Komik Setan Jalanan Jadi Eksperimen AI-generated Art & Menuju Proyek Live Action!

Uli Febriarni
Kamis 30 Maret 2023, 07:58 WIB
Setan Jalanan (Sumber : @pemotormisterius)

Setan Jalanan (Sumber : @pemotormisterius)

Indonesia akan mencatatkan sejarah baru dalam berkreasi menggunakan kecerdasan buatan! Setan Jalanan si pemotor misterius, yang awalnya hadir dalam bentuk novel grafis garapan Franki 'Pepeng' Indrasmoro, kini menuju proyek live action-nya.

Penggunaan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan makin marak di masa kini, tak terkecuali di bidang seni. Pro dan kontra muncul di tengah masyarakat, karena penggunaan AI-generated Art dalam karya visual banyak dianggap mengurangi citarasa seni menggambar. Belum lagi masalah hak cipta dan tiru-meniru yang jadi masalah genting soal bagaimana menghargai karya seni pribadi. Namun, di sisi lain masih ada seniman visual yang merasa terbantu dengan adanya teknologi baru ini.

Misalnya saja diungkap oleh seorang pengajar seni Desain Komunikasi Visual Institut Kesenian Jakarta, Dodi Triaviandi. Ia saat ini sedang bereksperimen dengan AI-generated Art atau seni AI generatif.

"AI-generated Art (melalui prompt text) -baik menggunakan Midjourney, Dall-E, Stable Diffusion atau tools lainnya- , sangat membantu kreator visual mempercepat proses kreatifnya. Baik pemanfaatannya sebagai referensi, ataupun membantu meng-generate visual berdasarkan konsep visual si kreator," kata dia, dikutip dari akun media sosial Jagatverse, Kamis (30/3/2023).

Nah, usut punya usut, Dodi ini ditunjuk oleh FranKKomiK untuk menggarap ilustrasi sebuah proyek novel grafis yang digagas oleh Franki Indrasmoro, sang kreator dan penulis karakter komik Setan Jalanan

Saat ini, novel grafis ini terbit di platform Instagram @pemotormisterius dengan format tampilan teks berpadu ilustrasi AI-generated.

Kala ditanya kenapa akun media sosial Setan Jalanan diberi nama @pemotormisterius, Franki mengungkap bahwa pemotor misterius adalah julukan yang didapat oleh sang Setan Jalanan, dari media-media berita yang meliput aksinya.

"Agar menjadi pembeda dengan entitas yang ada sebelumnya, menurut saya memakai nama akun @pemotormisterius sepertinya akan lebih menarik," tutur penggebuk drum grup Naif ini.

Franki dan Dodi juga turut dibantu oleh Aria Baja, rekan Franki di FranKKomiK. Aria menjelaskan, Pemotor Misterius merupakan salah satu amplifikasi dari Komik Setan Jalanan, dalam rangka menjadi sebuah movie series

"Nah, dengan hadirnya novel grafis Pemotor Misterius yang ilustrasinya berbasis AI-generated ini, diharap bisa lebih memperkenalkan Setan Jalanan yang lebih fresh kepada generasi sekarang, dengan segala relevansinya. Baik melalui pendekatan cerita maupun visual," imbuh Aria. 

Yak! apa yang diungkap oleh Aria bukan isapan jempol. Akun Jagatverse sudah mengonfirmasi bahwa, Setan Jalanan saat ini tengah dalam proses menuju adaptasi live action movie series di salah satu media internasional papan atas yang ada di Indonesia. 

Tapi, layanan tersebut masih dirahasiakan, demikian juga kabar lebih detail soal proyek film Setan Jalanan ini. Tetapi untuk yang ingin mulai mengenal Setan Jalanan, bisa mulai mengecek akun @pemotormisterius.

Beberapa unggahan yang muncul sepertinya bakal membuat kita bertanya-tanya, seperti apa sosok gahar Setan Jalanan ini?

Jadi, untuk yang belum pernah membaca sebelumnya, kali pertama komik novel grafis Setan Jalanan dirilis resmi Mei 2014.

Pada volume 1, novel grafis ini mengenalkan tentang seorang pemuda bernama Kelana. Dalam waktu-waktu tertentu, Kelana akan berubah menjadi Setan Jalanan, yaitu sesosok pengendara motor yang berada di antara gelap dan terang.

