ASICS Memperkenalkan Performance Hijab Khusus untuk Perempuan

Rahmat Jiwandono
Selasa 01 Juli 2025, 21:30 WIB
ASICS memperkenalkan performance hijab di Indonesia. (Sumber: istimewa)

ASICS memperkenalkan performance hijab di Indonesia. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - ASICS Indonesia pada akhir Juni kemarin resmi menghadirkan produk terbarunya yakni ASICS Performance Hijab. Peluncuran ini merupakan bagian dari kampanye Move Her Mind, yang tahun ini memasuki tahun kedua.

Baca Juga: Pertama di Indonesia, ASICS Hadirkan 2 Sepatu Khusus Olahraga Padel

Adapun tujuan dari kampanye tersebut ialah guna mendorong kaum perempuan di Tanah Air, termasuk mereka yang memakai hijab, supaya lebih aktif bergerak demi kesehatan fisik serta mental mereka. Hal ini berkelindan dengan filosofi jenama olahraga asal Jepang yang berbunyi Sound Mind Sound Body.

Sebagai bagian dari inisiatif itu, perusahaan juga memberi dukungan kepada empat perempuan inspiratif Indonesia untuk mengikuti kompetisi lari pada ajang Gold Coast Marathon 2025. Mereka adalah Zeezee Shahab, Meiske Sandra, Sherly Nazer, dan Monica Felicia yang bakal membawa semangat 'When Her Mind Moves, Everything Moves With Her'.

Menurut riset ASICS pada 2023 membuktikan bahwa sebesar 51 persen perempuan di dunia mengurangi atau berhenti olahraga karena semakin bertambahnya umur. Tapi, data di Indonesia justru mencatat bahwa perempuan punya kans 20 persen lebih tinggi guna menempati peringkat atas di aplikasi lari jika dibandingkan dengan laki-laki pada 2024.

Baca Juga: Adidas Hadirkan Sepatu Lari Adizero Adios Pro Evo 2, Stoknya Terbatas

Di samping itu, pemakaian hijab di kalangan perempuan Indonesia pun tergolong cukup dominan. Berdasarkan studi, kurang lebih 75 persen perempuan di Indonesia yang menggunakan jilbab, setara dengan lebih dari 80 juta orang. Temuan ini menandai pentingnya kehadiran produk yang inklusif serta ikut mendukung kebutuhan spesifik para pelari yang berhijab.

Presiden Direktur ASICS Indoensia Sota Fukushima menyampaikan bahwa peluncuran Performance Hijab ini dalam kampanye Move Her Mind mencerminkan komitmennya untuk mendukung seluruh perempuan supaya terus aktif bergerak, enggak cuma untuk kesehatan fisik semata, namun juga untuk mental.

"ASICS juga memberikan dukungan penuh terhadap empat perempaun Indonesia yang akan mengikuti kompetisi lari Gold Coast Marathon 2025. Kami percaya bahwa siapa pun bisa berlari, terlepas dari pakaian maupun latar belakang mereka," ujar Sota kami kutip, Selasa (1/7/2025).

Baca Juga: Enzy Storia Jadi Duta Merek Perempuan Pertama di Skechers Indonesia

ASICS Performance Hijab dibuat khusus untuk mendukung kenyamanan dan performa perempuan yang memakai jilbab saat berlari, berlatih, atau beraktivitas sehari-hari. Produk ini memakai bahan rajut dua arah yang ringan, cepat kering, dan lembut di kulit, jadi ideal untuk pemakaian sehari-hari.

"Desain potongan tiga dimensi (3D) memastikan hijab tetap pas dan tak mengganggu gerakan, bahkan dalam aktivitas yang intens. Guna menunjang keamanan pemakainya ketika sedang olahraga di outdoor (luar ruang), hijab ini juga sudah didukung dengan Enso Heat Transfer pada bagian depan dan belakangnya untuk meningkatkan visibilitas dalam kondisi cahaya rendah," tambahnya.

