Vivo Y29 Diniagakan di Indonesia, Baterainya Sanggup Bertahan 3 Hari

Rahmat Jiwandono
Senin 24 Februari 2025, 18:49 WIB
Vivo Y29 5G. (Sumber: Vivo)

Vivo Y29 5G. (Sumber: Vivo)

Techverse.asia - Handset Vivo Y29 5G hari ini resmi dipasarkan di Indonesia, ini adalah tambahan pada jajaran seri Y milik perusahaan. Perangkat ini membawa baterai kapasitas jumbo yakni 6500mAh yang diklaim sanggup bertahan hingga tiga hari.

Dengan demikian, Vivo Y29 5G menjadi gawai dengan kapasitas terbesar dalam sejarah Vivo Indonesia, guna mendukung aktivitas yang padat. Tak hanya daya tahannya yang awet, Y29 5G juga secara eksklusif menghadirkan desain potongan marmer unik pada setiap ponsel pintarnya.

"Kami akan memperkenalkannya secara eksklusif di Kaizen Bekasi dengan kejutan spesial dan bintang tamu istimewa. Momen ini sekaligus menandai langkah baru Vivo Y Series dalam menghadirkan inovasi yang relevan bagi pelanggan," ujar Produk Manajer Vivo Indonesia Gilang Pamenan, Senin (24/2/2025).

Baca Juga: Vivo Y28 Meluncur di Indonesia, Adopsi Teknologi Star Helo

Dikatakannya bahwa acara tersebut akan dibuka untuk umum mulai pukul 19.00 WIB, memberikan kesempatan bagi penggemar teknologi untuk menjadi bagian dari perilisan Vivo Y29 5G.

Menurut Gilang, masa pakai baterai menjadi salah satu persoalan yang sering dikeluhkan oleh banyak pihak, mulai dari pelajar, pekerja lapangan, hingga ibu rumah tangga. Berdasarkan sebuah laporan terbaru dari Counterpoint Research kapasitas baterai punya porsi besar kedua dalam menentukan keputusan ketika membeli sebuah ponsel pintar.

Tapi, sekarang konsumen enggak perlu khawatir kehabisan daya sebab ponsel entry level ini dibenamkan baterai 6500mAh Blue Volt yang sanggup menjamin penggunaan hingga tiga hari dalam sekali pengisian daya penuh. Berkat kapasitasnya tersebut, Vivo Y29 5G memungkinkan untuk menikmati hiburan, produktivitas, dan aktivitas harian.

Walaupun punya kapasitas baterai yang sangat besar, perangkat ini tetap nyaman dipakai karena terdapat teknologi Blue Volt yang didesain guna mengoptimalkan ketebalan baterai tanpa perlu mengorbankan daya. Inovasi tersebut membuat Y29 5G tetap ramping dan ergonomis.

Baca Juga: Apple Intelligence Bakal Tersedia di Apple Vision Pro Mulai April 2025

"Sehingga memberikan pengalaman genggaman yang lebih ringan dan nyaman bagi pengguna," ujarnya.

Selain itu, dengan jaminan baterai lima tahun anti drop, pengguna bisa memastikan kesehatan baterainya tetap berada di atas 80 persen bahkan setelah masa penggunaan selama lima tahun, sehingga performanya tetap optimal dalam jangka panjang.

Vivo Y29 5G hadir dengan sentuh mewah lewat desain marmer eksklusif yang terinspirasi dari keindahan marmer yang ada di Tanah Air. Sebagai informasi, selama bertahun-tahun, marmer dikenal sebagai material yang elegan dan punya nilai tinggi, dengan pola alami yang unik di setiap potongannya, memberikan kesan premium yang berbeda di setiap unitnya.

"Gawai ini juga hadir dengan Compact 3D Metallic Frame, yang memberikan kesan lebih fancy dan semakin nyaman buat digenggam," katanya.

Baca Juga: Oppo A3 Meluncur di Indonesia, Cek Spesifikasi Lengkap dan Harganya

Vivo Y29 5G bukan hanya soal baterai dan desain, tapi juga ketangguhan maksimal di segala situasi ekstrem. Guna memastikan masyarakat Indonesia yakin dengan ketangguhannya, smartphone ini hadir dengan sertifikat SGS 5 Stars Plus Military Grade, menjadikannya tahan banting dalam kondisi ekstrem.

