New Daihatsu Terios Meluncur di Indonesia, Tersedia Varian X, R, dan R Custom

Rahmat Jiwandono
Selasa 20 Juni 2023, 17:17 WIB
New Daihatsu Terios 2023. (Sumber : Dok. Daihatsu)

New Daihatsu Terios 2023. (Sumber : Dok. Daihatsu)

Techverse.asia – Daihatsu resmi meluncurkan penyegaran New Terios dengan tampilan yang Sporty Adventure pada awal bulan ini. Sebagai kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) berkapasitas tujuh penumpang sekaligus menjadi ikon kendaraan petualang melalui program Terios 7 Wonders ini telah hadir menemani pelanggan hampir 17 tahun di Indonesia.

Daihatsu Terios terus mendapat sambutan positif dari masyarakat, yang dibuktikan dengan lebih dari 300 ribu pelanggan yang mempercayakan pilihannya kepada Terios sejak peluncuran perdananya 2006 hingga saat ini.

“Dengan beragam fitur baru terkini, New Terios dapat menjadi mobil SUV pilihan yang cocok bagi mereka yang aktif dan berkarakter, yang ingin lebih mengaktualisasikan dirinya sesuai dengan tema Reflaction of You, sekaligus memberikan pengalaman berkendara seru serasa berpetualang,” ujar Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor, Sri Agung Handayani dilansir dari laman resminya, Selasa (20/6/2023). 

Kini, New Terios hadir dengan tiga penyegaran utama, yakni pada sisi eksterior, interior, serta fitur keamanan dan keselamatan. Pada sisi eksterior, New Terios hadir dengan desain baru yang lebih meliputi bumper, grille, smoke headlamp, dan illuminating lamp yang membuatnya tampak lebih sporty dan adventure.

Baca Juga: SUV WR-V Transmisi Manual dari Honda, Sudah Bisa Dipesan Sekarang

Dengan penyematan desain aero kit pada bagian bumper depan dan belakang, ditambah side stone guard, serta side body molding pada bagian bodi samping yang terdapat khusus pada varian tertinggi (R Custom), membuat New Terios juga tampil lebih sporty.

Tidak hanya itu, New Terios juga dibekali dengan Alloy Wheel atau roda berdiameter mulai dari 16–17 inci tergantung varian yang dipilih, membuat tampilan New Terios semakin gagah dan tangguh dalam melewati berbagai kondisi jalan.

Sedangkan pada bagian interior, New Terios hadirkan suasana kabin baru yang elegan dan sporty dengan dominasi tema hitam dipadukan aksen merah, serta jok kursi kombinasi kulit membuatnya semakin terlihat. Berkendara dengan New Terios juga semakin nyaman dan menyenangkan tanpa takut kehabisan baterai smartphone selama perjalanan berkat fitur wireless charger yang terdapat pada console box.

Selain itu, dengan adanya Touchscreen Audio 7 inch yang modern dan dapat terkoneksi dengan smartphone dan kompatibel dengan Android Auto dan Apple Car Play semakin melengkapi hiburan dan kenyamanan tersendiri bagi penggunanya selama berkendara. Semua fitur pada interior ini bisa didapatkan mulai dari varian R ke atas.

Untuk fitur keamanan dan keselamatan, New Terios juga memberikan perlindungan lebih, dilengkapi dengan 6 SRS Airbag pada sisi bagian depan dan samping yang dapat melindungi seluruh penumpang dalam mobil pada varian tertingginya, yakni R Custom.

Selain itu, New Terios juga dilengkapi dengan fitur keamanan lainnya, seperti around view monitor yang dapat menampilkan visibilitas 360 derajat sudut kendaraan, sehingga memudahkan pengendara ketika bermanuver mundur, melewati jalan sempit, serta kondisi berkendara lainnya.

Baca Juga: Toyota Luncurkan All New Yaris Cross, Kendaraan Eletrifikasi Pertama di Segmen SUV

Ditambah fitur terkini Vehicle Stability Control (VSC) yang dapat mencegah over steer dan under steer, Hill Start Assist (HSA) untuk mencegah mobil bergerak mundur saat berada di tanjakan, Anti-Lock Brake System (ABS), dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) untuk memaksimalkan performa pengereman agar lebih aman.