Sedikit mengutip dari akun promosi Setan Jalanan, dikisahkan kalau di suatu pagi, sejumlah warga Kampung Berlan menemukan tiga tersangka begal dalam kondisi terikat dengan rantai, di tengah Jln.Matraman, Jakarta Pusat.

Polisi masih menyelidiki siapa pelaku yang membekuk para begal ini. Dibekuknya para begal berbarengan dengan desas-desus adanya pemotor misterius, yang melesat dengan motornya seperti setan.

Meski ada warga yang berhasil mengabadikan sosok si pemotor misterius lewat handphone, namun tidak tampak begitu jelas. Kepolisian turut menggunakan teknologi untuk mencitrakan sosok yang ditangkap kamera handphone warga tersebut, yang nampak hanya serba gelap.

Februari 2015, drummer band Naif Franki Indrasmoro telah merilis volume ke-2. 

Pada Volume 2, Kelana akan menghadapi segerombolan teroris, sekaligus harus berhadapan dengan pasukan khusus polisi anti teroris yang menganggap Setan Jalanan sebagai pengacau rencana mereka.

Tidak perlu membandingkan pemotor misterius ini dengan Ghost Rider ya, karena Jagatverse dengan tegas menyebut kalau sosok ini 'Bedaaa jauh' dengan pemotor berapi Johnny Blaze itu.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno26 April 2024, 20:26 WIB

Sah! UU yang Mengharuskan ByteDance Menjual TikTok

Sah! UU yang Mengharuskan ByteDance Menjual TikTok di Amerika
Amerika sahkan UU yang mewajibkan ByteDance menjual TikTok (Sumber: Shopify)
Startup26 April 2024, 19:52 WIB

PLans: Aplikasi Pemantau Kesehatan Reproduksi Perempuan, Pengguna Bisa Terhubung dengan Layanan Kesehatan

PLans: Aplikasi Pemantau Kesehatan Reproduksi Perempuan, Pengguna Terhubung dengan Profesional dan Layanan Kesehatan
PLans, aplikasi digital pemantau kesehatan reproduksi (Sumber: PLans)
Techno26 April 2024, 19:27 WIB

Bijak Bermedia Sosial, Jangan Sampai Ada Galih Loss Berikutnya

Bijak Bermedia Sosial, Jangan Sampai Ada Galih Loss Berikutnya
(ilustrasi) menggunakan media sosial dengan bijak (Sumber: freepik)
Lifestyle26 April 2024, 17:08 WIB

Taman Hiburan Peppa Pig akan Dibangun di China, Dibuka pada 2027

Taman hiburan luar ruang Peppa Pig di Shanghai segera menjadi atraksi unggulan di kota tersebut.
Ilustrasi taman hiburan Peppa Pig yang akan dibuka di Shanghai, China. (Sumber: istimewa)
Lifestyle26 April 2024, 16:54 WIB

Converse Hadir Bertabur Berlian Swarovski Pada Model Chuck 70 De Luxe Squared

Converse dan Swarovski berkolaborasi hadirkan koleksi sepatu Chuck 70 De Luxe Squared
Converse Chuck 70 De Luxe Squared (Sumber: Converse)
Lifestyle26 April 2024, 16:42 WIB

The Death of Slim Shady Bakal Jadi Album Eminem yang ke-12

Album baru Eminem ini diperkirakan akan rilis di akhir 2024.
Eminem.
Lifestyle26 April 2024, 16:27 WIB

Literasi Keuangan Penting untuk Dimiliki Supaya Tak Terjebak Pinjol Ilegal

Pentingnya literasi keuangan untuk hindari jebakan pinjol.
Ilustrasi platform fintech lending (pinjol) Akulaku (Sumber: Akulaku)
Techno26 April 2024, 16:00 WIB

vivo V30e: Punya Desain Slim dan Layar Curved, Meluncur ke Indonesia 2 Mei 2024

vivo V30e: Punya Desain Slim, Layar Curved, dan Baterai 5.500 mAh
vivo V30e (Sumber: vivo)
Travel26 April 2024, 15:54 WIB

AirAsia Move Meluncurkan ASEAN Explorer Pass, Permudah Pengguna Eksplorasi Asia Tenggara

Perkuat posisi sebagai OTA untuk memenangkan pasar ASEAN.
AirAsia Move meluncurkan ASEAN Explore Pass. (Sumber: airasia move)
Techno26 April 2024, 15:29 WIB

X Segera Meluncurkan Aplikasi TV untuk Video

Namun masih belum diketahui kapan X akan menghadirkan fitur ini.
X (Sumber: X)