Tidak hanya itu, Vivo Y29 5G juga telah dilengkapi dengan perlindungan layar maksimal menggunakan material Schott Glass, yang memberikan daya tahan lebih terhadap goresan dan benturan, memastikan layar tetap kuat dalam berbagai situasi.

Dengan ketangguhan tersebut, gawai ini sangat cocok dipakai untuk pengguna yang sering berada di luar ruangan baik untuk bekerja atau menjalankan aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Redmi Note 14 Series Resmi Dilansir di Indonesia, Gawai Bertenaga AI

Berbicara mengenai berkegiatan di luar ruangan, selain ketahanan, perlindungan dari air dan debu juga patut menjadi perhatian. Sertifikasi IP69 memastikan perangkat ini tahan air bertekanan tinggi dan tahan debu, sehingga ideal bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno17 Maret 2025, 17:18 WIB

Samsung Galaxy A16 dan Galaxy Tab A9 Kids Edition Ada Bundling PAW Patrol

Lengkapi dua gawai ini dengan berbagai aksesoris eksklusif PAW Patrol untuk mendukung anggota keluarga menavigasi dunia digital.
Aksesori Paw Patrol untuk Galaxy Tab A9 dan Galaxy A16. (Sumber: samsung)
Lifestyle17 Maret 2025, 16:41 WIB

G-SHOCK MRG-B2100 Ao-Zumi: Jam Tangan Mirip Audemars Piguet Seharga Rp63 Juta

Tambahan paling menarik pada koleksi MR-G Casio menampilkan dial bertekstur kisi-kisi berwarna biru tua.
Casio G-SHOCK MRG-B2100 Ao-Zumi. (Sumber: Casio)
Techno17 Maret 2025, 15:44 WIB

Dilema Integrasi AI pada Digital Marketing, Begini Penjelasannya

Di tengah cepatnya perkembangan AI, banyak brand mulai melirik berbagai inovasi yang ditawarkan AI dalam upaya menggaet konsumen.
Ilustrasi Artificial Intelligence (AI). (Sumber: Unsplash)
Startup17 Maret 2025, 15:06 WIB

Toko Kopi Tuku x Dendy Darman Resmikan Kedai Pertamanya di Bandung

Warung kopi tersebut adalah gerai kopi ke-61 yang dibuka oleh Toko Kopi Tuku.
Warung kopi Tuku Ambon yang dibuka di Kota Bandung. (Sumber: istimewa)
Lifestyle15 Maret 2025, 21:11 WIB

Lazada Ramadan Mega Sale: Bagikan Umrah Gratis dan Diskon Sampai 90%

Lazada hadirkan Ramadan Mega Sale sebagai promo puncak dari rangkaian Ramadan Sale.
Head of Operations Lazada Indonesia Amelia Tediarjo. (Sumber: lazada)
Techno14 Maret 2025, 21:11 WIB

Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept: Layar OLED yang Dapat Dilipat Keluar

Fitur ini memungkinkan alur kerja bertenaga AI yang serbaguna, multitasking layar terpisah, dan adaptasi ruang kerja yang cerdas.
Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept. (Sumber: Lenovo)
Startup14 Maret 2025, 20:49 WIB

LingoTalk Relaunch Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Metode Baru

Metode pembelajarannya juga didukung oleh kecerdasan buatan.
LingoTalk. (Sumber: istimewa)
Techno14 Maret 2025, 19:53 WIB

LG Hadirkan 2 Kulkas Baru yang Sesuai dengan Budaya Kuliner Indonesia

Ini keunggulan yang ditawarkan kulkas premium tersebut.
Koleksi kulkas premium terbaru dari LG. (Sumber: LG)
Lifestyle14 Maret 2025, 16:32 WIB

Rookie Kids Hadirkan Koleksi Athleisure Premium dan Workshop DIY Eid Aksesori

Cocok buat anak-anak yang mau cari baju baru untuk dikenakan saat lebaran.
Baju anak-anak dari Rookie Kids. (Sumber: istimewa)
Automotive14 Maret 2025, 16:16 WIB

Lexus Perbarui Seri RZ: Mampu Tempuh Jarak hingga 550 Km

Lexus menambah jangkauan dan tenaga pada crossover listrik RZ.
Lexus RZ 550e F Sport dalam warna abu-abu neutrino dan hitam. (Sumber: Lexus)