New Terios tersedia dalam beberapa varian, mulai dari varian X, R, dan R Custom. New Terios juga tersedia dalam varian aksesoris ADS yang dapat dipilih, serta memiliki enam pilihan warna yang diantaranya memiliki dua warna baru yakni Silver Metallic dan Greenish Gun Metal bisa dipilih sesuai selera dan karakter pelanggan.

Daihatsu New Terios dapat dimiliki oleh pelanggan dengan harga mulai dari Rp236 juta hingga Rp303 jutaan untuk harga On The Road (OTR) DKI Jakarta. Harga tersebut dapat berbeda tergantung varian, lokasi, dan wilayah.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno03 Mei 2024, 15:39 WIB

Oppo Menjadikan BSS (SEVENTEEN) sebagai Reno Expert

BSS (SEVENTEEN) ditunjuk menjadi wajah baru untuk Oppo Reno11 F 5G terbaru.
Oppo menunjuk boyband BSS (SEVENTEEN) untuk menjadi anggota Reno Expert. (Sumber: Oppo)
Techno03 Mei 2024, 15:07 WIB

TCL TV QLED PRO C655: Televisi yang Buat Aktivitas Nonton dan Ngegame Makin Greget

TCL kembali menghadirkan TV terbaru mereka, seri TV QLED Pro, TCL C655.
TCL QLED PRO C655 (Sumber: TCL)
Techno03 Mei 2024, 14:41 WIB

Meski Masuk Daftar Hitam, Huawei Ternyata Mendanai Penelitian di Amerika Serikat

Huawei diam-diam mendanai penelitian di AS setelah masuk daftar hitam.
logo Huawei (Sumber: Huawei)
Techno03 Mei 2024, 14:26 WIB

Realme C65 Punya 5 Fitur Unggulan, Apa Saja?

Kehadiran berbagai fitur unggulan ini untuk mempermudah pengguna dalam menjalani kegiatan sehari-hari.
Realme C65. (Sumber: Realme)
Techno03 Mei 2024, 13:13 WIB

Secure Folder, Fitur Galaxy A55 5G yang Bisa Lindungi Data

Secure Folder, Fitur Galaxy A55 5G yang Bisa Lindungi Data
Secure Folder pada Galaxy A55 5G (Sumber: Samsung)
Automotive02 Mei 2024, 19:26 WIB

Volta Mandala Kini Punya 2 Varian Warna Baru, Dipamerkan di PEVS 2024

Kedua warna tersebut untuk memberikan pilihan warna bagi konsumen yang hendak membeli Volta Mandala.
Volta Mandala hadir dalam dua warna baru yaitu Yellow dan Brilliant White. (Sumber: dok. volta)
Techno02 Mei 2024, 19:06 WIB

Samsung Experience Store Pertama Hadir di Pondok Indah Golf, Gandeng Blibli

Grand Opening Samsung Experience Lounge Pertama di Indonesia.
Samsung Experience Lounge kini hadir di Pondok Indah Golf, Jakarta. (Sumber: istimewa)
Startup02 Mei 2024, 18:33 WIB

Alodokter x Kementerian Kesehatan: Upayakan Layanan Kesehatan yang Mudah dan Murah

Menghadirkan masa depan yang lebih cerah bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Alodokter. (Sumber: istimewa)
Techno02 Mei 2024, 17:01 WIB

Nospace Bakal Rilis Juni 2024, Media Sosial yang Menyasar Gen Z

Nospace adalah aplikasi media sosial baru yang sudah memiliki daftar tunggu hingga 500 ribu orang.
Media sosial Nospace yang digagas oleh Tiffany Zhong. (Sumber: Nospace)
Hobby02 Mei 2024, 15:16 WIB

Festival 5 Honor of Kings akan Melewati Babak Baru pada Tahun Ini

Hadiah melimpah, Hero baru, dan skin akan menanti pemain yang bergabung dalam perayaan ini.
Honor of Kings Festival High 5 akan berlangsung sampai 24 Mei 2024. (Sumber: Honor of Kings)