootcamp and Mentoring bakal diisi oleh para narasumber yang berkompeten dan tentunya ahli di bidang startup serta investasi. Setelah itu, ujarnya, para finalis tersebut akan memperoleh mentoring dari para mentor yang mumpuni.

Baca Juga: Pink Floyd Menjual Hak Musik ke Sony Seharga Rp6 Triliun Lebih, Ada Apa?

"Pelaksanaan mentoring ini dilakukan untuk membantu para finalis startup guna mengevaluasi kesiapannya dalam memulai proses fundraising (pengumpulan dana). Ada beberapa hal yang akan menjadi fokus dari mentor ialah menilai investment deck, financial modeling, dan financial evolution," jelasnya.

Menurut dia, dengan terlaksananya proses mentoring serta evaluasi bertujuan supaya setiap finalis IndoBisa 2024 dapat lebih memahami kesiapan investasi. Dengan cara memperbaiki strategi dan tahu startegi ketika berhadapan dengan pemodal, hingga mendapatkan investasi.

"Kesiapan investasi tersebut adalah salah satu hal yang penting, bahkan sangat ditekankan dalam program IndoBisa 2024," katanya.

Baca Juga: Casio Perkenalkan G-SHOCK Analog Baru, Jam Tangan Chronograph dan Bezel Oktagonal

Bagi perusahaan rintisan yang memiliki model bisnis yang solid, akan punya peluang lebih besar untuk memperoleh permodalan. Oleh karenanya, para finalis akan dibimbing langsung oleh para ahli yang berpengalaman di dunia investasi serta modal ventura (venture capital) guna membantu mereka menyiapkan diri dengan maksimal.

Selanjutnya, Direktur Akses Pembiayaan Kemenparekraf Anggara Hayun Anujuprana menyampaikan, para mentor yang akan memberi bimbingan kepada para finalis IndoBisa 2024 terdiri atas Vice President Investment of Living Lab Ventures Edmund Caruli, Head of Investment Genesia Ventures Elsha E. Kwee, dan Head of Invesment BRI Ventures Bima Setiaji.

"Lewat bootcamp ini, kami berharap para peserta siap (untuk) dipertemukan dengan perusahaan modal ventura. Bootcamp Indobisa 2024 juga diharapkan dapat menambah jejaring, meningkatkan pengembangan ide bisnis, hingga peluang kolaborasi antar startup," ujar Hayun.

Tujuan serta maksud dari diselenggarakannya bootcamp IndoBisa 2024 ialah sebagai wadah bagi perusahaan startup berbagi pengalaman, belajar dari mentor, hingga memperluas jaringan dengan investor serta pelaku industri pariwisata dan ekonomi kreatif lainnya.

Baca Juga: GoTo Group Hadirkan Program Associate Product Manager Bootcamp, Bakal Jadi Karyawan

Seperti diketahui, IndoBisa 2024 adalah platform yang disediakan oleh pemerintah untuk menghubungkan perusahaan-perusahaan startup lokal dengan investor, mentor, hingga pemangku kepentingan terkait dalam ekosistem bisnis. "Kami berharap program ini bisa melahirkan startup bisnis yang berkelanjutan," ungkap Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno.

Program kolaborasi Kemenparekraf dengan Asosiasi Modal Ventura Indonesia (Amvesindo) tersebut hadir dengan tujuan untuk memperkuat ekosistem perusahaan rintisan di dalam negeri.

Menurut mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2019 itu, penguatan ekosistem startup di Indonesia sangat penting dan menjanjikan bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia di mana tercatat ada 2.562 perusahaan startup.

"Kami optimistis dan berpikiran positif, tapi pada suatu saat nanti lapangan pekerjaan yang berkualitas, lingkungan hidup yang berkelanjutan, maupun akses terhadap pendidikan serta kesehatan yang baik akan disolusikan oleh para startup tersebut," katanya.

Baca Juga: Startup Studio Indonesia Batch 8 Resmi Dimulai, Ini 17 Startup Terpilih

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive30 Januari 2026, 18:35 WIB

Warna-warna Baru Yamaha Grand Filano Hybrid, Simak Daftar Harganya

Skutik kalcer stylish pilihan anak muda 2026.
Yamaha Grand Filano Hybrid warna Greenish Gray. (Sumber: Yamaha)
Automotive30 Januari 2026, 18:04 WIB

Scomadi Technica 200i Adventure Double Shock Dipasarkan Rp105 Juta

Skutik ini cocok dipakai untuk berpetualang.
New Scomadi Technica 200i Adventure Dual Shock (DS). (Sumber: Scomadi)
Techno30 Januari 2026, 17:22 WIB

ASUS Vivobook S16 2026 Pakai Prosesor Snapdragon X2 Elite, Ini Harganya

PC Copilot+ 16 inci yang cerdas, bertenaga, dan bergaya untuk generasi mendatang.
ASUS Vivobook S16 2026. (Sumber: ASUS)
Techno30 Januari 2026, 16:33 WIB

Harga dan Spesifikasi Lengkap Shokz OpenFit Pro, Bisa Dengarkan Lagu Selama 12 Jam

Era baru audio open-ear dengan pengurangan kebisingan canggih.
Shokz OpenFit Pro. (Sumber: Shokz)
Automotive30 Januari 2026, 16:20 WIB

Tesla Tak Lagi Produksi Model S dan Model X, Ada Apa?

Produksi kedua model tersebut akan dihentikan pada kuartal berikutnya.
Tesla Model X. (Sumber: Tesla)
Automotive30 Januari 2026, 15:50 WIB

Speedometer Assy Comb pada Suzuki Grand Vitara Bermasalah, Bisa Diganti Gratis

Suzuki mengadakan program Product Quality Update kaitannya dengan kendala tersebut.
Suzuki Grand Vitara.
Techno30 Januari 2026, 15:04 WIB

QCY Luncurkan MeloBuds N20, Ada 2 Warna dan Harganya Rp500 Ribuan

Earbud nirkabel hybrid NC Premium untuk pengalaman mendengarkan yang lebih baik.
QCY Melobuds N20. (Sumber: QCY)
Techno30 Januari 2026, 14:38 WIB

Garmin Apporach J1: Smartwatch GPS Khusus untuk Pegolf Junior

Jam tangan golf GPS pertama yang dilengkapi fitur-fitur yang berfokus pada pembelajaran dan peningkatan kemampuan.
Garmin Approach J1. (Sumber: Garmin)
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)