Mitsubishi memiliki series Xpander. Di antara series tersebut, New Xpander bisa jadi pilihan keluarga, untuk kamu yang akan menempuh perjalanan jauh, bila berminat mudik lebaran tahun ini.
Di kelasnya, Mitsubishi New Xpander adalah mobil yang sangat mengedepankan fitur-fitur penunjang aktivitas pengguna dengan kenyamanan maksimal. Karena itu sejak awal, keluarga Xpander dirancang sebagai mobil keluarga modern dengan utilitas dan akomodasi paripurna. Sangat leluasa untuk membawa penumpang dan juga barang, bahkan secara bersamaan.
Ulasan dari perusahaan mengenai kabin Mitsubishi New Xpander ini, sepertinya bisa membantu kita, untuk tahu seberapa luas kabin mobil yang satu ini.
"Berdasarkan hasil riset Mitsubishi Motors sejak 2014 di Indonesia, konsumen menginginkan ruang yang lapang dan konfigurasi tempat duduk yang sangat fleksibel. Karena itu jok keluarga Mitsubishi Xpander bisa disetel bebas untuk tujuh, enam, lima, empat, sampai dua penumpang," sebut Mitsubishi, kami kutip Minggu (12/3/2023).
Jok depan ada fungsi dasar seperti slider yang bisa mengatur maju-mundur kursi (sliding), dan reclining untuk sandarannya. Selain itu, jok driver di kabin Mitsubishi New Xpander terdapat pengatur ketinggian jok, sehingga lebih leluasa memilih posisi mengemudi yang pas.
Pengemudi juga dapat pengaturan setir tilt (naik-turun), bukan sekadar telescopic (mundur-maju), ini bisa membuat posisi menyetir lebih nyaman.
Di barisan jok tengah, bisa sliding dan reclining. Sehingga bisa dimaju-mundurkan sesuai keinginan penumpang. Slider jok baris kedua sangat penting, karena ini yang menjadi penentu legroom jok baris ketiga. Terdapat armrest tengah pada jok baris kedua, yang juga bisa difungsikan sebagai sandaran tangan penumpang; yang menciptakan ruang terbuka di sela jok baris kedua atau sebagai tempat untuk menempatkan minuman.
Tempat minuman selama perjalanan jauh sepertinya sangat krusial ya. Karena pengemudi dan penumpang harus tetap terhidrasi selama perjalanan. Agar tidak menjadi masalah di tengah jalan.