ASICS Move Her Mind Ambassador Zeezee Shahab menuturkan, dia berhijab sudah lebih dari 10 tahun dan hal ini enggak menghalanginya buat terus aktif berlari. Oleh karena itu, aktris sinetron tersebut sangat mengapresiasi inisiatif ASICS dalam menghadirkan hijab berperforma yang nyaman, tapi tetap tampil gaya.

"ASICS Performance Hijab ini terasa sangat ringan, enggak gerah, dan nyaman buat dipakai saat berlari. Semoga dengan adanya produk baru ini dapat memberi inspirasi lebih banyak kepada perempuan yang memakai jilbab untuk memulai gaya hidup yang aktif," katanya.

Baca Juga: Nike Air Max Muse Menggabungkan Gaya dan Inovasi dalam Sepatu Kets Perempuan Baru

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Automotive30 Januari 2026, 18:35 WIB

Warna-warna Baru Yamaha Grand Filano Hybrid, Simak Daftar Harganya

Skutik Kalcer Stylish Pilihan Anak Muda 2026.
Yamaha Grand Filano Hybrid warna Greenish Gray. (Sumber: Yamaha)
Automotive30 Januari 2026, 18:04 WIB

Scomadi Technica 200i Adventure Double Shock Dipasarkan Rp105 Juta

Skutik ini cocok dipakai untuk berpetualang.
New Scomadi Technica 200i Adventure Dual Shock (DS). (Sumber: Scomadi)
Techno30 Januari 2026, 17:22 WIB

ASUS Vivobook S16 2026 Pakai Prosesor Snapdragon X2 Elite, Ini Harganya

PC Copilot+ 16 inci yang cerdas, bertenaga, dan bergaya untuk generasi mendatang.
ASUS Vivobook S16 2026. (Sumber: ASUS)
Techno30 Januari 2026, 16:33 WIB

Harga dan Spesifikasi Lengkap Shokz OpenFit Pro, Bisa Dengarkan Lagu Selama 12 Jam

Era Baru Audio Open-Ear dengan Pengurangan Kebisingan.
Shokz OpenFit Pro. (Sumber: Shokz)
Automotive30 Januari 2026, 16:20 WIB

Tesla Tak Lagi Produksi Model S dan Model X, Ada Apa?

Produksi kedua model tersebut akan dihentikan pada kuartal berikutnya.
Tesla Model X. (Sumber: Tesla)
Automotive30 Januari 2026, 15:50 WIB

Speedometer Assy Comb pada Suzuki Grand Vitara Bermasalah, Bisa Diganti Gratis

Suzuki mengadakan program Product Quality Update kaitannya dengan kendala tersebut.
Suzuki Grand Vitara.
Techno30 Januari 2026, 15:04 WIB

QCY Luncurkan MeloBuds N20, Ada 2 Warna dan Harganya Rp500 Ribuan

Earbud Nirkabel Hybrid NC Premium untuk Pengalaman Sehari-hari yang Lebih Baik.
QCY Melobuds N20. (Sumber: QCY)
Techno30 Januari 2026, 14:38 WIB

Garmin Apporach J1: Smartwatch GPS Khusus untuk Pegolf Junior

Jam tangan golf GPS pertama yang dilengkapi fitur-fitur yang berfokus pada pembelajaran dan peningkatan kemampuan.
Garmin Approach J1. (Sumber: Garmin)
Techno29 Januari 2026, 19:39 WIB

Samsung Hadirkan Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition untuk Olimpiade Milano Cortina 2026

Atlet yang berkompetisi akan menerima perangkat Edisi Olympic yang dirancang khusus untuk meningkatkan pengalaman selama Olimpiade berlangsung.
Samsung Galaxy Z Flip 7 Olympic Edition. (Sumber: Samsung)
Travel29 Januari 2026, 19:20 WIB

Jelajahi Cagar Budaya Gua dan Sendang Surocolo di Perbukitan Pundong Bantul

Tempat ini belum banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi enggak ada salahnya untuk menengok lokasi bersejarah tersebut.
Sendang Surocolo yang ada di Seloharjo, Pundong, Kabupaten Bantul, DIY. (Sumber: Pemkab Bantul)